window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Cari Sparepart Hyundai Lawas Mending Pesan ke Dealer atau Beli Online?

Prasetyo · 10 Sep, 2021 12:07

Cari Sparepart Hyundai Lawas Mending Pesan ke Dealer atau Beli Online? 01

Hyundai bukan merk otomotif baru di Indonesia. Tak heran kalau populasi brand asal Korea Selatan (Korsel) ini juga tidak sedikit. Itu artinya mobil Hyundai yang beredar di Tanah Air juga bukan cuma keluaran terbaru.

Ada sejumlah pengguna mobil Hyundai lawas yang sampai saat ini masih setia dengan kendaraannya. Lalu bagaimana kebutuhan akan suku cadang mobil-mobil ini? Apakah Anda merasa kesulitan sata hendak mencari sparepart Hyundai kesayangan?

Hyundai Atoz

Pengguna Hyundai Atoz masih cukup banyak hingga saat ini

Ternyata Hyundai Indonesia masih memfasilitasi kebutuhan model-model yang sudha tak lagi diproduksi. Suprayetno, Service Planning and Strategy Deputy General Manager PT Hyundai Motor Indonesia (HMID) menyebutkan kalau pihaknya menyediakan kebutuhan sparepart mobil Hyundia lama. "Pada dasarnya semua model Hyundai kita siapkan," katanya ketika ditemui di Jakarta.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Baca juga : Punya Hyundai Staria 2021 Tiga Tahun Gak Keluar Duit Buat Servis

Bisa Pesan Sparepart ke Dealer Hyundai

Lebih lanjut Suprayetno menuturkan kalau ada konsumen mobil lama Hyundai dan butuh suku cadang maka bisa memesan melalui dealer resmi Hyundai. Konsumen bisa datang ke dealer resmi Hyundai terdekat atau lakukan pemesanan secara online melalui contact center Hyundai di nomor 08001821407.

Sparepart Hyundai -1

Dealer masih menyediakan onderdil untuk model-model lawas

"Tinggal sebutkan saja apa komponennya kalau bisa kodenya, nanti tim dealer akan sediakan," katanya. Misalnya untuk sparepart Hyundai Grand Avega, sparepart Hyundai i10, atau onderdil Hyundai Atoz. Jika komponen tersebut masuk dalam golongan fast moving, maka dealer akan langsung menyediakan atau mengirim komponen yang dibutuhkan tadi.

Tapi kalau komponen yang dibutuhkan masuk golongan slow moving maka dealer Hyundai akan mencarikan sesuai pesanan tersebut. "Kalau komponen slow moving yang jarang sekali permintaannya, plus minus sebulan sudah bisa kita sediakan," ucap dia.

Sparepart Hyundai -2

Beli dari dealer pasti sparepart ori

Tentunya ada satu kelebihan jika Anda memesan langsung melalui dealer resmi. Yakni komponen yang didapat adalah suku cadang original yang diganjar garansi. Serta dipastikan suku cadang itu cocok dengan mobil Anda.

Baca juga : Nissan Leaf 2021 Resmi Diluncurkan di Indonesia, Harga Menarik dan 5 Tahun Bebas Biaya Servis

Setiap Ada Pameran, Hyundai Juga Sediakan Suku Cadang

Selain dengan mendatangi dealer resmi, Anda juga sebenarnya bisa mendapatkan suku cadang Hyundai dari setiap activity promotion yang dilakukan oleh masing-masing dealer. Misalnya di suatu pusat perbelanjaan sedang ada pameran mobil-mobil Hyundai, maka dilokasi yang sama bisa pula dipesan kebutuhan akan suku cadang mobil Anda.

Sparepart Hyundai -3

Ada jaminan garansi jika servis di bengkel resmi

"Kita punya program namanya Service Point. Jadi setiap ada activity marketing dealer Hyundai, kita juga buat booth khusus untuk para pemilik Hyundai melakukan servis," kata Suprayetno. Service Point ini pun dibangun dengan tema menyerupai bengkel resmi Hyundai. Sehingga pelanggan akan merasakan seolah-olah datang ke bengkel resmi Hyundai.

Yang lebih menarik lagi, di setiap kegiatan Service Point ini pelanggan akan diberi gratis oli mesin 2 liter dan proses cuci mobil tanpa air. "Semua tipe mobil Hyundai kita terima, karena kita juga sediakan berbagai jenis oli dengan spesifikasi berbeda untuk masing-masing mobil," ucap dia.

Apakah Beli Sparepart Hyundai Online Lebih Baik?

Sparepart Hyundai -4

Hati-hati sparepart palsu kalau beli online

Sebenarnya ada cara lain untuk mendapatkan sparepart Hyundai dengan cukup mudah. Yaitu melalui layanan toko online yanga da di beberapa e-commerce. Misalnya melalui Tokopedia atau Bukalapak, ada banyak sekali penjual onderdil mobil Hyundai lawas seperti Atoz atau Getz. Harganya pun sering kali lebih murah.

Namun tetunya Anda wajib mengetahui apa nama suku cadang yang dicari, serta mencocoknya kesesuaian part number dari suku cadang tersebut. Mengingat jika barang yang dipesan salah, maka pihak toko tak mau menerima komplain.

Selain itu ada risiko besar barang yang dikirim ternyata tidak sesuai dengan yang difoto. Bisa berbeda dari ukuran atau bahkan suku cadang tersebut ternyata palsu. Kalau sudah seperti ini tentu Anda rugi lebih besar.

Baca juga : Tenang, Selama Masih Ada yang Pakai Isuzu Panther, Sparepartnya Tetap akan Diproduksi

Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang berbeda dari setiap kendaraan yang dibuat oleh masing-masing pabrikan, terus menumbuhkan minatnya di dunia otomotif hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

Hyundai H1 2.5L CRDi Elegance

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil