window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Menanti Generasi Baru Honda Mobilio: Apa yang Harus Disempurnakan dari Mobil Ini?

Dito · 20 Jun, 2021 08:00

Menanti Generasi Baru Honda Mobilio: Apa yang Harus Disempurnakan dari Mobil Ini? 01

Honda Mobilio sudah diperkenalkan di Indonesia sejak tahun 2014. Selama 6 tahun lebih, PT Honda Prospect Motor (HPM) hanya melakukan penyegaran atau facelift dan edisi spesial.

Seharusnya dalam waktu dekat menjadi momen untuk generasi terbaru dari MPV andalan Honda ini. Tidak hanya desain eksterior dan interior, tapi fitur kekinian juga bisa menjadi senjata baru untuk bersaing dengan para rivalnya.

Lantas bila ada generasi baru Honda Mobilio nantinya, apa saja yang harus disempurnakan dari mobil keluarga ini?

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Desain eksterior Honda Mobilio

Desain Honda Mobilio sudah cukup sporty dibandingkan rival sekelasnya

Kesenyapan Kabin Yang Lebih Baik

Pada Honda Mobilio saat ini, banyak konsumen mengeluhkan kekedapan kabin bukan yang terbaik. Hal ini terdengar terutama ketika mobil dipacu dengan kecepatan diatas 80 km/jam.

Suara mesin, angin dan ban masuk ke dalam kabin melalui celah-celah yang ada. Sehingga agak menganggu pengemudi dan penumpang selama perjalanan.

Baca juga : HPM Sebar Teaser Honda World Premiere, Jawaban Buat Lawan Toyota Raize - Daihatsu Rocky?

Meskipun ketika mobil dalam keadaan diam atau melaju kecepatan rendah, kabin tetap senyap. Sehingga ketika jalanan padat tidak terlalu menganggu.

Kabin Honda Mobilio

Kabin Honda Mobilio jadi salah satu kelemahan pada generasi awal

Persoalan ini sebenarnya pernah dialami juga oleh rivalnya, Toyota Avanza. Kekedapan generasi pertama dari Toyota Avanza saat itu juga tidak terlalu senyap.

Plat bodi yang tipis menjadi sumber masalahnya sehingga diperbaiki pada generasi berikutnya. Pun karet peredam yang hanya satu lapis juga membuat suara bisa menyusup ke dalam kabin.

Bantingan Suspensi Harus Lebih Nyaman

Sebagai mobil keluarga, kenyamanan menjadi faktor penting. Pada Honda Mobilio saat ini, suspensinya tergolong keras dibandingkan rival sekelasnya.

Interior Dasbor Honda Mobilio

Bantingan suspensi diharapkan lebih nyaman pada generasi terbaru nanti

Memang suspensi yang agak kaku tersebut terbayarkan dengan handling yang baik. Namun setidaknya suspensi belakang bisa lebih baik di generasi Honda Mobilio berikutnya.

Sehingga ketika melewati jalanan rusak atau polisi tidur tidak perlu berjalan miring atau sangat pelan untuk menjaga kenyamanan kabin. Saran kami, mungkin Honda bisa menambah jarak main suspensi sehingga lebih menenangkan saat menghadapi berbagai kondisi jalan.

Baca juga : Harga Beda Rp30 Jutaan dan Basis Sama, Mending Beli Honda Mobilio atau Honda BR-V?

Meskipun berisiko membuat limbung dan mengurangi keasyikan pengendalian. Diharapkan pada generasi Honda Mobilio terbaru nanti suspensi lebih nyaman tanpa mengorbankan handling yang baik seperti model saat ini.

Fitur Harus Lebih Lengkap: Cruise Control dan VSC

Setir Honda Mobilio

Cruise control dan VSC bisa melengkapi fitur pada Honda Mobilio terbaru

Membeli mobil saat ini banyak pertimbangan, salah satunya adalah kelengkapan fitur. Semakin lengkap fitur pada suatu mobil menjadi daya tarik tersendiri untuk konsumen.

Pada Honda Mobilio sebenarnya fitur yang ada sudah cukup. Hadirnya ABS (anti-lock braking system) dan EBD (electronic brake distribution) membuat pengereman lebih optimal.

Fitur keselamatan pasif pun cukup lengkap mulai dari dual airbags, child safety locks, sabuk pengaman 3 titik hingga ISOFIX untuk keamanan si kecil.

Fitur Honda Mobilio

Fitur power output bisa disediakan pada baris kedua dan ketiga

Namun ada beberapa fitur yang bisa membuat Honda Mobilio naik kelas. Seperti fitur VSC (vehicle stability control) yang membuat mobil tetap stabil saat jalanan licin.

Selain itu fitur seperti cruise control juga berperan ketika melintasi jalan bebas hambatan keluar kota. Pengemudi lebih nyaman ketika melaju tanpa harus menekan pedal gas terus menerus.

Baca juga : Perbedaan Transmisi CVT dan Metik Konvensional, Pengaruhnya Apa Pada Kenyamanan? 

Filter Udara Kali Ini Wajib Ada

Pada generasi pertama Honda Mobilio di Indonesia tidak dibekali filter udara. Hal ini membuat konsumen harus membelinya secara terpisah.

Head unit Honda Mobilio

Agar AC tidak cepat kotor dan rusak lebih baik tersedia filter udara

Filter udara yang umumnya terpasang di laci dasbor tidak tersedia. Padahal ini penting untuk mencegah debu tidak masuk ke evaporator.

Alhasil ketidakhadiran filter kabin membuat kotoran, bakteri dan kotoran udara lainnya menempel dan membuat kabin bisa tidak nyaman. Pemilik Honda Mobilio pun harus sering servis AC untuk membersihkan evaporator.

Apabila evaporator ini sudah kotor bisa menyumbat aliran udara AC. Akibatnya kinerja AC menurun dan kabin tidak terlalu dingin.

Kualitas Pembuatan Mobil Harus Lebih Baik

Pintu bagasi Honda Mobilio

Pintu bagasi Honda Mobilio yang mudah penyok membuat kualitasnya diragukan

Honda Mobilio sempat diterpa isu kualitas yang buruk. Seperti bagian pintu bagasi yang mudah penyok ketika hanya tertabrak pelan dari belakang.

Peristiwa ini pun sempat viral di media sosial yang membuat nama Honda Mobilio jelek. Sehingga harus dilakukan perbaikan untuk generasi berikutnya.

Selain itu desain interior yang tidak berbeda dari Honda Brio juga bisa menjadi perbaikan pada generasi terbaru nanti. Seperti jok yang lebih empuk dan nyaman, misalnya.

Tampak samping Honda Mobilio

Honda Mobilio diharapkan mempunyai kualitas lebih baik pada generasi terbaru nanti

Head rest pada bagian tengah baris kedua juga bisa jadi tambahan untuk menarik minat konsumen. Sehingga ketika membawa banyak penumpang tetap nyaman dalam perjalanan jauh.

Semoga saja generasi terbaru dari Honda Mobilio nanti bisa lebih baik dan bersaing kompetitif di kelasnya.

Baca juga : Perbandingan Konsumsi BBM, Honda Mobilio Kalahkan Mitsubishi Xpander

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Honda Mobilio S MT 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil