window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685614302872-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685614302872-0'); });

Spesifikasi Lengkap Yamaha NMAX 2020, Skutik Terbaik Dikelasnya?

Harry · 12 Nov, 2020 15:30

Kehadiran Yamaha NMAX 2020 semakin mengukuhkan status sebagai penguasa skutik premum 150 cc. Kehadiran generasi kedua ini diluar dugaan banyak orang, karena dibekali banyak teknologi baru dan canggih untuk sebuah skutik 150 cc.

Spesifikasi Lengkap Yamaha NMAX 2020, Skutik Terbaik Dikelasnya? 01

Model generasi kedua ini hadir dengan 2 tipe yakni Connected/ABS dan Standar, dan semakin mengukuhkan diri sebagai skutik 150 cc paling canggih dengan fitur yang semakin lengkap.

Yamaha NMAX 2020 tampil gagah dengan garis-garis bodi yang tegas, dengan tetap mengedepankan desain sporty namun juga nampak elegan. Meski begitu kesan agresif juga terpancar kuat pada model terbaru ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613563107-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613563107-0'); });

Spesifikasi Lengkap Yamaha NMAX 2020, Skutik Terbaik Dikelasnya? 01

Desain sporty Yamaha NMAX 2020

Sebagai skutik premium, Yamaha NMAX 2020 menawarkan posisi berkendara yang nyaman, dengan pijakan kaki yang leluasa, jok lebar serta posisi setang yang ergonomis. Kenyamanan juga dirasakan oleh penumpang karena permukaan jok yang lebar.

Menggendong mesin 155 cc, performa standar Yamaha NMAX 2020 sudah lebih dari cukup untuk aktifitas harian. Performanya terasa stabil dari putaran bawah, tengah sampai atas, berkat teknologi VVA (Variable Valve Actuation).

Pada generasi kedua ini, mesin yang digunakan benar-benar baru. O iya, transmisi yang digunakan otomatis CVT dengan kopling ganda tipe kering, seperti halnya sebuah motor skutik. Untuk pendinginan mesin menggunakan cairan.

Seperti yang sudah dijelaskan di awal, Yamaha NMAX 2020 ditawarkan dengan 2 tipe yakni Connected/ABS dan Standar. Harga jualnya Rp 33,75 untuk tipe Connected/ABS dan Rp 29,75 juta untuk tipe Standar.

Pilihan warna untuk tipe Connected/ABS ada Matte Black, White dan Matte Blue. Lalu untuk tipe Standar ada Matte Red, Matte Black, Matte Blue dan White.

Spesifikasi Lengkap Yamaha NMAX 2020, Skutik Terbaik Dikelasnya? 02

Yamaha NMAX 2020 tipe Connected/ABS

Detail Yamaha NMAX 2020

Yamaha NMAX 2020 punya ukuran yang lumayan besar, panjang 1.935 mm, lebar 740 mm dan tinggi 1.160 mm. Jarak sumbu roda 1.340 mm dan jarak terendah ke tanah 124 mm.

Tinggi tempat duduk bisa dikatakan rendah karena hanya 765 mm saja, namun karena permukaan tempat duduk yang lebar, terkadang agak menyulitkan untuk pengendara dengan postur kurang dari 170 cm.

Berat isi dari Yamaha NMAX 2020 tipe Connected/ABS mencapai 132 kg dan tipe Standar 130 kg. Selisih 2 kg karena beberapa perbedaan dari komponen yang dipakai dan fitur standar untuk masing-masing tipe.

Sebagai sumber tenaga penggerak, Yamaha NMAX 2020 mengandalkan mesin berkapasitas 155 cc, SOHC 4 katup VVA, pendingin cairan dan injeksi bahan bakar. Teknologi Blue Core juga terdapat pada mesin ini.

Tenaga yang mampu dihasilkan bisa dikatakan yang terbaik di kelasnya saat ini, karena mampu menghasilkan keluaran tenaga sampai 15,3 PS di 8.000 rpm dengan paduan torsi maksimal 13,9 Nm di 6.500 rpm.

Spesifikasi Lengkap Yamaha NMAX 2020, Skutik Terbaik Dikelasnya? 03

Mesin Yamaha NMAX 2020 dengan teknologi Blue Core

Berdiri di atas rangka tipe underbone, Yamaha NMAX 2020 mengandalkan suspensi depan teleskopik dan suspensi ganda untuk belakang. Hanya saja untuk tipe Connected/ABS sudah penggunakan suspensi jenis sub-tank serta memiliki setelan preload.

Sama seperti generasi sebelumnya, ukuran roda yang dipakai tetap 110/70-13 untuk depan dan 130/70-13 untuk belakang. Jika kurang besar, Anda bisa menggantinya karena pilihan ban aftermarket sudah tersedia sangat banyak di toko onderdil.

Untuk memperlambat putaran roda, motor ini menggunakan rem cakram di kedua roda. Untuk tipe Connected/ABS sudah dilengkapi fitur ABS dual channel, artinya perangkat keselamatan ini tersedia untuk kedua rodanya.

Panel instrumen Yamaha NMAX 2020 sudah digital dengan informasi sangat lengkap, meski ukuran layar LCD tidak terlalu besar. Isinya ada spidometer, jam, fuel meter, trip A-B, belt trip, oil trip, suhu mesin, konsumsi bahan bakar rata-rata dan aktual.

Di atas layar ada beragamm indikator seperti lampu jauh, Traction Control, ABS, check engine, Start Stop System serta Smart Key. Untuk tipe Connected/ABS ada indikator notifikasi pesan dan telfon masuk.

Spesifikasi Lengkap Yamaha NMAX 2020, Skutik Terbaik Dikelasnya? 04

Panel instrumen Yamaha NMAX 2020

Sistem penerangan Yamaha NMAX 2020 sudah mengandalkan LED untuk lampu depan dan belakang, hanya saja untuk lampu sein masih mengandalkan bohlam biasa.

Kemudian untuk perangkat elektronik terlengkap hanya tersedia untuk tipe Connected/ABS, pada tipe tertinggi ini motor sudah dilengkapi kunci Smact Key System. Pengendara cukup mengantungi remote untuk menghidupkan motor.

Lalu ada Traction Control System, perangkat keamanan berkendara yang mencegah roda belakang kehilangan traksi. Yamaha NMAX 2020 jadi yang pertama pakai fitur ini untuk sebuah motor 150 cc.

Lalu sistem konektifitas Y-Connect yang bisa memantau beragam informasi motor lewat aplikasi smartphone, diantaranya jadwal perawatan berkala dan lokasi parkir terakhir motor terhubung dengan smartphone.

Maka untuk tipe Standar, fitur-fitur tersebut dihilangkan. Tapi demi keamanan unit, rumah kunci kontak sudah dilengkapi pengaman magnet dan terintegrasi dengan tombol untuk membuka tempat duduk dan tangki bahan bakar.

Spesifikasi Lengkap Yamaha NMAX 2020, Skutik Terbaik Dikelasnya? 05

Yamaha NMAX 2020 tipe Standar

Dengan bobot 130 kg dan 132 kg, Yamaha NMAX 2020 sangat lincah dan ringan dikendarai. Kemampuannya bermanuver layak diacungi jempol dan hal itu dipertahankan Yamaha pada generasi kedua ini. Karakter sporty tertanam kuat pada motor ini.

Paduan performa mesin yang bertenaga, membuat mengendarai skutik satu ini terasa sangat menyenangkan. Handling lincah dan ringan, cocok dipadukan mesin 155 cc andalannya. Untuk berkendara santai, pijakan kaki yang fleksibel akan sangat memanjakan.

Spesifikasi Yamaha NMAX 2020
Dimensi (P x L x T) 1.935 x 740 x 1.160 mm
Sumbu Roda 1.340 mm
Jarak Terendah ke Tanah 124 mm
Tinggi Tempat Duduk 765 mm
Berat Isi 132 kg (Connected/ABS), 130 kg (Standar)
Kapasitas Tangki 7,1 liter
Tipe Mesin 4-tak, SOHC 4 katup VVA, injeksi, Blue Core
Diameter x Langkah 58 x 58,7 mm
Sistem Starter Elektrik, Smart Motor Generator
Tenaga Maksimal 15,3 PS @8.000 rpm
Torsi Maksimal 13,9 Nm @6.500 rpm

Perbedaan Fitur Yamaha NMAX  2020 tipe Connected/ABS dan tipe Standar:

Perbedaan fungsional
  Yamaha NMAX Connected/ABS Yamaha NMAX Standar
Tipe Rem Cakram ganda dengan ABS Cakram ganda
Sistem Konektifitas Y-Connect -
Fitur Keselamatan Traction Control System -
Kunci Kontak Smart Key System Berpengaman magnet
Sistem Starter Smart Motor Generator dengan Start Stop System Smart Motor Generator
Suspensi Belakang Ganda sub tank, setelan preload Ganda
Harga Rp 33,75 juta Rp 29, 75 juta

Kelebihan dan Kekurangan Yamaha NMAX 2020

Menyasar segmen skutik premium, nyatanya pengguna Yamaha NMAX 2020 ini dari berbagai kalangan, seperti anak muda, orang tua, pekerja sampai juga untuk hobi.

Berikut adalah beberapa kelebihan Yamaha NMAX 2020:

1. Fitur canggih banyak disematkan pada motor ini, khususnya tipe Connected/ABS. Perangkat elektroniknya banyak dan lengkap. Paling menarik adalah Traction Control System (TCS) dan sistem konektifitas Y-Connect, jadi yang pertama untuk skutik 150 cc.

2. Posisi berkendara yang nyaman, dengan permukaan tempat duduk luas dan empuk, setang nyaman digenggam dan area pijakan kaki luas, membuat semua orang akan suka. Yamaha menyebut posisi berkendara ini dengan Maxi Relaxed.

3. Performa jempolan Yamaha NMAX 2020 dengan katup variable VVA, sudah lebih dari cukup untuk penggunaan harian. Untuk berkendara santai bisa, dipakai melaju lebih cepat tidak ada masalah.

4. Meski punya ukuran bodi yang termasuk besar, handling Yamaha NMAX 2020 terasa ringan dan lincah. Hal ini membuat pengendara seperti menyatu dengan motor dan serasa mengendarai sebuah skutik ukuran kecil.

Spesifikasi Lengkap Yamaha NMAX 2020, Skutik Terbaik Dikelasnya? 06

Yamaha NMAX 2020 punya posisi berkendara yang nyaman

Tapi tentunya ada juga kelemahan dari Yamaha NMAX 2020 ini:

1. Suspensi belakang keras, sudah menjadi bawaan lahir dari Yamaha NMAX 2020. Hal ini sebagai konnsekuensi atas handling motor yang ringan dan lincah, jadi sedikit mengorbankan kenyamanan dari suspensi belakang.

2. Meski fitur yang jadi standar sudah banyak, ada yang kurang dari motor ini, yakni absennya fitur alarm. Andai fitur tersebut ada, tentu Smart Key System yang digunakan sudah semakin lengkap karena telah memiliki fitur Answer Back System.

3. Kesenjangan fitur antara tipe Connected/ABS dan Standar sangat terasa. Tipe Standar hanya mendapatkan bodi dan mesin baru, sedangkan fitur yang dibawanya tak jauh beda dari Yamaha NMAX generasi pertama. Wajar jika selisih harga antar tipe terpaut Rp 4 juta.

Yamaha NMAX 2020 terbukti mengukuhkan diri sebagai skutik 150 cc paling canggih saat ini. Namun kesenjangan fitur antar tipe bisa jadi alasan calon konsumen untuk berpaling, terlebih selisih harga antar tipe juga lumayan jauh.

Spesifikasi Lengkap Yamaha NMAX 2020, Skutik Terbaik Dikelasnya? 07

Yamaha NMAX 2020 VS Honda PCX 2020

Rival Abadi, Yamaha NMAX 2020 VS Honda PCX 2020

Sejatinya Honda PCX sudah lebih dulu ada di Indonesia, namun persaingan semakin memanas kala Yamaha merilis NMAX pada tahun 2015 dan langsung merebut hati konsumen. Honda bahkan sampai merakit lokal PCX yang tadinya berstatus produk import dari Thailand dan Vietnam. Tidak mengherankan jika kedua motor ini merupakan rival abadi

Terkait desain tentu soal selera setiap orang, namun keduanya punya penampilan yang menarik. Jika ingin skutik premium yang tampil sporty bisa memilih Yamaha NMAX 2020, sementara untuk yang ingin terlihat elegan akan lebih pas dengan Honda PCX 2020.

Soal performa keduanya kerap dibanding-bandingkan. Yamaha NMAX 2020 unggul disisi ini berkat mesin 155 cc yang mampu hasilkan tenaga sampai 15,3 PS di 8.000 rpm dan torsi 13,9 Nm di 6.500 rpm. Bandingkan dengan mesin Honda PCX 2020 yang hanya bisa mencatatkan tenaga 14,7 PS di 8.500 rpm, dan torsi 13,2 Nm di 6.500 rpm.

Soal fitur dan teknologi, motor rakitan Yamaha punya fitur yang tak dimiliki rivalnya, yakni TCS, Y-Connect, rem ABS dual channel, suspensi belakang ganda model tabung dengan setelan preload. Tapi Honda PCX 2020 boleh bangga dengan kapasitas tangki dan bagasi yang lebih besar serta beda fitur antar varian hanya pada sistem pengereman saja.

Data perbandingan keduanya, bisa dilihat pada tabel di bawah ini.

Spesifikasi Yamaha NMAX 2020 VS Honda PCX 2020
  Yamaha NMAX 2020 Honda PCX 2020
Dimensi (P x L x T) 1.935 x 740 x 1.160 mm 1.923 x 745 x 1.107 mm
Sumbu Roda 1.340 mm 1.313
Jarak Terendah ke Tanah 124 mm 137 mm
Tinggi Tempat Duduk 765 mm 764 mm
Berat Isi 132 kg (Connected/ABS), 130 kg (Standar) 132 kg (ABS), 131 kg (CBS)
Kapasitas Tangki 7,1 liter 8 liter
Tipe Mesin 4-tak, SOHC 4 katup VVA, injeksi, Blue Core 4-tak, SOHC 2 katup, injeksi, eSP
Diameter x Langkah 58 x 58,7 mm 57,3 x 57,9 mm
Kapasitas Mesin 155 cc 150 cc
Sistem Starter Elektrik, Smart Motor Generator Elektrik, ACG Starter
Tenaga Maksimal 15,3 PS @8.000 rpm 14,7 PS @8.500 rpm
Torsi Maksimal 13,9 Nm @6.500 rpm 13,2 Nm @6.500 rpm
Harga (otr Jakarta)

Rp 29,75 juta (Standar)

Rp 33,75 juta (Connected/ABS)

Rp 29,834 juta (CBS)

Rp 32, 842 juta (ABS)

Harga Bekas Yamaha NMAX 2020

Dikenalkan akhir tahun 2019, model 2020 dari Yamaha NMAX sudah tersedia unit bekasnya meski belum terlalu banyak. Masa pakai yang belum lama, membuat pemiliknya masih ingin menggunakan skutik ini.

Tapi jika dilihat lewat situs jual-beli, harga pasaran Yamaha NMAX 2020 tipe Standar dijual mulai dari Rp 25,5 juta sampai Rp 26,9 juta sedangkan untuk tipe Connected/ABS masih diangka Rp 29 sampai RP 30 juta.

Konsumsi Bahan Bakar Yamaha NMAX 2020

Sebagai skutik yang punya performa mesin terbaik di kelasnya, lantas bagaimana konsumsi bahan bakarnya? Dipakai untuk berkendara harian di kota Jakarta dengan lalu lintas padat, konsumsi bahan bakar Yamaha NMAX 2020 ada direntang 37 sampai 39 km/liter.

Spesifikasi Lengkap Yamaha NMAX 2020, Skutik Terbaik Dikelasnya? 08

Yamaha NMAX 2020 tipe Connected/ABS dan Standar

Kesimpulan

Saat ini penjualan Yamaha NMAX  merajai di segmen skuitk premium 150 cc. Image kuat dari brand Maxi Yamaha, desain sporty, handling ringan dan lincah serta performa mesin terbaik menjadi daya tarik utama dari motor yang dijual Rp 33,75 untuk tipe Connected/ABS dan Rp 29,75 juta untuk tipe Standar ini.

Hadirnya fitur Y-Connect, TCS, suspensi belakang ganad dengan tabung serta setelan preload dan rem ABS dual channel tidak dimiliki kompetitor terdekatnya. Meski untuk mendapatkan itu semua Anda harus membayar Rp 4juta lebih mahal dari tipe Standar. Pilihan pun kembali ada ditangan Anda, apakah cukup tipe Standar saja atau ingin merasakan teknologi canggih Yamaha NMAX 2020.

 

 

Harry

Senior Reporter

Mulai menyukai dunia otomotif sejak masih duduk di bangku SMA. Kecintaannya dimulai dengan mengoprek sepeda motor yang diberikan orangtuanya, dan terus mencintai dunia otomotif khususnya roda dua. Kecintaannya membuat dirinya berkecimpung dalam industri media otomotif sampai saat ini. Facebook : Ainto Harry Budiawan Instagram : harrykriwil

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613589386-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613589386-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });