window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Berburu MPV Toyota Harga di Bawah Rp200 Jutaan, Pilih Avanza Baru dengan Diskon PPNBM atau Sienta Bekas?

Yongki Sanjaya · 30 Mar, 2021 16:00

Berburu MPV Toyota Harga di Bawah Rp200 Jutaan, Pilih Avanza Baru dengan Diskon PPNBM atau Sienta Bekas? 01

Segmen mobil keluarga di kisaran harga under Rp200 jutaan senantiasa dicari masyarakat Indonesia. Selain harganya terjangkau, MPV dengan harga Rp 180 Jutaan punya kapasitas angkut yang besar untuk anggota keluarga. Ada dua pilihan dari brand yang ternama, yaitu Toyota Avanza baru dengan harga PPNBM dan Toyota Sienta bekas.

Keduanya sama-sama memiliki konfigurasi 7-seater, namun dengan kasta yang cukup berbeda. Untuk Toyota Avanza adalah MPV entry level sedangkan Sienta masuk kategori MPV kelas menengah. Keduanya juga merupakan produk Toyota sehingga jelas terjamin soal layanan aftersales hingga ke kota kecil.

Avanza sudah menjadi mobil idaman atau mobil sejuta umat bagi masyarakat di Indonesia. Sedangkan untuk Sienta mungkin tidak sepopuler Avanza, namun punya kabin dan headroom yang lega. Harga bekas Sienta pun cukup terjangkau dan bisa jadi alternatif menarik. 

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Perbandingan Harga Toyota Avanza Baru dengan Toyota Sienta Bekas 

Berburu MPV Toyota Harga di Bawah Rp200 Jutaan, Pilih Avanza Baru dengan Diskon PPNBM atau Sienta Bekas? 01

Toyota Avanza menjadi salah satu mobil yang mendapat insentif relaksasi PPnBM dari pemerintah. Harganya pun turun belasan juta rupiah, dan itu belum termasuk diskon diler. Berikut ini daftar harga baru Toyota Avanza dengan diskon PPnBM di bawah Rp200 jutaan:

  • Transmover Spec Up Rp. 168.500.000
  • Avanza 1.3 E STD M/T Rp. 187.600.000
  • Avanza 1.3 E M/T Rp. 189.800.000
  • Avanza 1.3 E STD M/T LUX Rp. 191.650.000
  • Avanza 1.3 E M/T LUX Rp. 193.850.000
  • Avanza 1.3 E STD A/T Rp. 197.900.000

Sementara itu harga pasaran Toyota Sienta bekas cukup bervariasi. Untuk kisaran harga yang paling murah di angka Rp150 jutaan dengan unit keluaran 2016. Sementara itu harga termahalnya sekitar Rp190 jutaan, dengan kondisi low kilometer atau keluaran 2018.

Mengapa kami pilih Sienta sebagai alternatif setara Avanza? Sebab, dengan harga mirip Avanza tipe terbawah, kita dapat unit Sienta bekas tahun muda dengan jarak tempuh yang minim. Menariknya, unit yang dijual biasanya adalah tipe V atau Q sebagai tipe tertinggi yang fiturnya lengkap. 

Biasanya, unit yang dijual baru menempuh jarak tidak lebih dari 30 ribu kilometer, sehingga masih sangat layak untuk digunakan harian. Bahkan, unitnya pun masih tercakup garansi resmi sehingga kita tidak perlu khawatir soal perawatan rutin setelah membelinya. 

Harga Toyota Sienta Bekas Merosot, MPV Khas Jepang yang Kurang Populer di Indonesia 

Berburu MPV Toyota Harga di Bawah Rp200 Jutaan, Pilih Avanza Baru dengan Diskon PPNBM atau Sienta Bekas? 02

Salah satu kelebihan Toyota Sienta terlihat dari desain eksteriornya. Mobil ini dirancang dengan balutan modern dan futuristik dengan konsep sporty. Memang sih desain Sienta ini cukup kontroversial, tidak seperti Honda Freed yang kalem. 

Banyak yang menyukai fitur Toyota Sienta tapi tidak suka dengan desainnya yang dianggap aneh. Tidak heran, karena Sienta ini aslinya ialah produk yang dikembangkan untuk pasar Jepang dan global, tidak spesifik untuk konsumen Indonesia atau Asia Tenggara. 

Selain itu, Toyota menawarkan banyak variasi tipe pada Toyota Sienta. Mobil ini memiliki empat tipe yaitu tipe E, G, V, dan Q. Untuk pilihan transmisinya tersedia matic CVT dengan simulasi perpindahan gigi dan manual 6-percepatan.

Fitur Canggih Toyota Sienta, Bikin Harga Bekasnya Jadi Terkesan Murah

Berburu MPV Toyota Harga di Bawah Rp200 Jutaan, Pilih Avanza Baru dengan Diskon PPNBM atau Sienta Bekas? 03

Untuk ukuran mobil bekas, Toyota Sienta ini cukup terjangkau karena depresiasi atau penurunan harganya yang besar. Sebagai gambaran saat diluncurkan pada 2016 lalu, Toyota Sienta tipe Q ditawarkan seharga Rp295 jutaan. Sedangkan kini harga pasaran Sienta Q 2016 berkisar antara Rp150-160 jutaan, atau hampir separuhnya.

Untuk tahun yang lebih muda pastinya lebih mahal, namun unggul dari jarak tempuh pemakaian yang belum terlalu tinggi. Lantas apa saja fitur menarik di tipe Q ini sebagai tipe teratas Sienta?

Kelebihan Toyota Sienta yakni terletak pada fitur-fiturnya. Sebut saja power sliding door alias pintu geser otomatis yang tersedia dari tipe G sampai Q. Bedanya, tipe V dan Q ini pintu geser otomatisnya ada di sisi kiri dan kanan, sedangkan tipe dibawahnya cuma ada di sisi kiri. 

Berburu MPV Toyota Harga di Bawah Rp200 Jutaan, Pilih Avanza Baru dengan Diskon PPNBM atau Sienta Bekas? 04

Fitur lainnya yang ada di Sienta yaitu Pre-Collision System (PCS) yang digunakan untuk mengatur sistem pengereman dan fitur Lane Departur Alert (LDA) serta Automatic High Beam (AHB).

Selain itu, fitur hiburannya gak kalah menarik, terdapat head-unit 4,2 inci dengan tampilan layar MID modern TFT, yang pastinya dapat memberi pengalaman hiburan yang asyik.

Fitur lain yang sangat canggih yakni berupa panel sistem audio visual dan tombol start-stop engine (V dan Q). Serta sistem steering switch control di bagian kemudi. Untuk aksen interiornya ini ada yang versi dual tone (krem-hitam) dan single tone (hitam).

Toyota Avanza, Mobil (Basic) Sejuta Umat

Berburu MPV Toyota Harga di Bawah Rp200 Jutaan, Pilih Avanza Baru dengan Diskon PPNBM atau Sienta Bekas? 05

Toyota Avanza ini bisa dibilang sukses meneruskan tongkat estafet Toyota Kijang yang naik kasta. Terbukti, Avanza berhasil jadi mobil sejuta umat dan merajai penjualan mobil nasional selama belasan tahun. Avanza ini bisa kita sebut sebagai mobil basic karena cukup memenuhi kriteria kendaraan harian.

Avanza punya kapasitas angkut 7-seater, kursi belakang yang bisa dilipat 50:50, mesin irit, penggerak belakang, dan masih banyak lagi. Memang sih tidak istimewa namun sudah cukup layak sebagai sarana transportasi bagi masyarakat di pedesaan.

Dahulu, mobil minibus seperti Carry atau Kijang jadi favorit masyarakat karena bisa mengangkut banyak orang. Melihat kondisinya, Avanza jelas jauh lebih baik dan nyaman. Bila mencari mobil baru yang terjangkau dan fitur yang pas, maka kita bisa memilih E MT.

Toyota Avanza 1.3 E, Mobil Basic Untuk Keluarga

Berburu MPV Toyota Harga di Bawah Rp200 Jutaan, Pilih Avanza Baru dengan Diskon PPNBM atau Sienta Bekas? 06

Toyota Avanza tipe E penampilannya cukup sederhana, dengan menggunakan aksen berwarna silver pada grill, bukan chrome yang terlihat lebih mewah.

Pada bagian samping, Toyota Avanza tipe E menggunakan velg dop plastic, sementara tipe G menggunakan velg alloy 8 spoke. Toyota Avanza tipe E belum dilengkapi dengan lampu sein pada spion yang menggunakan pengaturan elektrik.

Masuk ke dalam interior All New Avanza tipe E bisa terlihat dari fitur audionya. New Avanza menggunakan audio head unit 1 DIN CD 4-SP, dengan dashboard konsol tengah berwarna hitam. Pada bagian setir kemudi, Toyota Avanza tipe E terlihat polos tanpa tombol fungsional kecuali klakson saja.

Mesin Toyota Avanza Tipe E, Sederhana dan Tidak Luar Biasa

Berburu MPV Toyota Harga di Bawah Rp200 Jutaan, Pilih Avanza Baru dengan Diskon PPNBM atau Sienta Bekas? 07

Menjadi varian paling bawah, New Avanza 1.3 E untuk kisaran harga di bawah Rp200 juta mempunyai dua pilihan transmisi yaitu manual (M/T) dan otomatis (A/T). Mesin yang terpasang adalah mesin 4 silinder 1.300 cc dengan teknologi Dual VVT-i.

Mesin ini dapat menghasilkan tenaga 96,5 PS per 6.000 RPM dengan torsi maksimum 120 Kgm per 4.200 RPM. Bicara soal kapasitas penyimpanan, tangki bensinnya membawa BBM hingga 45 liter. 

Yongki Sanjaya

Editor

Berpengalaman di beberapa media online. Bermula menjadi reporter otomotif di situs yang lain hingga kini menjadi Editor di Autofun Indonesia. Penghobi mobil lawas dan anak 90-an banget. FB:Yongki Sanjaya Putra

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

2022 Toyota Avanza 1.3 E M/T

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil