window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Biaya Jasa Servis Daihatsu Sigra Lebih Mahal atau Murah Dibanding Datsun Go+?

Alex · 1 Mei, 2020 15:00

Biaya Jasa Servis Daihatsu Sigra Lebih Mahal atau Murah Dibanding Datsun Go+? 01

Mobil Daihatsu Sigra yang merupakan Low Cost Green Car (LCGC) 7 penumpang terbilang cukup laris di pasaran. Padahal di kelas LCGC 3 baris bangku sendiri sebenarnya bukanlah pemain yang pertama eksis.

Mobil Daihatsu Sigra memiliki total 10 tipe. Harga Daihatsu Sigra berkisar dari Rp 120 juta hingga Rp 162 jutaan. Mobil Daihatsu Sigra memiliki 4 tipe matic. Harga Daihatsu Sigra matic berkisar dari Rp 152 juta hingga Rp 162 jutaan.

Namun dari hasil dealer daihatsu mengatakan penjualan Daihatsu Sigra yang cukup tinggi, membuktikan bahwa mobil Sigra memang punya keunggulan yang menarik minat konsumen. Di kelas yang dihuni Sigra, pemain paling lama adalah Datsun Go+.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Menarik untuk membandingkan keduanya dari sisi biaya perawatan. Sebab faktor biaya aftersales merupakan hal yang cukup penting dalam pertimbangan memilih dari kedua mobil ini untuk dipinang salah satu.

Mobil manakah yang biaya perawatannya lebih mahal? Apakah biaya Datsun Go+ lebih mahal hingga ia kalah laris dari mobil Daihatsu Sigra? Untuk menjawabnya langsung saja kita bahas.

Biaya Jasa Servis Daihatsu Sigra Lebih Mahal atau Murah Dibanding Datsun Go+? 01

Mengetahui biaya servis masing-masing mobil ini cukup mudah. Karena baik Daihatsu Indonesia maupun Datsun Indonesia menyajikan daftar biaya servis produk masing-masing di laman resminya. 

Ada hal non teknis yang jadi keunggulan Datsun. Dalam penyajian data servis berkalanya, Datsun lebih rinci dan detail menginformasikan komponen apa saja di tiap jadwal servis berkala. 

Sayangnya data yang kami peroleh dari Daihatsu tidak demikian. Untuk itu agar seragam, kami langsung bandingkan harga jasa servis kedua mobil ini di tiap jadwal servis berkala.

Perbedaan pertama ada pada jadwal servis perdana. Daihatsu menyarankan agar ketika odometer mobil Siegra menunjukkan angka 1.000 km maka mobil harus dibawa ke bengkel resmi untuk diperiksa. Tidak demikian pada Datsun.

Pemilik Datsun Go+ perlu membawa mobilnya ke bengkel resmi mulai 10.000 km sebagai servis perdana. Demikian pula pada mobil Daihatsu Sigra. Kedua mobil ini sama-sama mendapati anjuran servis berkala tiap 10.000 km.

Ada hal yang sama-sama jadi keunggulan mobil Daihatsu Sigra dan Go+, yakni gratis biaya jasa servis sampai 50.000 km. Dalam asumsi penggunaan mobil secara normal, 50.000 km ini bisa dikatakan setara dengan 2,5 tahun. Jadi selama 2,5 tahun baik pemilik mobil Daihatsu Sigra maupun Go+ tak perlu pusing bayar jasa mekanik di bengkel resmi. 

Biaya Jasa Servis Daihatsu Sigra Lebih Mahal atau Murah Dibanding Datsun Go+? 02

Bagaimana saat mulai 60.000 km? Nah, di sinilah perbedaan biaya jasa servis keduanya mulai terlihat. Pada mobil Daihatsu Sigra, konsumen dikenakan biaya jasa sebesar Rp 421.000. Sedangkan konsumen Datsun Go+ cukup bayar Rp 261.600 saja.

Masuk pada servis rutin saat odometer menunjukkan 70.000 km, jasa servis mobil Daihatsu Sigra dikenai Rp 330.000. Dan lagi-lagi Datsun Go+ lebih murah, hanya Rp 196.200.

Pada servis rutin 80.000 km, Daihatsu Sigra mobil dikenai biaya servis sebesar Rp 597.000, sedangkan Datsun Go+ tetap lebih murah, yakni Rp 414.200. Demikian pula pada servis rutin 90.000 km dan 10.000 km, biaya jasa servis Sigra tetap lebih mahal.

Secara akumulasi, ternyata biaya jasa servis mobil Daihatsu Sigra sampai 10.000 km lebih mahal ketimbang Datsun Go+. Berikut adalah rincian biaya jasa servis Sigra dan kompetitornya dari Datsun.

Biaya jasa servis Daihatsu Sigra
1.000 KM   : Gratis
10.000 KM  : Gratis
20.000 KM  : Gratis
30.000 KM  : Gratis
40.000 KM  : Gratis
50.000 KM  : Gratis
60.000 KM  : Rp 421.000
70.000 KM  : Rp 330.000
80.000 KM  : Rp 597.000 
90.000 KM  : Rp 361.000
100.000 KM : Rp 463.000
Total      : Rp 2.172.000

Biaya jasa servis Datsun Go+
1.000 KM   : Gratis
10.000 KM  : Gratis
20.000 KM  : Gratis
30.000 KM  : Gratis
40.000 KM  : Gratis
50.000 KM  : Gratis
60.000 KM  : Rp 261.600
70.000 KM  : Rp 196.200
80.000 KM  : Rp 414.200
90.000 KM  : Rp 196.200
100.000 KM : Rp 261.600
Total      : Rp 1.329.800

Alex

Seorang mantan product planner and researcher, sangat menyukai data dan semua yang berbau kutu buku. Mobil-mobil favoritnya adalah mobil analog dengan enam silinder

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Daihatsu Sigra 1.0 D MT 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil