window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

IIMS Hybrid 2022 Usai, Catat Transaksi Rp2 Triliun Lebih, Hyundai IONIQ 5 Jadi Bintangnya

Adit · 11 Apr, 2022 08:08

IIMS Hybrid 2022 Usai, Catat Transaksi Rp2 Triliun Lebih, Hyundai IONIQ 5 Jadi Bintangnya 01

  • Pameran otomotif IIMS 2022 usai, catat transaksi Rp2 triliun lebih. 
  • Targetnya bisa mencapai Rp3 triliun bila dihitung selama 11 hari penyelenggaraan. 
  • Hyundai Ioniq 5 menjadi mobil paling favorit yang dites pengunjung. 

Pameran otomotif IIMS 2022 usai pada hari Minggu 10 April 2022 kemarin, namun sehari sebelumnya (9/4) menjadi momentum seremoni penutupan hajatan otomotif tahunan berskala internasional tersebut, sejak dihelat pada 31 Maret 2022 pekan lalu di JIExpo Kemayoran, Jakarta. 

Selama 10 hari perhelatan, Dyandra Promosindo sebagai penyelenggara telah merangkum berbagai capaian. Salah satunya kenaikan pengunjung apabila dibandingkan pada IIMS 2021. 

IIMS Hybrid 2022 Usai, Catat Transaksi Rp2 Triliun Lebih, Hyundai IONIQ 5 Jadi Bintangnya 02

Potret hari terakhir IIMS 2022, mulai padat dibandingkan hari kerja

Baca Juga: Avanza dan Xpander Wajib Siaga, Suzuki Ertiga Hybrid 2022 untuk Indonesia Rilis Bulan Ini?

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

"Jumlah pengunjung IIMS sampai sebelum saya naik ke panggung ini, ada 219 ribu orang. Ada kenaikan 260 persen dibanding IIMS 2021 karena tahun lalu ada pembatasan (mobilitas masyarakat)," terang Hendra Noor Saleh, Ketua Dyandra Promosindo, Sabtu (9/4/2022) malam. 

Kemudian pameran yang bertepatan pada bulan puasa ini juga menjadi wadah bagi masyarakat, yang hendak membeli mobil baru. Tak tanggung-tanggung nilai transaksinya mencapai Rp2,1 triliun. Sedikit berkurang dari pameran yang sama tahun lalu sebesar Rp2,2 triliun, namun Sabtu lalu, pameran belum usai sepenuhnya. 

IIMS Hybrid 2022 Usai, Catat Transaksi Rp2 Triliun Lebih, Hyundai IONIQ 5 Jadi Bintangnya 01

Booth Suzuki di IIMS 2022 dipadati pengunjung

Angka tersebut dihimpun dari data penjualan (SPK) dari agen pemegang merek mobil dan motor, aksesori, maupun aftermarket yang berpartisipasi di IIMS 2022. Namun tambahnya lagi itu belum total, karena ada beberapa APM  yang belum melaporkan data penjualan. 

"Ini juga belum dihitung hari terakhir (Minggu, 10 April 2022) besok juga ada transaksi, sekali lagi terima kasih untuk semua pihak dan partner, dan saya meyakini hari ini adalah cerminan kebahagiaan ekosistem untuk kebangkitan industri otomotif Indonesia," pungkas pria yang akrab disapa Kohen itu.  

IIMS Hybrid 2022 Usai, Catat Transaksi Rp2 Triliun Lebih, Hyundai IONIQ 5 Jadi Bintangnya 02

Toyota Kijang Innova EV dan Corolla Altis Hybrid mejeng di IIMS 2022

Baca Juga: Taksi Terbang Alias Drone Tanpa Awak EHang 216 Mengudara di Langit Kemayoran, Bisa Buat Apa?

Penghargaan Mobil dan Motor Terbaik di IIMS 2022

Seperti perhelatan IIMS tahun-tahun sebelumnya, pada acara penutupan ini juga dilaporkan berbagai macam penghargaan mobil dan motor terbaik di IIMS 2022. Berikut ini detailnya:

Kategori Mobil

  • Best APM Indoor Booth Activity: Suzuki
  • Best APM Outdoor Activity: Hyundai
  • Best Booth Car <600 m2: MG
  • Best Booth Car >600 m2: Toyota
  • Best Booth Car >1000 m2: Suzuki
  • Best Electric Car: Hyundai Ioniq 5
  • Best Sedan: Toyota Camry Hybrid
  • Best SUV: Toyota Fortuner
  • Best Crossover SUV: Honda HR-V
  • Best Favorite New Car Launch: Suzuki XL7 FF Sport
  • Best Hatchback: Honda City Hatchback
  • Best MPV: Toyota All New Voxy
  • Best City Car: Honda Brio RS
  • Best Concept Car: MG 5 EV
  • Most Tested Car Choice: Hyundai Ioniq 5
  • Best New Comer Brand: Chery
  • Best EV Commercial Car: DFSK Gelora e
  • Inspirational Car Concept: Toyota Kijang Innova EV
  • Most Affordable EV Concept: Wuling GSEV

IIMS Hybrid 2022 Usai, Catat Transaksi Rp2 Triliun Lebih, Hyundai IONIQ 5 Jadi Bintangnya 03

Hyundai Ioniq 5 menjadi mobil yang paling sering dites pengunjung IIMS 2022

Kategori Motor

  • Best Electric Motorcycle: Volta Patriot X
  • Best Booth <120 m2: Royal Enfield
  • Best Booth >120 m2: Yamaha
  • Best Scooter: Keeway Shiny 150
  • Best Sportbike: Kawasaki Ninja ZX-25R
  • Best Naked Bike: KTM Duke 790
  • Best Cruiser Bike: Honda Rebel
  • Best Favorite Motorcycle Launch: Husqvarna Svartpillen 250
  • Best Touring: Honda CB150X
  • Best Trail Adventure: Yamaha WR155
  • Best Tested Motorcycle Choice: Yamaha Fazzio
  • Best Local Motorcycle Brand: Gesits
  • Best Sport EV Motorcycle: Energica Series

Baca Juga: Usai IIMS 2022, Ada Pameran Lagi Khusus Mobil dan Motor Listrik, Catat Tanggalnya

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Harga tukar tambah yang adil

2021 Hyundai Ioniq Electric Prime

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil