window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Kalah Laris dari Suzuki XL7 di GIIAS 2021, Tanda-Tanda Toyota Rush Mulai Ditinggalkan?

Adit · 25 Nov, 2021 12:01

Kalah Laris dari Suzuki XL7 di GIIAS 2021, Tanda-Tanda Toyota Rush Mulai Ditinggalkan? 01

Satu lagi model yang menjaring banyak angka Surat Pemesan Kendaraan atau SPK selama penyelenggaraan GIIAS 2021, yakni Suzuki XL7. Mengacu keterangan resmi yang diterima AutoFun Indonesia, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mencatat 604 SPK terhadap Low SUV tersebut. 

Secara total, (SIS) telah merangkum 1.221 pemesanan mobil-mobil Suzuki. Selain itu selama 11 hari penyelenggaraan, booth pabrikan berlambang S besar itu menampilkan 10 mobil, 3 sepeda motor, dan telah dikunjungi sebanyak 55 ribu orang. 

Kalah Laris dari Suzuki XL7 di GIIAS 2021, Tanda-Tanda Toyota Rush Mulai Ditinggalkan? 02

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Baca Juga: Kepincut Beli Suzuki XL7 2021? Simak Dulu 5 Keluhan Penggunanya

"Kami merasakan antusiasme yang tinggi dari para pecinta otomotif selama GIIAS 2021. Hal ini terlihat dari banyaknya pengunjung di booth Suzuki, serta jumlah pemesanan kendaraan yang mencapai ribuan unit (termasuk Suzuki XL7)," jelas 4W Marketing Director PT SIS, Donny Saputra. 

Bila dibandingkan model lain yang head to head, mobil baru yang diluncurkan Februari 2020 itu ternyata lebih laku keras ketimbang Toyota Rush. Model tersebut tak masuk ke dalam lima besar model yang dipesan selama GIIAS 2021. 

Kalah Laris dari Suzuki XL7 di GIIAS 2021, Tanda-Tanda Toyota Rush Mulai Ditinggalkan? 01

Dari keterangan resmi PT Toyota-Astra Motor (TAM), top five mobil yang dimaksud adalah Toyota Veloz 823 unit, Toyota Avanza 711 unit, Toyota Raize 651 unit, Toyota Innova 633 unit, dan Toyota Fortuner 529 unit. Umpama Rush di posisi ke-6 pun tetap Suzuki XL7 juaranya. 

"Kami sangat mengapresiasi langkah Gaikindo, pemerintah, dan seluruh pihak yang membantu terlaksananya GIIAS dengan baik dan menerapkan protokol kesehatan. GIIAS tahun ini menjadi salah satu stimulus yang sangat positif untuk pemulihan industri otomotif nasional," lanjut Donny. 

Baca Juga: Ketahui Semua Varian Suzuki XL7, Mana yang Paling Pantas Kalian Pilih?

Suzuki Pastikan Karimun Wagon R Menghilang dari Dealer

Kalah Laris dari Suzuki XL7 di GIIAS 2021, Tanda-Tanda Toyota Rush Mulai Ditinggalkan? 02

Selain penjualan Suzuki XL7 SIS selama GIIAS 2021 juga memamerkan berbagai model andalan lain seperti Suzuki SX4 S-Cross, Suzuki Ignis, serta produk mesin tempel untuk kapal, pelumas dengan branding baru (Ecstar), dan aksesori Suzuki Colection.

Namun sayangnya satu produk harus disuntik mati oleh pabrikan. Ya, Suzuki Karimun Wagon R pada GIIAS 2021 tak dipamerkan karena Suzuki Indomobil Motor memutuskan untuk menghentikan produksinya untuk suplai dalam negeri, tapi masih dilakukan untuk pasar ekspor. 

Saat ini line up roda empat Suzuki diisi oleh Suzuki XL7, Ertiga, Baleno Hatchback, Ignis, Carry, dan SX4 S-Cross. Tak ada lagi model yang masuk kategori Low Cost Green Car.

Kalah Laris dari Suzuki XL7 di GIIAS 2021, Tanda-Tanda Toyota Rush Mulai Ditinggalkan? 03

Sementara untuk Suzuki Ertiga Sport FF yang hanya diproduksi 125 unit, rupanya sudah terjual habis di GIIAS 2021. Hanya saja bagi yang tetap berminat mobil baru Suzuki Ertiga Sport FF tak perlu berkecil hati.

Sebab pabrikan menjual aksesorinya secara terpisah. Untuk tahu lebih lanjut mengenai biaya dan teknisnya bisa Anda simak pada tautan berikut ini

Baca Juga: Perbandingan Daihatsu Terios dan Suzuki XL7, Pemain Lama vs Pendatang Baru

 

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

Toyota Rush 1.5 TRD Sportivo MT

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil