window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685614302872-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685614302872-0'); });

Honda Supra GTR 150 2022 Punya Akselerasi Lincah, Ternyata Segini Konsumsi Bensinnya

Harry · 7 Okt, 2021 14:30

Segmen motor bebek memang sudah  jauh mengecil, tapi penjualan motor bebek super dengan kapasitas mesin 150 cc masih cukup menggiurkan. Salah satu pemainnya adalah Honda Supra GTR 150 yang dikenalkan pada tahun 2016 lalu.

Kala itu motor ini diset sebagai motor bebek petualang. Peluncurannya dilakukan di alam terbuka di wilayah Bogor. Namun model facelift-nya yang dirilis tahun 2019, justru dibuat bernuansa sporty.

Honda Supra GTR 150 2022 Punya Akselerasi Lincah, Ternyata Segini Konsumsi Bensinnya 01

Honda Supra GTR 150 facelift dikenalktan 2019.

Ketimbang dikemas sebagai motor bebek adventure, tentu motor ini lebih cocok sebagai motor bebek sport. Dengan desain yang dibawanya, performa mesinnya dan juga fitur-fiturnya, lebih cocok ketimbang motor adventure.

Baca juga : Berapa Kira-kira Harga Motor Bekas dan Baru Honda Supra GTR 150?

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613563107-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613563107-0'); });

Berbagi Platform Mesin

Bicara performa, Honda Supra GTR 150 menggunakan basis mesin yang sama dengan milik Honda Sonic 150R, Honda CBR150R dan Honda CB150R Streetfire. Tentunya ini bukanlah sebuah mesin yang asing buat kalian.

Spesifikasinya 4-tak, DOHC 4 katup pendingin cairan, dengan kapasitas mesin murni 149,16 cc. Ini berkat penggunaan piston ukuran 57,3 mm dan langkah piston 57,8 mm.

Honda Supra GTR 150 2022 Punya Akselerasi Lincah, Ternyata Segini Konsumsi Bensinnya 01

Mesin 150 cc dikenal responsif.

Output yang mampu dihasilkan mencapai 16,3 PS pada putaran mesn 9.000 rpm. Lalu torsi maksimal yang bisa dicapai menyentuh 14,2 Nm saat putaran mesin 6.500 rpm yang disalurkan lewat transmisi manual 6 speed.

Jantung pacu ini pun minim gesekan berkat hadirnya roller rocker arm. Suplai bahan bakar sendiri sudah injeksi PGM-FI dengan mengandalkan throttle body ukuran 30 mm dengan injector 8 lubang.

Baca juga : Rajanya Bebek, Honda Supra GTR 150 Kini Makin Agresif, Bikin Lawan Sulit Menyalip?

Mesin ini punya karakter yang kuat dan responsif pada putaran bawah. Klaim pabrikan, akselerasi 0-200 meter hanya butuh 10,7 detik dengan top speed 122 km/jam. Salah satunya berkat penggunaan final gear ringan ukuran 15-44.

Honda Supra GTR 150 2022 Punya Akselerasi Lincah, Ternyata Segini Konsumsi Bensinnya 02

Akselerasi cepat tapi juga irit.

Dengan karakter seperti ini motor akan terasa gesit dan lincah untuk digunakan di jalanan perkotaan yang cenderung padat dan stop & go. Hadirnya kopling manual menambah leluasa untuk mengontrol kinerja mesinnya.

Tembus 40 Km/Liter

Nah dengan karakter mesin tersebut, pengendara akan cenderung minim buka gas terlalu besar. Karena putar tuas gas sedikit, motor sudah bisa melaju dengan cepat.

Baca juga : Yamaha MX King 150 Edisi 60th World GP Hadir di Indonesia, Harga Beda Tipis!

Hal inilah yang turut membantu efisiensi bahan bakar dari motor ini. Saat peluncuran bulan Mei 2016 lalu, PT Astra Honda Motor mengklaim jika konsumsi bahan bakarnya bisa lebih dari 40 km/liter.

Honda Supra GTR 150 2022 Punya Akselerasi Lincah, Ternyata Segini Konsumsi Bensinnya 03

Panel meter sudah full digital.

Dari hasil pengetesan internal, untuk pengetesan dengan standar Euro2 didapatkan hasil 47,41 km/liter. Kemudian untuk metode pengetesan dengan standar Euro3 bisa mencapai 42,2 km/liter.

Model Baru Belum Hadir

Tahun 2019 lalu sejatinya motor ini punya model baru yang jauh lebih agresif dan unik, dengan nama Honda Winner X yang dikenalkan di Vietnam. Sayangnya AHM lebih memilih untuk melakukan facelift.

Baca juga : Kerennya Yamaha MX King 155 2022 Andalkan Livery Legendaris, Indonesia Harap Sabar

Honda Supra GTR 150 2022 Punya Akselerasi Lincah, Ternyata Segini Konsumsi Bensinnya 04

Honda Supra GTR 150 terbaru dengan nama Winner X di Vietnam.

Padahal model terbarunya di Vietnam banyak diidam-idamkan penggemar motor tanah air. Selain desainnya yang lebih kental aura sporty, juga fiturnya jauh lebih mewah.

Mungkin pertimbangan pasar motor bebek Tanah Air yang tak terlalu besar, maka facelift sudah dirasa cukup. Berbeda dengan negara tetangga tersebut, yang penjualan motor bebeknya masih moncer.

Baca juga : Benelli R18i 2021, Bebek Super Ini Dijamin bikin Ciut Yamaha MX King!

Spesifikasi Honda Supra GTR 150 2022
Tipe Mesin    4-Langkah, DOHC, 4 Katup
Kapasitas Mesin 149,16 cc
Sistem Suplai Bahan Bakar PGM-FI
Diameter X 57,3 x 57,8 mm
Tipe Tranmisi Manual, 6 Kecepatan
Rasio Kompresi 11,3:1
Daya Maksimum 12,0 kW (16,3 PS) / 9.000 rpm
Torsi Maksimum 14,2 Nm (1,45 kgf.m) / 6.500 rpm
Tipe Starter Elektric & Kick Starter
Pola Perpindahan Gigi 1-N-2-3-4-5-6
Tipe Rangka Twin Tube Steel
Tipe Kopling Wet Multiplate with Coil Springs
Sistem Pendingin Mesin Liquid Cooled with Auto Fan
Tipe Suspensi Depan     Teleskopik
Ukuran Ban Depan 90/80-17 46P (Tubeless)
Rem Depan Cakram Hidrolik
Rem Belakang Cakram Hidrolik
Panjang X Lebar X Tinggi 2.025 x 705 x 1.105 mm
Curb Weight     119 kg
Jarak Sumbu Roda 1.284 mm
Radius Putar     1.900 mm
Kapasitas Tangki Bahan Bakar 4.5 Liter
Kapasitas Minyak Pelumas 1,1 Liter (Penggantian Periodik)
Tipe Baterai Atau Aki MF 12V - 5.0 Ah
Tipe Busi NGK MR9C-9N atau ND U27EPR-N9

Harry

Senior Reporter

Mulai menyukai dunia otomotif sejak masih duduk di bangku SMA. Kecintaannya dimulai dengan mengoprek sepeda motor yang diberikan orangtuanya, dan terus mencintai dunia otomotif khususnya roda dua. Kecintaannya membuat dirinya berkecimpung dalam industri media otomotif sampai saat ini. Facebook : Ainto Harry Budiawan Instagram : harrykriwil

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613589386-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613589386-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });