window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Harga Lebih Murah Rp3 Jutaan, Fitur di Daihatsu Xenia 1.3 R MT Ungguli Honda Mobilio S MT

Yongki Sanjaya · 13 Apr, 2023 14:30

Harga Lebih Murah Rp3 Jutaan, Fitur di Daihatsu Xenia 1.3 R MT Ungguli Honda Mobilio S MT 01

Honda kini hanya menyisakan tipe terbawah untuk Mobilio. Pabrikan berlogo H tersebut nampaknya mulai meninggalkan segmen MPV yang dirasa kalah laris ketimbang segmen hatchback atau SUV mereka. Level harga Honda Mobilio S MT akan menghadapi Daihatsu Xenia 1.3 R MT yang kisarannya serupa.

Sebagai informasi, harga Honda Mobilio S MT dijual Rp235.900.000 dan untuk Daihatsu Xenia 1.3 R MT dihargai Rp 232.350.000. Terlihat bila Xenia lebih murah, salah satu alasannya karena kapasitas mesinnya 1.300 cc. Bagi kalian yang bingung, Mobilio S kini cukup banyak digunakan sebagai armada taksi Blue Bird. 

Baca juga: 

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Membandingkan secara kasta dari masing-masing model, tipe R di Xenia ini levelnya merupakan tipe menengah atas. Artinya secara fitur bisa berbicara banyak bila dibandingkan Mobilio S yang jadi tipe terbawah.

Tak perlu panjang lebar, mari kita bandingkan kedua MPV tersebut. Simak ulasannya berikut ini.

Daihatsu Xenia 1.3 R MT, Tipe Menengah yang Fiturnya Melimpah

Harga Lebih Murah Rp3 Jutaan, Fitur di Daihatsu Xenia 1.3 R MT Ungguli Honda Mobilio S MT 01

Bicara kelengkapan fitur, tipe R di Daihatsu akan memberikan banyak hal menarik. Masuk ke kabin Xenia generasi ketiga ini, kita disuguhi penampilan serba baru. Pada varian mesin 1.300 cc, Xenia R ini pada rentang harganya masuk ke dalam kategori tipe menengah.

Desain dashboardnya agresif dan tegas dengan aksen hitam-silver. Fiturnya cukup lengkap, seperti misalnya Air Conditioner (AC) yang sudah mengusung format digital. Desain head unit juga bergaya floating dengan layout tombol sudah diset agar mudah dijangkau oleh pengemudi dan penumpang depan.

Bicara soal head unit ini memiliki bentang layar 9 inci dengan memiliki beragam konektivitas modern seperti Radio, USB, & Bluetooth, hingga koneksi Android Auto™ maupun Apple CarPlay®. Untuk mengatur audio juga kian mudah dengan adanya audio steering switch pada lingkar kemudinya.

Harga Lebih Murah Rp3 Jutaan, Fitur di Daihatsu Xenia 1.3 R MT Ungguli Honda Mobilio S MT 02

Kualitas suara di Xenia kini cukup memadai karena dukungan dari enam speaker (termasuk dua buah tweeter di pilar A). Selain itu, kenyamanan akustik juga terbantu berkat kekedapan kabin yang meningkat. 

Pada sisi pengemudi, Xenia tipe R disuguhi panel instrumen dengan dua buah cluster berisi jarum tachometer untuk menunjukkan putaran mesin dan kecepatan (speedometer) lengkap dengan layar Multi Information Display (MID) 4,2 inci. Cukup banyak informasi yang disajikan oleh MID ini, di antaranya ada odometer, tripmeter, jam digital, posisi gigi, dan juga average fuel consumption. Pengaturan setir hanya bisa tilt (naik-turun) saja, tanpa adanya fitur telescopic (maju-mundur).

Performa Tak Mengecewakan

Harga Lebih Murah Rp3 Jutaan, Fitur di Daihatsu Xenia 1.3 R MT Ungguli Honda Mobilio S MT 03

Daihatsu Xenia 1.30 masih mengusung kode mesin yang sama dengan sebelumnya, yakni 1NR-VE. Tenaga yang dihasilkan sebesar 95,5 HP (97 Ps) @ 6.000 rpm dengan torsi 120,6 Nm (12,3 Kgm) @ 4.200 rpm. Transmisinya manual 5-percepatan dengan penggerak roda depan. 

Ada beberapa penyempurnaan pada mesin ini seperti rocker arm di mobil ini memakai Hydraulic Lush Adjuster, agar pembakaran kian efisien. Kemudian material piston yang digunakan juga lebih ringan, dengan peningkatan performa pompa oli supaya pelumasan kian optimal.

Bicara performa mesin di varian 1.300 cc  cukup halus bertenaga, dengan torsi yang cukup kuat di putaran bawah. Tenaganya cukup oke di kelas mesin 1.300 cc, karena hanya selisih 7 hp dibandingkan versi 1.500 cc.  

Honda Mobilio S MT, Mulai Jadi Andalan Armada Taksi

Harga Lebih Murah Rp3 Jutaan, Fitur di Daihatsu Xenia 1.3 R MT Ungguli Honda Mobilio S MT 04

Kini Honda Mobilio hanya tersedia tipe terendah, yaitu tipe S. Pengguna Honda Mobilio S MT tersebut sebagian besar adalah untuk konsusmen fleet dan korporasi.

Honda Mobilio tipe S tetap mengusung beragam kelebihan utama brand Honda, termasuk soal utilitas kabin yang cukup lega dan layout kursinya cukup fleksibel ketika kita butuh bawa banyak barang. 

Secara penampilan, eksterior Honda Mobilio S MT yang dipasarkan saat ini terkesan apa adanya dan jauh dari kata modern. Mulai dari bagian velg yang memakai velg kaleng ukuran 15 inci.

Harga Lebih Murah Rp3 Jutaan, Fitur di Daihatsu Xenia 1.3 R MT Ungguli Honda Mobilio S MT 05

Untungnya Honda memberi dop roda, sehingga kaki-kaki tidak terkesan mobil murah. Kemudian desain bumper sedikit berbeda, pada Honda Mobilio S MT tidak menggunakan under spoiler dan tak memiliki foglamp. 

Pada sektor lampu depan, Honda Mobilio S MT masih menggunakan halogen, sedangkan di bagian belakang telah dibekali wiper belakang untuk membantu penglihatan ketika hujan. Tipe terbawah ini juga memiliki lampu rem atas yang sudah mengadopsi teknologi LED. 

Harga Lebih Murah Rp3 Jutaan, Fitur di Daihatsu Xenia 1.3 R MT Ungguli Honda Mobilio S MT 06

Bagaimana dengan fitur di interior tipe termurah Mobilio ini? varan terbawah model ini sudah menggunakan head unit double DIN tanpa layar sentuh. Head unitnya telah mendukung konektivitas USB Port, AM/FM Radio, Aux in, Bluetooth, dan hands free telephone. Setirnya polosan tanpa hadirnya tombol pengaturan head unit. 

Sebagai tipe terbawah, Honda Mobilo S MT sistem pendingin kabinnya sudah menggunakan pengaturan AC Digital. Menariknya lagi, Honda menyediakan AC double blower untuk kenyamanan penumpang baris kedua dan ketiga. 

Harga Lebih Murah Rp3 Jutaan, Fitur di Daihatsu Xenia 1.3 R MT Ungguli Honda Mobilio S MT 07

Bicara sistem keselamatan, Honda Mobilio S MT sebenarnya tak buruk. Ada anti-lock braking sytem (ABS) dan Electronic Distribution Brake (EBD). Sistem pengereman mengandalkan rem cakram pada roda depan dan tromol pada bagian belakang.

Tidak cuma itu, Honda juga memberi dual SRS airbag untuk perlindungan ekstra buat pengemudi dan penumpang baris pertama. Sedangkan pada fitur keamanan, Honda Mobilio S MT sudah dilengkapi dengan Immobilizer sebagai sistem keamanan tambahan pada kendaraan. 

Kelemahan soal built quality Mobilio bisa kita rasakan pada kualitas peredaman kabin. Suara kebisingan dari luar masih terdengar hingga ke interior mobil karena kualitas peredam yang ala kadarnya.

Performa jadi Kelebihan Utama

Harga Lebih Murah Rp3 Jutaan, Fitur di Daihatsu Xenia 1.3 R MT Ungguli Honda Mobilio S MT 08

Terkait performa, Honda Mobilio yang masuk dalam generasi kedua ini mengusung mesin L15Z1 1.500 cc dan teknologi i-VTEC. Jantung mekanis tersebut bisa mengeluarkan tenaga tertinggi 118 ps yang dicapai pada 6.600 rpm dan torsi 145 Nm pada 4.600 rpm.

Sama seperti Xenia, Mobilio S didukung transmisi manual 5-percepatan dengan penggerak roda depan. Aspek mesin inilah yang jadi kelebihan Honda Mobilio dibandingkan para kompetitornya.

Kesimpulan

Bila kalian mencari mobil keluarga yang proper dari segi fitur, desain maupun performa, kami rasa Daihatsu Xenia 1.3 R MT ini cukup oke jadi pilihan ketimbang Honda Mobilio S. Xenia bermesin 1.300 cc secara performa mungkin tak sebuas Mobilio, tapi mobil ini unggul soal konsumsi bahan bakar yang lebih irit.

Mobilio harganya lebih mahal hanya menang mesin, sedangkan kelengkapan fiturnya kurang proporsional. Keunggulan di sektor mesin pada akhirnya hanya dimanfaatkan sebagai mobil fleet.

Yongki Sanjaya

Editor

Berpengalaman di beberapa media online. Bermula menjadi reporter otomotif di situs yang lain hingga kini menjadi Editor di Autofun Indonesia. Penghobi mobil lawas dan anak 90-an banget. FB:Yongki Sanjaya Putra

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

2022 Daihatsu Xenia 1.3 M MT

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil