window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685614302872-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685614302872-0'); });

Peminat Honda BeAT 2023 Harus Bersabar, Inden Bisa Sebulan dan Harga Kini Tembus Rp 19 Jutaan!

Ilham · 21 Okt, 2022 13:00

Peminat Honda BeAT 2023 Harus Bersabar, Inden Bisa Sebulan dan Harga Kini Tembus Rp 19 Jutaan! 01

Display Honda Beat di dealer nyaris kosong
  • Tak pilih warna bikin inden lebih cepat.
  • Harga Rp 19 jutaan berlaku untuk tipe tertinggi.

Memang saat ini pengaruh krisis chip semi konduktor sudah dibilang pulih. Tapi tak membuat pasokan motor ke konsumen bisa lebih cepat. Bahkan inden panjang pun terjadi, khususnya di matic entry level.

Seperti yang dialami oleh motor matic terlaris di Indonesia, Honda BeAT 2023. Dikatakan salah seorang sales dari dealer resmi Honda, PT Artha Sentra Oto di Cibubur saat dikonfirmasi pada Kamis (20/10/2022).

Baca Juga: Honda Vario 125 2023 Hadir Dalam 3 Varian, Nih Beda Tiap Tipenya!

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613563107-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613563107-0'); });

Inden Sekitar 2 Minggu

Menurutnya saat ini, inden Honda BeAT 2023 sekitar 2-3 minggu, tapi bisa lebih kalau pilih warna. Bahkan saat ini nyaris tak ada lagi stok display di dealer tersebut. "Indennya memang nggak sampai sebulan untuk Honda Beat. Tapi itu buat yang nggak pilih warna," ucapnya.

Peminat Honda BeAT 2023 Harus Bersabar, Inden Bisa Sebulan dan Harga Kini Tembus Rp 19 Jutaan! 01

Honda Beat Street.

Dirinya menambahkan jika kondisinya saat ini motor dikirim secara acak, sesuai barang yang datang. Sehingga belum tentu warna yang dipilih akan datang sesuai jadwalnya.

Baca Juga: Impresi Awal Honda Vario 125 2023, Ubahannya Nanggung?

Harga Ikut Naik

Cobaan lain yang bakal ditemui calon pemilik Honda BeAT 2023 bukan hanya soal inden. Karena mulai pertengahan bulan Oktober lalu, matic bermesin 110 cc ini mengalami kenaikan harga.

Memang, tidak signifikan yakni sebesar Rp 115 ribu. Meski demikian kenaikan harga ini jadi yang tertinggi untuk seluruh varian motor Honda. 

Peminat Honda BeAT 2023 Harus Bersabar, Inden Bisa Sebulan dan Harga Kini Tembus Rp 19 Jutaan! 02

Harga Honda BeAT naik Rp 100 ribuan.

"Untuk tipe lain ada kenaikan Rp 15 ribu, tapi khusus Honda BeAT naiknya sampai Rp 115 ribu," ucap sales tersebut yang mengatakan jika kenaikan harga ini merupakan instruksi dari pusat, tanpa menyebut detail penyebabnya.

Sehingga harga varian Honda BeAT 2023 termurah sudah nyaris menyentuh angka Rp 18 juta. Di mana varian Honda BeAT CBS yang sebelumnya dihargai Rp 17,793 juta kini mencapai Rp 17,908 juta. Sedangkan varian Honda BeAT Street plus aksesoris yang sebelumnya dilepas Rp 18,82 juta kini jadi Rp 18,935 juta. 

Untuk tipe Honda BeAT Sporty CBS ISS plus aksesoris yang dijual Rp 18,914 juta jadi Rp 19,029 juta. Lalu tipe tertinggi, Honda BeAT CBS ISS Deluxe plus aksesoris yang sebelumnya dilepas Rp 19,06 juta menjadi Rp 19,175 juta.

Wuih, makin mahal ya?

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613589386-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613589386-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });