window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Adu Irit Daihatsu Sigra dengan Datsun Go+

Alex · 4 Mei, 2020 13:00

Adu Irit Daihatsu Sigra dengan Datsun Go+ 01

Sebagai mobil yang mengutamakan asas ekonomis di berbagai sisi, mobil Daihatsu Sigra memang menjadi salah satu yang cukup populer. Mulai dari harganya yang sangat kompetitif hingga efisiensi bahan bakarnya yang terkenal irit jadi incaran konsumen.

Mobil Daihatsu Sigra memiliki total 10 tipe. Harga Daihatsu Sigra berkisar dari Rp 120 juta hingga Rp 162 jutaan. Mobil Daihatsu Sigra memiliki 4 tipe matic. Harga Daihatsu Sigra matic berkisar dari Rp 152 juta hingga Rp 162 jutaan.

Namun apakah mobil Daihatsu Sigra menjadi yang paling irit jika dibanding Low Cost Green Car (LCGC) lainnya? Untuk mengetahuinya ada baiknya kita bandingkan dengan kompetitor Sigra dari kubu Datsun.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Ya, apalagi kalau bukan Datsun Go+ sebagai kompetitor Daihatsu Sigra. Keduanya memiliki mesin yang mengedepankan efisiensi bahan bakar dan ramah lingkungan.

Karena sebagai mobil ekonomis ramah lingkungan tentu faktor kehematan bahan bakar menjadi hal yang cukup krusial dalam keduanya. Untuk itu langsung saja kita cari tahu data konsumsi bahan bakar kedua LCGC 3 baris bangku ini.

Adu Irit Daihatsu Sigra dengan Datsun Go+ 01

Dalam sebuah pengetesan mobil Daihatsu Sigra bermesin 1.200 cc pada tahun 2016, Daihatsu Sigra mobil tersebut berhasil mengukir kehematan bahan bakar yang cukup impresif. Pada pengetesan di rute dalam kota, Siegra menghasilkan konsumsi bahan bakar 14 km/liter.

Sedangkan pada rute tol, mobil Daihatsu Sigra bisa lebih irit. Angka efisiensi yang dihasilkan adalah 17 km/liter. Secara umum angka tersebut terbilang cukup bagus. Lantas bagaimana dengan Datsun Go+?

Pada sebuah pengetesan konsumsi bahan bakar Datsun Go+ di tahun 2014, mobil ini mampu mengukir kehematan 13,3 km/liter untuk rute dalam kota. Sedangkan pada rute tol, mobil tersebut mengukir konsumsi 19,8 km/liter.

Adu Irit Daihatsu Sigra dengan Datsun Go+ 02

Bisa dibilang kedua hasil pengetesan di atas cukup bersaing ketat. Di mana mobil Daihatsu Sigra unggul di kehematan konsumsi bensin rute dalam kota. Sedangkan Datsun Go+ sebaliknya, ia lebih irit pada pengetesan di rute luar kota.

Namun dalam pengetesan kali ini harus Anda ketahui pula profil mesin masing-masing unit. Sebab keduanya memiliki perbedaan yang cukup signifikan dan sangat mempengaruhi konsumsi bahan bakar.

Untuk mobil Daihatsu Sigra, seperti yang telah disebut di atas, bermesin 1.200 cc dengan klaim tenaga 88 ps di 6.000 rpm  dan torsi mencapai 108 Nm pada 4.200 rpm. Daihatsu juga memberikan teknologi VVT-i pada Sigra yang mesinnya berkonfigurasi empat silinder tersebut.

Sedangkan bicara dari segi mesin, harus disebut bahwa Datsun Go+ kalah unggul dari Sigra. Walau mesin Datsun Go+ juga berkapasitas 1.200 cc namun konfigurasinya hanya 3 silinder. 

Daya maksimum yang bisa ditorehkan dapur pacu tersebut adalah 68,9 dk dan torsi puncak 104 Nm. Pada unit tes konsumsi bahan bakar di sini, unit Datsun Go+ tersebut bertransmisi manual 5 percepatan.

Ini dia ulasan adu irit antara mobil Daihatsu Sigra dan Datsun GO+. Semoga bermanfaat bagi pembaca sekalian.

Alex

Seorang mantan product planner and researcher, sangat menyukai data dan semua yang berbau kutu buku. Mobil-mobil favoritnya adalah mobil analog dengan enam silinder

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

Daihatsu Sigra 1.0 D MT 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil