window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Ada yang Bisa Tahan Sampai 10 Tahun, Tapi Kaca Film Mobil Sebaiknya Diganti Tiap Interval Ini

Prasetyo · 26 Okt, 2021 17:03

Kaca film mobil Wincos

Pernah gak sih kepikiran, kaca film mobil apakah jadi sebuah komponen yang harus diganti secara regular? Meskipun masuk kategori aksesoris pelengkap, ternyata kaca film juga sebaiknya butuh perhatian loh.

Siswanto, Marketing and Promotion Manager PT Krisant Pundimas Sejahtera selaku sole distributor Wincos Automotive Film di Indonesia memberikan tips mengenai penggunaan kaca film mobil. Menurut dia, kaca film sebaiknya diganti setiap 5 tahun sekali. Kenapa? Yuk kita bahas lebih lanjut.

Iklim di Indonesia Bisa Turunkan Kualitas Kaca Film

Kaca Film Mobil Wincos -1

Di negara lain kaca film bisa tahan sampai 10 tahun

Menurut Siswanto, pemakaian kaca film setelah 5 tahun terutama pada kendaraan, sebaiknya dilakukan penggantian. "Soalnya kondisi cuaca di Indonesia cukup ekstrim. Panas matahari bisa merusak warna kaca film dan menurunkan daya tolak panasnya," ucap dia kepada Autofun.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Walau pun sebenarnya, kaca film Wincos sendiri diklaim sanggup memiliki daya tolak panas yang tetap maksimal hingga 10 tahun. "Salah satu keunggulan kami ada diketahan produknya. Di Jepang Wincos mendapatkan garansi hingga 10 tahun. Tapi kalau di Indonesia kami berikan garansi sampai 5 tahun," katanya.

Baca juga : Mitos dan Fakta Seputar Kaca Film Mobil, Apakah Bisa Bikin Sinyal Ponsel Kacau?

Kaca film mobil Wincos -2

Diklaim masih punya daya tahan maksimal meski sudah 5 tahun

Meskipun tidak bisa setara di Jepang akibat perbedaan iklim negara, namun Siswanto menuturkan selama ini belum ada kompain dari pemakai akibat produk yang sudah rusak sebelum masa garansi habis. Ini membuktikan kalau kualitas produk Wincos.

Daya Tolak Panas Tinggi Ciri Kaca Film Berkualitas

Kaca film Wincos -3

Semakin gelap kaca film bukan berarti semakin bagus

Lebih lanjut Siswanto juga menjelaskan, ketika memilih sebuah kaca film mobil maka perlu mempertimbangkan daya tolak panas dari produk tersebut. Adapun Wincos sebagai kaca film yang diproduksi di Jepang, memiliki daya tolak panas maksimal sampai 97% dan minimal 95%. Sementara produk-produk lain pada umumnya cuma punya kemampuan tolak panas hingga 80%.

Kemampuan tolak panas yang sangat baik ini disebutkan akibat adanya teknologi Extruded Dyed Film (EDF). Kemudian kaca film Wincos juga sudah menggunakan bahan dasar berwarna hitam sehingga tidak perlu lagi proses pewarnaan yang malah merusak karakteristik termal pada sifat kaca film tersebut. Ini berimbas pada daya tahan kaca film Wincos jadi lebih lama dibanding merek lainnya.

Kaca film mobil Wincos -4

Tingkat kegelapan kaca film

Kemudian hal lain yang perlu diperhatikan adalah soal pemilihan tingkt kegelapan kaca film. Untuk Wincos memiliki rentang kegelapan kaca film yang sangat lengkap. Mulai dari 20%, 40%, 50%, 60%, dan 80%. "Yang membedakan dari yang lain, kita ada dengan kegelapan di tengah-tengah yaitu 50%. Jadi tidak terlalu gelap seperti 60% dan tidak terlalu terang seperti 40%," ucapnya.

Baca juga : Tips Mudah Memilih Kaca Film untuk Mobil Kesayangan, Apa Cuma Asal Gelap?

Berapa Harga Ganti Kaca Film Mobil?

Kaca film mobil Wincos -5

Ada layanan home service juga

Nah kalau mobil Anda saat ini sudah memasuki usia 5 tahun, atau memang ada niat ganti kaca film Wincos, Siswanto menuturkan beberapa paket pemasangan untuk mobil-mobil yang dipasarkan di Indonesia. "Untuk mobil kecil seperti Honda Brio dikisaran Rp3,5 juta. Untuk medium MPV dan LSUV seperti Toyota Avanza, Toyota Rush, dan Toyota Kijang Innova, diangka Rp4 juta. Tapi kalau untuk MPV dan SUV besar seperti Toyota Alphard dikisaran Rp5 juta," kata dia.

Menariknya, setiap jaringan diler pemasaran Wincos, juga menyediakan layanan home service untuk melakukan pemasangan kaca film mobil di rumah. Untuk jarak kurang dari 20 km dari lokasi diler pun free alias bebas biaya tambahan.

"Saat ini kita juga sudah kerjasama dengan Honda untuk Brio Satya, dan City Hatchback. Kita gunakan Wincos serie OEM dengan pemasangannya depan 40%, samping dan belakang 60%." tukas Siswanto.

Baca juga : Stiker Barcode di Kaca Mobil Sebaiknya Dilepas, Bahaya Kalau Sampai Ketauan Orang Lain

Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang berbeda dari setiap kendaraan yang dibuat oleh masing-masing pabrikan, terus menumbuhkan minatnya di dunia otomotif hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Honda Brio Satya S M/T 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil