window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Awas Tertipu Busi Palsu! Ini Bahaya Menggunakan Busi Imitasi dan Bagaimana Cara Membedakannya

Joe · 1 Sep, 2020 21:50

Awas Tertipu Busi Palsu! Ini Bahaya Menggunakan Busi Imitasi dan Bagaimana Cara Membedakannya 01

Awas Tertipu Busi Palsu! Ini Bahaya Menggunakan Busi Imitasi dan Bagaimana Cara Membedakannya

Busi merupakan salah satu komponen yang berukuran kecil namun memiliki peran vital di kendaraan bermotor khususnya kendaraan yang menggunakan mesin kombusi.

Pasalnya busi menjadi komponen yang menghasilkan api di dalam proses pembakaran bahan bakar agar kendaraan bermotor dapat dioperasikan.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Terlebih lagi busi sangat berpengaruh dengan performa dan hasil pengapian bahan bakar di ruang bakar

Dewasa ini, banyak sekali ditemui part-part kendaraan bermotor imitasi alias palsu yang dijual di pasaran. Tak terkecuali busi.

Dengan iming-iming harga yang lebih murah dan ramah di kantong membuat sebagian kalangan terlena untuk menggunakan busi palsu untuk dipasang di kendaraannya.

Tapi yang patut diketahui, buat yang terlanjur mengkonsumsi busi palsu, ada dampak negatif yang bisa ditimbulkan jika menggunakan busi imitasi di kendaraan bermotor kalian.

Biasanya busi imitasi ini memiliki umur yang relatif lebih lama dibandingkan dengan busi asli buatan pabrikan.

Hal tersebut karena busi palsu dibuat menggunakan komponen yang sepenuhnya terbuat dari besi.

Meski memiliki umur yang lebih panjang dibanding busi asli buatan pabrikan, bukan berarti busi palsu itu lebih baik loh.

Ada efek samping yang dapat menyerang kendaraan bermotor kesayangan kalian apabila menggunakan busi imitasi seperti itu.

Karena menggunakan material besi sebagai bahan dasar, pada saat pembakaran busi palsu akan meninggalkan residu di ruang bakar akibat lelehannya.

Jika dibandingkan dengan busi pabrikan yang menggunakan material ceramic alumina, titik didih besi pada busi palsu lebih rendah. Maka pada saat proses pembakaran akan berpotensi meninggalkan bekas pembakaran dalam bentuk residu tersebut di mesin.

Awas Tertipu Busi Palsu! Ini Bahaya Menggunakan Busi Imitasi dan Bagaimana Cara Membedakannya 01

Sedangkan ceramic alumina yang digunakan busi asli sebagai material dasar memiliki titik didih yang lebih tinggi.

Hal tersebut membuat pembakaran dari busi asli lebih bersih dan tidak menghasilkan ampas atau residu bekas pembakaran di ruang bakar mesin.

Jika kalian menggunakan busi palsu dan membiarkannya terlalu lama, sisa lelehan hasil pembakaran dari busi palsu yang mengendap menjadi residu tersebut akan menjadi masalah tersendiri dikemudian hari.

Saat residu dibiarkan menumpuk, maka dampaknya akan menjadi deposit yang melekat pada dinding silinder atau pun permukaan piston.

Pada jangka waktu yang lama, residu tersebut bisa menyebabkan ganggunan pada ruang pembakaran.

Hal tersebut dapat terjadi tak hanya di sepeda motor saja namun juga terjadi pada mobil. 

Jika dibiarkan terlalu lama, alhasil berujung pada proses pembakaran yang secara kerja tidak berjalan maksimal dan menimbulkan gejala-gejala tidak enak pada kendaraan.

Seperti motor yang tersendat-sendat, tenaga kurang maksimal, tarikan loyo, hingga asap hitam mengebul dari knalpot kendaraan kalian.

Maka dari itu kalian perlu lebih waspada saat membeli busi untuk kendaraan bermotor kesayangan anda.

Terlebih jika membeli secara online. Hal tersebut karena kalian tidak bisa mengecek dan memperhatikan busi tersebut palsu atau bukan.

Awas Tertipu Busi Palsu! Ini Bahaya Menggunakan Busi Imitasi dan Bagaimana Cara Membedakannya 02

Sebelum membeli busi, lebih baik mari kita kenali terlebih dahulu apa perbedaan busi palsu dan bagaimana cara membedakan busi imitasi dan busi asli yang banyak beredar di pasaran.

Tak dapat dipungkiri, memang agak sulit untuk membedakan antara busi palsu dengan busi asli dari pabrikan terlebih jika kondisi keduanya masih sama-sama baru dan belum pernah digunakan.

Namun jika ditelaah dan diamati dengan seksama, perbedaan keduanya bisa dilihat oleh mata orang awam.

Yang pertama adalah harga jual murah.

Biasanya busi palsu ditawarkan dengan harga di bawah pasaran.

Jelas, tujuannya untuk dapat menggaet pasar untuk lebih tertarik membeli prouk mereka dibandingkan busi asli.

Selain harga, bentuk fisik dari busi palsu dengan busi asli jujga berbeda.

Untuk jenis busi nikel, cara paling mudah mengenalinya dengan memperhatikan bentuk dari detail tulisan pada insulatornya. 

Bila ditemukan tulisan itu hanya berbentuk tempelen atau tulisan cenderung tidak rapih sudah bisa langsung dicurigai bila itu adalah busi palsu. 

Lalu cara selanjutnya yang mudah dilakukan untuk mengenali busi palsu yakni pada bagian gasket atau ring yang ada di busi.

Busi yang asli memiliki gasket yang dirancang sedemikian rupa agar tidak gampang lepas, sementara yang palsu itu mudah sekali dicopot.

Jadi tinggal dicoba ditarik-tarik saja, jika terasa mudah dilonggarkan dapat disinyalir busi tesebut palsu.

Kemudian cara selanjutnya adalah dengan melihat dari lot number atau kode produksi yang tertempel pada bagian besi di sektor busi.

Semua busi pabrikan akan selalu memiliki kode produksi, dan tulisanya itu sangat kecil sehingga tidak mudah dipalsukan.

Joe

Penikmat adrenalin tinggi melalui kendaraan yang fun to drive

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Harga tukar tambah yang adil

Daihatsu Rocky hybrid 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil