
Honda CRF250Rally
Tampilan Baru Honda CRF250 Rally, Kini Tak Monoton Lagi


- Kini warna biru lebih banyak.
- Ada pengaturan aliran panas radiator.
- Mesin tak ada perubahan.
Salah satu motor yang jarang terlihat di jalan namun penjualannya laris manis, ada Honda CRF250 Rally.
Sejak dikenalkan pertama kalinya tahun 2017, motor ini sukses menjadi idola penikmat adventure.
Dengan gaya motor reli, motor ini juga nyaman untuk perjalanan jauh, terlebih punya tangki yang terhitung besar.
Honda secara global pun menghadirkan versi terbaru dari motor ini, alias CRF250 Rally 2025 beberapa waktu lalu.
Secara bentuk nampak tidak ada perbedaan, karena hanya detail-detail kecil dan bagian yang tak terlihat yang ditingkatkan kinerjanya.
Oiya, di luar sana motor ini bernama CRF300 Rally ya, tapi untuk pasar Indonesia dan Jepang, jadi CRF250 Rally.
Yup, menyesuaikan dengan regulasi negara yang jadi tujuan penjualan model ini.
Lantas apa saja yang baru dari motor 250 cc yang didatangkan CBU dari Thailand ini?
Baca juga : Test Ride Honda CRF250 Rally, Semakin Mahal Tapi Banyak Penggemar

Kalau melihat tampilannya, yang paling menonjol adalah permainan grafis warna bodi.
Kalau sebelumnya warna merah sangat dominan, kini warna tersebut hanya ada di bagian depan dan belakang motor.
Yup, warna merah memang jadi andalan pada model ini meski sempat ada opsi warna hitam.
Kini bagian tengah motor justru dilabur warna biru dengan sedikit paduan putih. Kulit jok pun ikut berwarna biru kali ini. Jadi tak monoton nih!
Kemudian lengan ayun ini tampil legam, pada versi sebelumnya dilabur warna silver.

Bagian bodi depan memiliki pengaliran panas mesin yang dibuat lebih baik, agar pengendara lebih nyaman.
Dalam keterangannya, terdapat pengarah hembusan baru untuk aliran hawa panas dari kipas radiator.
Kemudian untuk versi 300 cc, mesinnya sudah memenuhi standar emisi Euro5+, untuk Indonesia belum ada info lebih lanjut.
Baca juga : Tergoda Honda CRF250L 2023 Buat Main Tanah? Cek Dulu 5 Daya Tariknya
Untuk panel meter, terdapat update minor berupa LED indikator, namun panel meter LCD masih jadi andalan.
Untuk versi Eropa, motor ini sudah dilengkapi dengan rem ABS yang bisa dimatikan, lewat tombol di samping panel meter.

Kemudian ada tuning ulang pada keseimbangan kinerja rangka, lengan ayun alumunium dan tabung suspensi depan.
Kemudian untuk suspensi juga ada penyetelan ulang pada kekerasan per kedua suspensi, untuk peredaman lebih baik.
Bicara mesin, untuk versi 250 cc punya output maksimal mencapai 25,7 PS di 8.500 rpm serta torsi sebesar 23,1 Nm di 6.500 rpm.
Update pada mesin dimodel 2021 mencakup sistem pendinginan, camshaft IN dan EX.
Lalu boks filter dengan volume lebih besar, desain ulang sekat dalam perut knalpot dan perubahan timing pengapian.
Baca juga : Honda CRF250 Rally VS Suzuki V-Strom 250 SX, Mana Lebih Irit?

Dan pada model year 2025 tak disebutkan ada revisi besar-besaran pada jantung mekanisnya.
Sedangkan versi 300 cc untuk pasar Eropa, keluaran tenaganya menyentuh 27,3 PS di 8.500 rpm dengan torsi 26,6 Nm di 6.500 rpm.
Transmisi manual 6 percepatan dengan bantuan Assist & Slipper Clutch masih jadi andalan.
Dan sebagai salah satu motor CBU yang banyak diminati di Indonesia, tinggal menunggu saja versi baru ini datang.
Tapi informasi saja, saat ini label harga untuk motor tersebut sudah menyentuh Rp 93,345 juta on the road Jakarta.
Merek Motor Terkenal di Indonesia
Berita Terkini
Tips Mudik Lebaran Aman dan Nyaman Ala Rifat Sungkar
Begini Strategi Ford untuk Pasar Indonesia Biar Nama Besarnya Berkibar Lagi
Ada Fitur Ini Nyetir Mitsubishi XForce Ultimate with Diamond Sense Tak Cepat Pegal
Ban Mobil Pecah di Jalan, Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
Honda Luncurkan Tiga Mobil Hybrid Baru di 2025, Termasuk yang Diproduksi Lokal
Motor Rekomendasi
- Populer
- Terbaru
- Honda ADV...
Rp 36,00 Juta - Rp 39,25 Juta
- Honda Beat
Rp 18,43 Juta - Rp 19,30 Juta
- Honda PCX
Rp 29,84 Juta - Rp 43,29 Juta
- Yamaha Nmax
Rp 32,18 Juta - Rp 36,30 Juta
- Yamaha YZF...
Rp 36,08 Juta
- Aprilia Tuareg...
Rp 65,60 Juta
- Yamaha Nmax
Rp 32,18 Juta - Rp 36,30 Juta
- CFMoto 250...
Belum Tersedia
- Segway E200P
Belum Tersedia
- Alva One
Rp 3,50 Juta