window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Benarkah Biaya Servis Toyota Agya Lebih Mahal Dari Suzuki Wagon R?

Enda · 30 Agu, 2020 08:00

Benarkah Biaya Servis Toyota Agya Lebih Mahal Dari Suzuki Wagon R? 01

Sejak dihadirkan, Toyota Agya nyatanya cukup banyak digemari oleh masyarakat Tanah Air. Lantaran City Car bermodelkan Hatchback kompak ini memiliki perawatan yang terbilang mudah dan terjangkau, ketika pemilik diharuskan melakukan servis maupun penggantian suku cadang di bengkel resmi.

Saat ini, Toyota Agya ditawarkan dalam dua varian mesin, yakin: 1.200 cc dan 1.000 cc. Untuk varian mesin 1.000 cc, Toyota Agya memiliki kompetitor, yakni Suzuki Wagon R. Keduanya dibandrol dengan harga di bawah Rp150 juta. Toyota Agya dijual Rp143.800.000, sedangkan Suzuki Wagon R ditawarkan Rp142.500.000.

Lalu, berapa biaya perawatan Toyota Agya dan Suzuki Wagon R sampai dengan servis 50.000 km? Simak terus ulasannya.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Toyota Agya vs Suzuki Wagon R 10.000 km

Benarkah Biaya Servis Toyota Agya Lebih Mahal Dari Suzuki Wagon R? 01

Memasuki servis saat kilometer menempuh jarak hingga 10.000 km atau 6 bulan, Toyota memberikan bebas biaya jasa servis terhadap Agya. Dalam tahapan ini, pengecekan dilakukan dengan meliputi Aki, sasis kendaraan, tekanan Freon, kandungan emisi gas buang, kondisi ban, kekencangan baut, elektrikal, sistem pelumas, sistem pengereman, dan pengecekan ringan lainnya. Parts yang diganti pada servis ini meliputi gasket, oli mesin dan filter oli. Dengan begitu biaya yang dikeluarkan Rp375.500.

Hal yang sama juga dilakukan oleh Suzuki. Pihaknya melakukan penggantian yang sama, yakni: oli gasket, oli mesin dan filter oli terhadap Suzuki Wagon R. Untuk servis ini, pemilik mengeluarkan biaya Rp267.500.

Toyota Agya vs Suzuki Wagon R 20.000 km

Perawatan secara berkala berikutnya dilakukan saat mobil menempuh jarak 20.000 km. Dalam perawatan kali ini terdapat penambahan penggantian suku cadang pada Toyota Agya. Mengganti busi, oli mesin, oli filter, serta gasket dilakukan dengan total biaya Rp456.500.

Pada Suzuki Wagon R, pemiliki  harus mengelurakan biaya servis sedikit lebih mahal, Rp479.300. Suku cadang yang diganti, yaitu: busi, oli mesin, oli filter, oli gasket, dan filter udara.

Toyota Agya vs Suzuki Wagon R 30.000 km

Benarkah Biaya Servis Toyota Agya Lebih Mahal Dari Suzuki Wagon R? 02

Ketika servis pemakaian 30.000 km, kalian tidak harus menyiapkan biaya lebih banyak dari sebelumnya. Pada servis tahap ini, dilakukan penggantian terhadap gasket, oli mesin dan oli filter. Pengecekan fisik lainnya juga dilakukan, dengan biaya Rp375.500.

Berbeda dengan Toyota Agya. Suzuki Wagon R, ditawarkan dengan biaya servis jauh lebih murah. Sama seperti servis pada 10.000 km, biaya yang dikeluarkan hanya Rp267.500. Perawatan yang dilakukan pengecekan secara keseluruhan, serta penggantian suku cadang terhadap filter oli, oli mesin dan oli gasket.

Toyota Agya vs Suzuki Wagon R 40.000 km

Lanjut pada tahapan servis berikutnya, di 40.000 km, biaya servis Toyota Agya memiliki harga yang lebih mahal dari servis sebelumnya. Dimana biaya sebesar Rp639.500 harus dikeluarkan di atas meja kasir dengan penggantian suku cadang meliputi: gasket,oli mesin, oli transmisi, filert oli, filter udara, busi, minyak rem dan minyak kopling.

Pada tahap ini, biaya servis Suzuki Wagon R juga terbilang lebih mahal dari biaya servis Toyota Agya. Dimana total keseluruhan biaya servis mencapai Rp857.300. Pada servis kali ini, Suzuki melakukan penggantian terhadap filter oli, busi, filter udara, oli gasket, oli mesin, minyak rem, radiator coolant dan terakhir oli transmisi.

Toyota Agya vs Suzuki Wagon R 50.000 km

Benarkah Biaya Servis Toyota Agya Lebih Mahal Dari Suzuki Wagon R? 03

Masuk ke pemakaian 50.000 km, biaya servis Toyota Agya kembali murah. Sama seperti servis di 10.000 km, biaya yang dikeluarkan hanya Rp375.500. Dengan begitu penggantian suku cadang yang dilakukan meliputi: Gasket, oli mesin dan saringan oli.

Begitupun juga Suzuki Wagon R. Pada tahap ini, sama seperti servis di 10.000 km, biaya servis Suzuki Wagon R, pemilik hanya cukup mengeluarkan kocek Rp267.500. Penggantian hanya dilakukan pada gasket, oli mesin dan filter oli.

Sejak dilakukan servis di 10.000 km sampai dengan 50.000 km, baik Toyota dan Suzuki sama-sama membebaskan biaya jasa servis. Hanya saja pemiliki tetap diharuskan membayar suku cadang yang diganti. Tercatat total biaya servis berkala dan pembelian suku cadang Toyota Agya dari 10.000 km – 50.000 km yang harus dikeluarkan mencapai Rp2.222.500.

Sedangkan pada Suzuki Wagon R kocek yang harus dikeluarkan mencapai Rp2.139.100. Dengan begitu dapat disimpulkan bahwa biaya servis berkala Suzuki Wagon R lebih murah dari Toyota Agya dalam ulasan kali ini.

KILOMETER TOYOTA AGYA SUZUKI WAGON R
10.000 km Rp375.500 Rp267.500
20.000 km Rp456.500 Rp479.300
30.000 km Rp375.500 Rp267.500
40.000 km Rp639.500 Rp857.300
50.000 km Rp375.500 Rp267.500
Total Rp2.222.500 Rp2.139.100

Enda

Reporter

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia otomotif. Yang pada akhirnya hoby tersebut membawanya ke dalam dunia pekerjaanya sebagai penulis hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

2020 Suzuki Karimun Wagon R MPV 7-Seater

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil