window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Hyundai Kona Yang Lebih Sporty Sudah Meluncur di Malaysia, Kapan Masuk ke Indonesia?

Evan · 10 Sep, 2021 11:00

Hyundai Kona Yang Lebih Sporty Sudah Meluncur di Malaysia, Kapan Masuk ke Indonesia? 01

Hyundai Kona N-Line

Apabila anda menginginkan sebuah sub kompak SUV dengan tampilan sporty dan tenaga yang buas sepertinya harus mengeluarkan kocek cukup dalam, sebagai contoh adalah Mercedes-Benz GLA 45 AMG. 

Tetapi bagaimana jika ada sub-kompak SUV yang menawarkan kelebihan seperti GLA 45 tetapi dijual dengan harga lebih murah, merek Korea pula.

Ya, mobil itu bernama Hyundai Kona N-Line. Mobil ini baru saja meluncur di Malaysia, dan tim kami disana lewat Wapcar berhasil memotret eksterior dan interior mobil ini.

Baca Juga:Hyundai Stargazer 2022 Kembali Terlihat di Jalan, Muka Staria Bodi Mirip Xpander

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Apa Itu Versi N-Line Pada Produk Hyundai Terbaru?

Hyundai Kona Yang Lebih Sporty Sudah Meluncur di Malaysia, Kapan Masuk ke Indonesia? 01

Emblem N-Line Hadir

Bagi orang awam pasti bingung dengan tambahan embel-embel N-Line di belakang Kona. Sebetulnya bukan hal baru, karena N-Line adalah sub-divisi dari Hyundai Motorsports. Mirip seperti BMW M dan Toyota GR, atau singkatnya merupakan varian performa tinggi. 

Hingga saat ini baru tiga model Hyundai yang hadir dengan versi N-line yaitu Elantra, i20, dan Kona sendiri. Kedepannya Hyundai ingin mengembangkan versi performa tinggi ke model-model lainnya dan tidak menutup kemungkin hadir di versi MPV.

Pakai Bodykit Baru, Lebih Sporty dari Kona EV

 

Hyundai Kona Yang Lebih Sporty Sudah Meluncur di Malaysia, Kapan Masuk ke Indonesia? 02

Semakin agresif

Selain menggunakan mesin baru, Hyundai juga ikut mengubah tampilan luar dengan bodykit baru di sekeliling mobil.Tampilan depan Kona pun menjadi agresif, lewat pemakaian gril model baru yang lebih kecil ukurannya dengan model trapesium. 

Bemper bawah dibuat lebih aerodinamis dengan penggunaan lip ciri khas N-style ditambah corner fins berwarna hitam.

Hyundai Kona Yang Lebih Sporty Sudah Meluncur di Malaysia, Kapan Masuk ke Indonesia? 03

Pelek 18 inci baru

Ke samping ubahan terbesar hadir melalui penggunaan pelek 18 inci model multi spoke dual tone (hitam dan putih) yang lebih sporty serta ukuran ban lebih besar yaitu 235/45/R18. 

Hyundai Kona Yang Lebih Sporty Sudah Meluncur di Malaysia, Kapan Masuk ke Indonesia? 04

Spion juga dicat hitam

Atap dua warna tetap hadir di varian N-Line, bedanya spion kiri-kanan dari sebelumnya sewarna body sekarang dicat berwarna hitam.

Hyundai Kona Yang Lebih Sporty Sudah Meluncur di Malaysia, Kapan Masuk ke Indonesia? 05

Diffuser dan knalpot ganda

Bagian belakang Kona N-Line lebih agresif lagi, dengan hadirnya spoiler dan diffuser model baru pada bempernya. Tak lupa dual muffler sebagai pembeda pada varian N-Line turut memberikan kesan sebagai mobil performa tinggi.

Hyundai Kona Yang Lebih Sporty Sudah Meluncur di Malaysia, Kapan Masuk ke Indonesia? 06

Desain lebih agresif

Secara keseluruhan, ubahan yang meliputi eksterior pada Kona N-Line sangat cocok dan sesuai dengan karakter sub-kompak SUVnya. Serta tidak terlihat seperti bodykit asal tempel di pinggir jalan yang kualitas pengerjaannya buruk. 

Baca Juga:Kelebihan dan Kelemahan Hyundai Staria, Desain Futuristik Apakah Menarik?

Interior Pakai Suede, Konsol Tengah Berbeda 

Hyundai Kona Yang Lebih Sporty Sudah Meluncur di Malaysia, Kapan Masuk ke Indonesia? 07

Sebagian besar masih sama

Berbicara soal Interior Kona N-Line tentu masih memiliki rasa familiar yang identik dengan Kona EV seperti digital speedometer, headunit 8 inci, dan ac climate control. Hyundai lebih memilih untuk melakukan ubahan kecil di beberapa tempat tetapi sering dilihat oleh mata. 

Hyundai Kona Yang Lebih Sporty Sudah Meluncur di Malaysia, Kapan Masuk ke Indonesia? 08

Minus konsol tengah floating

Sebut saja setir nya yang benar-benar baru, dengan jahitan merah dan bertuliskan N-line dibawahnya. Ada juga konsol tengah yang diganti untuk mengakomodir perubahan tuas transmisi. Hyundai mengganti tuas dalam bentuk tombol menjadi mekanis.atau sering disebut pengoperasian linier.

Hyundai Kona Yang Lebih Sporty Sudah Meluncur di Malaysia, Kapan Masuk ke Indonesia? 09

Pedal gas dan rem bahan metal

Selain itu hadir juga pedal kaki yang terbuat dari metal dan jok dengan emboss N yang merupakan bahan kombinasi antara suede dan kulit.

Hyundai Kona Yang Lebih Sporty Sudah Meluncur di Malaysia, Kapan Masuk ke Indonesia? 10

Jok kombinasi suede dan kulit

Membantu pengemudi dan penumpang untuk tidak bergeser dari tempat duduk saat lari diatas 200 km/h. Walaupun kami sendiri tidak menyarankan, karena bentuknya SUV masih sedikit limbung.

Pakai Mesin 1.6 Turbo, Hyundai Kona N-Line Kencang

Hyundai Kona Yang Lebih Sporty Sudah Meluncur di Malaysia, Kapan Masuk ke Indonesia? 11

Pakai mesin baru

Mungkin spek mesin adalah hal yang paling ditunggu oleh pembeli mobil ini, karena Hyundai mengganti unit 2.000cc NA standar menjadi mesin 1.600 cc Turbo Smartstream T-Gdi empat silinder bertenaga 198 PS dan torsi maksimum 265 Nm. 

Mesin kemudian dikawinkan dengan transmisi dual clutch (DCT) tujuh percepatan. Transmisi kemudian menyalurkan tenaga ke dua roda depan(FWD).

Menurut klaim Hyundai, mobil ini dapat berakselerasi dari 0-100 km/h dalam waktu 7,3 detik dan kecepatan maksimum lebih dari 200 km/h.

Harga Masuk Akal, Ditambah Servis Gratis

Hyundai Kona Yang Lebih Sporty Sudah Meluncur di Malaysia, Kapan Masuk ke Indonesia? 12

Harga masih masuk akal

Berdasarkan konfirmasi dari Hyundai-Sime Darby Motors (HSDM) sebagai ATPM Hyundai di Malaysia, Kona N-Line dibanderol dengan harga RM 156,888 atau sekitar Rp539 Jutaan. Tidak sampai setengah dari harga baru GLA 45 AMG. 

Dengan harga tersebut pula, sudah mendapat garansi selama lima tahun atau 300.000 km dan 3 tahun atau 50.000 km servis pemeliharaan gratis. 

Kesimpulan

Mobil ini merupakan alternatif dari sub-kompak SUV berperforma tinggi milik Eropa. Dengan budget hanya Rp 500 jutaan, anda mendapatkan mobil yang lengkap. Bisa mengajak keluarga dengan nyaman, tetapi jika menginjak pedal gas akan merubah mobil ini menjadi serigala buas.

Baca Juga:Hyundai Alcazar Siap Tantang Toyota Rush dan Daihatsu Terios di Indonesia

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Harga tukar tambah yang adil

Hyundai Kona 2.0L

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil