window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Gak Perlu Inden Lama-Lama, Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid Bisa Dibeli di Sini!

Dito · 12 Mei, 2023 17:15

Gak Perlu Inden Lama-Lama, Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid Bisa Dibeli di Sini! 01

Kemunculan generasi baru Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid mendapat animo besar dari masyarakat Indonesia. Sejak diluncurkan pada November 2022, Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid alami inden atau masa tunggu yang cukup lama. Kabar terakhir, inden mobil ini bahkan perlu  satu tahun untuk mendapatkannya.

Tidak heran jika MPV legenda ini mendapat respon positif, mengingat saat ini tersedia varian bermesin hybrid yang menjadikan konsumsi bahan bakarnya semakin irit jika dibanding generasi sebelumnya. Bahkan PT Toyota Astra Motor (TAM) mengungkapkan bahwa pemesanan generasi ketujuh Toyota Kijang ini lebih dari 80% memilih varian bermesin hybrid dibandingkan varian mesin bensin biasa.

Gak Perlu Inden Lama-Lama, Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid Bisa Dibeli di Sini! 02

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Tak heran jika salah satu solusi yang ditawarkan ke konsumen adalah untuk membeli Toyota Kijang Innova Zenix bermesin bensin 2.0 liter yang hanya perlu waktu inden 2 sampai 3 bulan saja. Namun harus diakui bahwa Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid memiliki spesifikasi dan fitur yang lebih menggoda dibandingkan varian bensin.

Baca juga : Toyota Kijang Innova Zenix Q Hybrid vs Toyota Kijang Innova Venturer Diesel, Pilih Yang Mana?

Spesifikasi Mumpuni Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid

Generasi terbaru dari Toyota Kijang Innova Zenix ini dibangun memakai platform baru yakni Toyota New Global Architecture (TNGA) layaknya model produk Toyota lainnya yang dipasarkan secara global. Meski begitu mobil keluarga ini dibuat secara lokal tepatnya di Karawang, Jawa Barat.

Kijang Innova Zenix Hybrid

Secara keseluruhan desainnya perpaduan antara MPV dengan SUV. Desain grill trapezoidal dipadu dengan lampu utama yang pipih serta DRL tepat di bawahnya. Kesan SUV terlihat dari garis-garis tegas memanjang di bodi samping mulai dari bumper hingga buritan lampu belakang. Bahkan untuk tipe tertingginya sudah dilengkapi fitur Panoramic Sunroof.

Meski sekilas terlihat besar, namun dimensi eksteriornya cukup compact dengan panjang 4.755 mm, lebar 1.850 mm, tinggi 1.795 mm. Namun kabinnya lebih luas dari sebelumnya berkat platform baru dengan wheelbase 2.850 mm. Tidak hanya memakai platform baru, Toyota Kijang Innova Zenix juga menggunakan  mesin baru.

Teknologi Hybrid Tawarkan Performa Hebat Sekaligus Efisiensi

Kijang Innova Zenix Hybrid

Dalam peluncurannya, PT Toyota Astra Motor (TAM) sebagai agen pemegang merek (APM) menginformasikan bahwa Toyota Kijang Innova Zenix tersedia dalam dua varian mesin, yakni bensin 2.0L dan mesin hybrid 2.0L. Khusus mesin bensin, meskipun punya kapasitas yang mirip, namun ini adalah mesin baru yang berbeda dari generasi sebelumnya.

Mesin dengan kode M20A-FKS ini sebelumnya pernah digunakan pada Toyota Voxy yang juga dijual di Indonesia. Mesin ini sanggup menyuguhkan tenaga puncak hingga 174 PS dan torsi puncak hingga 205 Nm. Berbeda dari generasi sebelumnya, saat ini seluruh varian Kijang Innova Zenix menggunakan transmisi CVT yang menyalurkan output mesin ke penggerak roda depan.

Baca juga : Toyota Kijang Innova Zenix Resmi Meluncur, Tersedia 5 Tipe

Kijang Innova Zenix Hybrid

Sementara untuk tipe hybrid mempunyai kode M20A-FXS sebagai mesin baru dalam keluarga Toyota Dynamic Force. Mesin ini menghasilkan tenaga puncak kombinasi hingga 186 PS dan torsi maksimal 206 Nm pada motor listriknya. Toyota mengembangkan sistem hybrid ini menggunakan motor baru berstruktur rolling coil, yang saat dipadukan dengan mesin bensin 2.0 liternya, diklaim mampu memberikan peningkatan performa hingga 50% tanpa mengorbankan efisiensi bahan bakarnya.

Baca juga : Makna Kata Zenix pada Toyota Kijang Innova Generasi Ketujuh

Ada Stok Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid di SEVA!

Gak Perlu Inden Lama-Lama, Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid Bisa Dibeli di Sini! 04

Lalu, apakah artinya masa inden yang mencapai 1 tahun, membuat Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid tetap patut untuk ditunggu? Melihat ubahan yang signifikan, mulai dari platform baru, desain eksterior dan interior baru, hingga mesin baru, memang menjadikan MPV ini layak untuk dipinang sebagai pilihan mobil keluarga.

Apalagi, mobil ini mendapatkan jaminan purna jual yang menarik dari Toyota, serta dipayungi citra merek Toyota yang dapat menjamin nilai jual kembalinya tetap tinggi. Meski begitu, menunggu selama setahun bukanlah hal yang mudah. Banyak hal yang bisa membuat Anda berubah pikiran bukan?

Gak Perlu Inden Lama-Lama, Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid Bisa Dibeli di Sini! 05

Salah satu jalan keluar agar tak perlu menunggu lama, Anda bisa menggunakan kesempatan untuk membeli Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid di SEVA. Tidak perlu menunggu waktu lama, karena ada stok Zenix di SEVA yang bisa langsung Anda bawa pulang untuk memenuhi kebutuhan mobil untuk keluarga Anda.

Jadi, apakah Anda ingin menjadi salah satu pemilik Toyota All New Kijang Innova Zenix? Dapatkan kesempatan terbaik untuk membeli unitnya di SEVA, klik https://www.seva.id/ atau langsung unduh aplikasi SEVA di Android Play Store atau Apple App Store. 

Baca juga : Test Drive Toyota Kijang Innova Zenix Yogyakarta - Jakarta, Tak Ada Lagi Rasa Kijang Sebelumnya

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Toyota Kijang Innova Zenix Gasoline 2.0 G CVT 2023

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil