window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Cara Menghilangkan Noda Aspal di Mobil Putih, Gak Perlu ke Salon Cukup Lakukan 3 Hal Ini

Prasetyo · 28 Jul, 2021 09:00

Menghilangkan noda aspal di mobil putih

Mobil warna putih kini sedang digemari di Indonesia. Jika satu dekade sebelumnya mungkin warna hitam, silver, atau abu-abu yang lebih dipilih, maka sekarang putih kerap jadi warna backbone penjualan para produsen otomotif di Indonesia.

Pada saat kondisi baru, mobil warna putih memang terlihat menarik. Namun merawat cat mobil putih tidak bisa disamakan dengan perawatan warna mobil lainnya. Sebab sedikit saja ada kesalahan treatment, cat jadi terlihat kusam.

Menghilangkan noda aspal di mobil putih -1

Tampilan mobil jadi kusam karena banyak noda

Salah satu problem yang mungkin banyak dialami pengguna mobil putih adalah noda aspal yang menempel di bodi bagian bawah. Jika dibiarkan berlama-lama, maka akan sulit menghilangkan noda aspal di mobil. Pada akhirnya, cat mobil jadi kusam dan tak sedap dipandang.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Padahal cara menghilangkan noda aspal di mobil cukup mudah loh. Kami akan memberikan tiga cara diantaranya yang dapat Anda lakukan sendiri di rumah tanpa harus perawatan di tempat car detailing.

Baca juga : Hindari Cepat Kusam, Begini Cara Merawat Cat Mobil Putih

1. Jangan Malas Bersihkan Mobil

Menghilangkan noda aspal di mobil putih -2

Jangan biarkan noda seperti ini bertahan lama di mobil Anda

Tips merawat mobil putih yang utama adalah jangan malas untuk membersihkan mobil. Warna putih akan membuat debu dan kotoran yang menempel apda permukaan cat dapat mudah terlihat. Termasuk jika ada noda-noda aspal yang menempel di permukaan cat mobil.

Untuk itulah jangan biarkan terlalu lama noda-noda dan kotoran ini menempel di permukaan cat mobil kesayangan Anda. Jika memungkinkan lap menggunakan kain microfiber sesaat sebelum mobil kembali disimpan di garasi setelah Anda menggunakannya. Atau minimal cuci bersih mobil sepekan sekali agar sisa-sisa noda aspal juga ikut luntur.

2. Cuci Mobil Pakai Shampo Khusus

Menghilangkan noda aspal di mobil putih -3

Permukana cat yang ada noda jangan digosok terlalu kuat

Jika memang Anda punya waktu untuk melakukan perawatan di rumah, maka sebaiknya saat mencuci mobil gunakan shampo khusus untuk mobil dengan ph balance. Cairan kimia seperti ini akan mengangkat debu, kotoran, minyak, hingga noda-noda lainnya seperti percikan aspal namun tetap menjaga kilau cat di permukaan bodi mobil.

Tapi satu hal yang perlu diperhatikan, ketika mencuci bagian yang terkena noda aspal maka jangan menekan atau menggosok terlalu kuat. Alih-alih ingin menghilangkan noda aspal di body mobil, tindakan Anda itu malah akan menginggakan goresan pada permukaan cat. Cukup usap saja secara merata dengan perlahan, lalu bilas dengan air bersih dan keringkan.

Baca juga : Momok Menakutkan Bagi Pemilik Mobil Putih, Ini Penyebab dan Cara Penanganan Cat Menguning

3. Kalau Ada Noda yang Membandel

Menghilangkan noda aspal di mobil putih -4

Gunakan cairan penetran atau tar remover

Apabila menghilangkan noda aspal di mobil tak cukup dengan dicuci, maka Anda boleh coba cara berikutnya. Yaitu dengan cairan penetran atau cairan yang biasanya digunakan untuk membersihkan karat. Caranya semprot ke bagian-bagian noda membandel lalu diamkan sesaat sampai cairan meresap. Kemudian cukup usap dengan kain microfiber yang kering dan bersih sampai nodanya terangkat.

Kalau cara ini juga masih belum ampuh, maka Anda wajib gunakan tar remover. Tapi cara pakainya sedikit berbeda, yaitu cairan tar remover dituang atau disemprotkan ke kain lembut atau spons. Kemudian usap ke bodi yang terkena noda aspal dengan cara memutar lembut.

Jika noda sudah terangkat, maka lap kembali dengan kain microfiber yang bersih dan kering. Kemudian bilar permukaan bodi itu dengan air bersih sampai cairan tar remover benar-benar hilang.

Baca juga : Sambil Ngisi Waktu Libur, Begini Cara Pasang Cutting Sticker Mobil Sendiri di Rumah

Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang berbeda dari setiap kendaraan yang dibuat oleh masing-masing pabrikan, terus menumbuhkan minatnya di dunia otomotif hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

Honda Brio Satya S M/T 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil