window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Chip Semikonduktor Masih Langka, Toyota Ganti Smart Key Jadi Kunci Konvensional

Herdi · 30 Okt, 2022 13:06

Chip Semikonduktor Masih Langka, Toyota Ganti Smart Key Jadi Kunci Konvensional 01

  • Toyota masih terdampak krisis chip semikonduktor.
  • Konsumen dapat mobil tapi tidak dengan fitur smart key.
  • Toyota kembali gunakan kunci konvensional.

Masalah krisis chip semikonduktor rupanya belum selesai. Hal ini pula yang membuat berbagai pabrikan otomotif dunia terpaksa harus memutar otak agar produknya siap diproduksi dan dijual.

Bahkan melansir dari Reuters, sekelas Toyota Motor Corp dikabarkan terpaksa harus mengganti salah satu smart key yang dikirim ke konsumen di Jepang, dengan kunci konvensional. Hal ini dilakukan agar konsumen tetap mendapatkan unit mobil secara cepat.

Baca juga: Berbagi Mesin, Toyota Kijang Innova Diesel Apakah Lebih Laris dari Fortuner Diesel?

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Keyless Smart Key

Smart Key

"Karena kekurangan semikonduktor berlanjut, ini adalah tindakan sementara yang bertujuan untuk mengirimkan mobil kepada pelanggan secepat mungkin," kata juru bicara Toyota dalam sebuah pernyataan meminta maaf kepada konsumen atas ketidaknyamanan ini.

Adapun smart key akan tetap dikirim menyusul, setelah pasokan mengenai chip semikonduktor sudah terkendali lagi. "Untuk smart key kedua, kami berencana untuk menyerahkannya segera setelah siap," tambahnya.

Baca juga: Sayonara Toyota Kijang Innova Diesel, Cumi-cumi Darat Penenggak Bio Solar

Toyota Juga Turunkan Target Produksi

Krisis chip semikonduktor ini memang terjadi secara global. Hal ini pula membuat berbagai proses produksi dan pengiriman mobil Toyota menjadi terkendala. Bahkan tak sedikit konsumen harus menunggu atau inden lama. 

Ilustrasi produksi mobil Toyota di Jepang

Produksi mobil Toyota di Jepang

Masih menurut Reuters, akibat kelangkaan chip semikonduktor Toyota Motor Corp pesimis, dan merasa tidak mampu mencapai target produksi 9,7 juta unit dalam tahun fiskal (sampai Maret 2023). Menurut sumber, optimisme target produksi yang tak seperti biasanya ini disebut-sebut terkait dengan kelangkaan chip semikonduktor. 

Disebutkan pula bahwa target baru produksi mobil Toyota mencapai 9,5 juta unit. Akan tetapi hasil target ini masih melebihi banyak 10 persen, dibandingkan tahun lalu. 

Sekadar informasi, Toyota pernah memangkas target produksi secara global sebanyak tiga kali di tahun 2021-2022, yaitu dari 9,3 juta unit pada Mei 2021, kemudian 8,5 juta pada Februari 2021. Hingga akhirnya target produksi raksasa otomotif yang juga memiliki pabrik di Indonesia berhasil membukukan produksi sebanyak 8,6 juta unit.

Baca juga: Toyota: Semua akan Elektrik Pada Waktunya Tapi Tidak dengan Gazoo Racing

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

Toyota Corolla Altis G AT

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil