FEEDBACK

Jiplak Habis Ducati! Mocin Ini Andalkan Mesin Loncin 500 dan Tangki BBM Gambot!

Review Pemilik · 10 Mei, 2021 09:01

Nama Ducati pasti tak asing bagi para pecinta motor. Merek Ducati dikenal sebagai Ferrari-nya motor. Performa dan modelnya sangat bagus. Tak mengherankan jika harga motor Ducati sangat mahal dan sulit dijangkau banyak pecinta motor.

Tapi ada Ducati versi hemat loh. Motor yang kita bicarakan hari ini berasal dari Ciina yakni Moxiao 500RR. Tampilan motor ini meniplaj habis-habisan desain Ducati Panigale 1199. Jika tidak melihat stiker di bodinya, pasti akan berpikir Moxiao 500RR ini merupakan salah satu model Ducati.

Jiplak Habis Ducati! Mocin Ini Andalkan Mesin Loncin 500 dan Tangki BBM Gambot! 01

Moxiao 500RR

Sebenarnya tidak banyak yang bisa dikatakan tentang tampilan Moxiao 500RR, karena desainnya 100% meniru Ducati Panigale 1199. Warna merah dipadukan dengan bodi yang menutup rapat sepenuhnya, membuat kesan pertama terhadap Moxiao 500RR sangat luar biasa.

Baik penampilan maupun detail motor ini, semuanya sama dengan Ducati Panigale 1199. Saya tidak yakin apakah desain Moxiao 500RR akan dituntut oleh Ducati, karena sampai sekarang, belum ada info lebih lanjut.

Ducati Panigale 1199

Ducati Panigale 1199

Hal yang paling menarik dari Moxiao 500RR adalah tampilannya, selain tampilannya, konfigurasi motor ini juga cukup bagus. Yuk kita simak dulu. Moxiao 500RR memiliki panjang 2.006 mm, lebar 730 mm, dan tinggi 1.150 mm.

Tinggi joknya hanya 790 mm yang tidak terlalu tinggi bagi pengendara di China. Moxiao 500RR dapat dikendarai dengan mudah oleh pengendara yang tingginya sekitar 170 cm. Ground clearance Moxiao 500RR mencapai 150mm dapat melintasi jalanan kota dengan baik. 

Moxiao 500RR

Moxiao 500RR

Moxiao 500RR dibekali dengan mesin berkapasitas 471 cc, 2 silinder, 4-tak, 8 katup, dan berpendingin cairan . Tenaga maksimun yang dihasilkan mesin tersebut mencapau 47,5 PS pada 8.500 rpm, sedangkan torsi maksimumnya mencapai 43 Nm pada 7.000 rpm. Performa mesin Moxiao 500RR bagus sekali. Menurut infomasi dari Moxiao, top speed yang didapatkan bisa memcapai 165 km/jam!

Mengenai konfigurasinya, tangki bahan bakarnya sangat besar dan mencapai 22 liter.  Berdasarkan kapasitas mesin Moxiao 500RR, jarak terjauh memcapai sekitar 500 kilometer dengan satu tangki penuh.

Rangkanya menggunakan perpaduan pipa baja dan paduan aluminium, sehingga bobot Moxiao 500RR mencapai 196 kilogram. Untuk mengimbangi performa yang dihasilkan mesin 2-silinder ini, Moxiao 500RR dilengkapi dengan rem cakram berukuran 320mm dankaliper empat  piston di depan dan rem belakang andalkan cakram berukuran 260 mm dengan kaliper piston ganda.

Jiplak Habis Ducati! Mocin Ini Andalkan Mesin Loncin 500 dan Tangki BBM Gambot! 03

Secara umum, tampilan Moxiao 500RR memang menarik tapi sedikit memalukan, karena terlalu mirip motor Ducati. Apakah Anda akan memilih Moxiao 500RR? Menurut konfigurasinya, performa motor ini bisa dikatakan sangat bagus.

Tenaga tersebut berasal dari Loncin, performa tenaganya sangat bagus, dan kualitasnya stabil. Konfigurasi kendaraan juga termasuk dalam spesifikasi standar motor sport 500cc, dan performa keseluruhan cukup bagus, tapi tampilannya mungkin terrasa memalukan.

Jiplak Habis Ducati! Mocin Ini Andalkan Mesin Loncin 500 dan Tangki BBM Gambot! 04

Moxiao 500RR ditawarkan di China mulai 30.000 Yuan (sekitar Rp 66.3 juta ).  Tampilannya akan membuat banyak pecinta motor China memilih motor ini, dan juga akan membuat banyak pecinta motor China benci motor ini.  Alangkah baiknya jika desain motor merupakan kreasi sendiri, yang tentu akan lebih dihargai pecinta motor.

Review Pemilik

UGC

Saya dan mobil saya. Kolom ini menerbitkan cerita tentang review pemilik dari penggemar mobil kami. Apakah Anda ingin berbagi cerita Anda?