window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Inilah Kelebihan Dan Kekurangan Daihatsu Ayla 2020 Yang Tidak Diketahui Orang

Franky · 1 Mei, 2020 10:00

Inilah Kelebihan Dan Kekurangan Daihatsu Ayla 2020 Yang Tidak Diketahui Orang 01

 

Meski diterpa pandemic virus Corona (COVID-19), PT. Astra Daihatsu Motor (ADM) tetap serius meluncurkan produk terbarunya yakni Daihatsu Ayla 2020. Mobil mungil nan stylish ini memang dikemas dengan beberapa fitur terbaru baik dari sisi eksterior, interior serta fiturnya. Eitss, tapi jangan terburu-buru terpikat olehnya, mari kita simak kelebihan dan kekurangan Daihatsu Ayla 2020.

Kelebihan Dan Kekurangan Daihatsu Ayla 2020

Tepat pada tanggal 19 Maret 2020, New Daihatsu Ayla diluncurkan secara virtual. Mobil pelopor Low Cost Green Car (LCGC) ini mengusung tema “Serius Serunya”, menyiratkan pesan kedekatan dengan para generasi milenial dan masyarakat perkotaan.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Inilah Kelebihan Dan Kekurangan Daihatsu Ayla 2020 Yang Tidak Diketahui Orang 01

Daihatsu Ayla 2020 mengusung tagline ‘Serius Serunya’

Mengaca dari segi penjualan, Daihatsu Ayla bisa dibilang laris manis di pasaran pada tahun 2018, sukses terjual sebanyak 25.361 unit. Bahkan selama periode tahun 2019, Daihatsu Ayla juga meraup angka penjualan 22.108 unit, menjadi pioner kedua setelah kakaknya, Daihatsu Sigra.

Memang tak dipungkiri, Daihatsu Ayla digemari oleh masyarakat perihal konsepnya sebagai mobil mungil, harga terjangkau, irit bahan bakar serta dipenuhi fitur-fitur praktis. Untuk selengkapnya, mari kita simak lebih lanjut kelebihan dan kekurangan Daihatsu Ayla 2020.

Kelebihan Daihatsu Ayla 2020

Sebagai awalan, mari kita simak lebih dulu kelebihan Daihatsu Ayla 2020.

1. Harga Ekonomis Dan Punya Banyak Tipe

Dibanding kategori LCGC lainnya, Daihatsu Ayla 2020 bisa dibilang punya harga paling terjangkau. Bayangkan saja, rentang harganya berada di kisaran Rp. 101 jutaan hingga Rp. Rp. 159 jutaan.

Bahkan tersedia banyak varian yang bisa Anda pilih. Setidaknya perbedaan tipe tersebut bisa menyesuaikan perencanaan keuangan Anda. Tapi kembali lagi ya sobat, dari semua varian yang ditawarkan akan berbeda soal kelengkapan fiturnya.

Inilah Kelebihan Dan Kekurangan Daihatsu Ayla 2020 Yang Tidak Diketahui Orang 02

Inilah varian tertinggi Daihatsu Ayla 2020

Tentu hal ini bisa dikategorikan sebagai kelebihan Daihatsu Ayla 2020. Dalam artian, konsumen bisa memilih berbagai tipe sesuai dengan kebutuhan fitur yang diinginkan serta Budget yang dimiliki.

2. Dilengkapi Fitur Kamera Parkir

Untuk tipe tertinggi misalnya, Daihatsu Ayla 2020 1.2 R DLX, Anda akan disuguhkan sebuah fitur kamera parkir. Nantinya, ketika Anda melakukan parkir, tampilan visual bodi belakang akan dimunculkan pada layar 7 inci terbarunya. Perlu diketahui pula, fitur ini masih belum dimiliki kompetitornya baik Toyota Agya serta Honda Brio Satya.

Inilah Kelebihan Dan Kekurangan Daihatsu Ayla 2020 Yang Tidak Diketahui Orang 03

Fitur inovatif terbaru dari segi keselamatan adalah soal kamera parkir

Di sisi lain, kami juga merasa fitur ini memang tergolong sangat penting. Karena targetnya adalah generasi milenial, yang sebagian dari mereka baru memahami cara menyetir mobil, hadirnya fitur kamera parkir bisa memudahkan agar tidak terjadi tabrakan. Dengan alasan itulah, kami mengkategorikan fitur inovatif ini sebagai salah satu kelebihan Daihatsu Ayla 2020.

3. Retractable Mirror, Melipat Secara Otomatis

Memang tak dipungkiri, kami yang sudah terbiasa akan kepraktisan dalam berkendara, merasakan kekurangan pada mobil-mobil LCGC saat ini yakni Retractable Mirror.

Bayangkan saja, di setiap momen parkir, kami harus melipat kedua spion kanan dan kiri secara manual. Hal tersebut terkadang bisa dibilang cukup merepotkan.

Tapi hal itu tidak terjadi lagi sekarang karena Daihatsu Ayla 2020 telah dilengkapi Retractable Mirror. Proses melipat spion kini bisa dilakukan secara otomatis, hanya menekan satu tombol saja di sisi dashboard.

Inilah Kelebihan Dan Kekurangan Daihatsu Ayla 2020 Yang Tidak Diketahui Orang 04

Retractable Mirror adalah pembaruan paling membanggakan dari segi fitur Daihatsu Ayla 2020

4. Sudah Dilengkapi ABS dan EBD

Sebagai penunjang keselamatan dalam berkendara, teknologi ABS dan EBD sudah dihadirkan pada Daihatsu Ayla 2020. Tapi sayangnya, dua teknologi pengereman handal ini baru bisa dinikmati pada varian R A/T ke atas. Dengan kata lain, tak semua tipe mendapatkan fitur inovatif ini.

5. Perangkat Digital AC

Tentu sepertinya akan menjadi barang mewah, apabila fitur AC pendingin pada mobil LCGC dikemas dalam gaya Digital. Ya, nyatanya Daihatsu Ayla 2020 sudah menghadirkan fitur AC Digital demi mengikuti keinginan pasar. Bisa dibilang, mobil mungil ini akan menjadi semakin praktis karena hadirnya fitur tersebut.

Inilah Kelebihan Dan Kekurangan Daihatsu Ayla 2020 Yang Tidak Diketahui Orang 05

Kendali AC kini sudah bisa diatur secara Digital dengan satu sentuhan saja

6. Eksterior Sporty, Aero Kit

Perubahan paling mendasar dari Daihatsu Ayla 2020 adalah dari segi eksterior-nya. Daihatsu menamainya dengan sebutan Aero Kit. Bagi Anda yang benar-benar ingin merasakannya, tak perlu membeli varian tertingginya, Ayla R DLX, tapi sudah bisa ditemui pada varian R A/T.

Inilah Kelebihan Dan Kekurangan Daihatsu Ayla 2020 Yang Tidak Diketahui Orang 06

Inilah desain paling stylish yang sudah menerapkan Aero Kit

Tampilannya benar-benar berubah signifikan dari pendahulunya. Bahkan, kami bisa mengatakan bahwa unsur-unsur yang disukai oleh generasi milenial, benar-benar bisa dirasakan pada setiap inci bodinya.

Kekurangan Daihatsu Ayla 2020

Setelah puas membahas segala keunggulannya, lantas apa saja kekurangan Daihatsu Ayla 2020?

1. Eksterior Paling Stylish Hanya Dirasakan Pada Tipe Teratas

Bisa dikatakan bahwa Daihatsu Ayla 2020 memang benar-benar berubah dari segi tampilan eksterior, yang dinamai Aero Kit. Tapi sayangnya, tak semua tipe memiliki kelebihan tersebut, hanya tipe R A/T saja yang sudah dibekali Aero Kit.

Bagi Anda yang memang benar-benar mementingkan unsur eksotis pada sebuah mobil, tentu hal ini bisa menjadi pertimbangan ke depan. Tak heran, hal ini kami kategorikan sebagai salah satu kekurangan Daihatsu Ayla 2020.

2. Lampu Depan Tak Mengalami Perubahan

Amat disayangkan jika kita menyinggung masalah pencahayaan. Pasalnya, lampu depan Daihatsu Ayla 2020 masih sama dengan pendahulunya baik dari segi bentuk serta teknologi. Cahaya yang dihasilkan masih dari Halogen Proyektor, belum LED.

Dalam versi terbarunya ini, lampu LED hanya ada pada lampu senja saja. Kekurangan ini memang masih sering dibicarakan oleh para pecinta otomotif, karena cahaya yang dihasilkan masih terasa kurang maksimal khususnya ketika berkendara di malam hari.

Inilah Kelebihan Dan Kekurangan Daihatsu Ayla 2020 Yang Tidak Diketahui Orang 07

Lampu yang digunakan oleh Daihatsu Ayla 2020, tidak begitu mengalami perubahan dibanding pendahulunya

3. Varian 1.0 Liter Dirasa Kurang Menggairahkan

Perlu diketahui bersama bahwa Daihatsu Ayla 2020 terbagi menjadi dua model utama yakni mesin 1.0 Liter dan 1.2 Liter. Memang tak dipungkiri, varian 1.0 Liter banyak mendominasi di segmen harga paling rendah hingga menengah.

Inilah Kelebihan Dan Kekurangan Daihatsu Ayla 2020 Yang Tidak Diketahui Orang 08

Inilah tampilan varian tertinggi dari kasta Daihatsu Ayla 1.0 Liter

Tapi sayangnya, dari segi pembaruan Daihatsu Ayla 1.0 Liter dirasa kurang. Dibanding pendahulunya, perubahan kali ini hanya berkisar dalam aspek komposisi warna, desain pelek baru serta desain bumper. Berbeda halnya dengan Daihatsu Ayla 1.2 Liter yang notabene tampil lebih mengesankan soal ubahan.

Kesimpulan

Memang tak dipungkiri, Daihatsu Ayla 2020 memang muncul di tengah-tengah pandemic COVID-19. Tapi hal tersebut nyatanya tak menjadi hambatan bagi Daihatsu untuk memperkenalkan wajah yang lebih energetik bagi Ayla, khusus bagi generasi millennial masa kini.

Pembaruan yang inovatif mengadopsi unsur energetik dan kepraktisan. Fitur-fitur juga diberikan sentuhan-sentuhan baru sehingga dapat menjadi mobil kebanggaan anak muda masa kini. Tema energetik, praktis dan Multitasking diusung dalam setiap inci bodi Daihatsu Ayla 2020.

Tapi sayangnya, varian 1.0 Liter yang sekaligus menjadi tipe termurah, tidak begitu diberikan sentuhan baru dibanding pendahulunya. Meski begitu, hal tersebut sepertinya memang sengaja dirancang oleh Daihatsu, supaya para konsumen bisa memilih harga sesuai Budget mereka.

Lantas, apa pendapat Anda terkait kelebihan dan kekurangan Daihatsu Ayla 2020? Adakah mobil ini masuk dalam kategori mobil impian Anda?

Franky

Berhati-hatilah dalam membuat keputusan yang benar di hadapan semua orang

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Harga tukar tambah yang adil

Daihatsu Ayla 1.0L 2023

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil