window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Punya Dana Rp500 Juta daripada Beli Honda HR-V RS Turbo 2022, 5 Mobil Ini Juga Tenaganya Gak Kalah Besar

Prasetyo · 28 Mar, 2022 10:32

Punya Dana Rp500 Juta daripada Beli Honda HR-V RS Turbo 2022, 5 Mobil Ini Juga Tenaganya Gak Kalah Besar 01

  • Harga Honda HR-V RS 2022 harganya nyaris Rp500 juta.
  • Dengan harga yang sebanding, ada banyak pilihan mobil baru baik SUV atau MPV.
  • Pilihan mobil Rp500 juta ini juga punya tenaga dan torsi cukup besar.

Honda HR-V RS 2022 datang sebagai flagship dari All New Honda HR-V di Indonesia. Tampilannya lebih sport dengan penambahan bodykit dan ornamen-ornamen khusus.

Sementara dari sisi mesinnya juga berbeda dibanding varian Honda HR-V 2022 tipe lain. Untuk Honda HR-V RS 2022 menggunakan mesin 1.5L Turbo DOHC 4 silinder segaris dengan teknologi VTEC dan Drive By Wire.

Punya Dana Rp500 Juta daripada Beli Honda HR-V RS Turbo 2022, 5 Mobil Ini Juga Tenaganya Gak Kalah Besar 02

Tampilannya mirip Honda HR-V RS e:HEV di Thailand

Mesin yang teknologinya mirip Honda Civic RS 2022 dan Honda CR-V 1.5 Turbo itu diklaim mampu menghasilkan tenaga 177 PS dengan torsi 240 Nm. Berbeda dengan HR-V tipe E, tipe S, dan tipe SE yang menggunakan mesin 1.5L DOHC i-VTEC non turbo. Sehingga tenaganya hanya 121 PS dengan torsi 145 Nm.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Namun penggunaan mesin turbo dan sejumlah aksesoris membuat harga mobil ini Rp499,9 juta atau lebih mahal Rp100 juta dibanding varian lain HR-V 2022. Padahal sebenarnya di harga itu banyak pilihan mobil yang juga pakai turbo dan tenaganya cukup besar. Berikut 5 pilihan mobil Rp500 juta yang tenaganya bahkan lebih tinggi dari Honda HR-V RS 2022.

Baca juga : FAQ Honda HR-V 2022: Bentuk Lebih Keren, Harga Makin Mahal, Apa Fitur Makin Komplit?

1. Kia Seltos CRDi
Harga: Rp399.000.000

Punya Dana Rp500 Juta daripada Beli Honda HR-V RS Turbo 2022, 5 Mobil Ini Juga Tenaganya Gak Kalah Besar 01

Kia juga punya varian Seltos CRDi

Dari pabrikan Korea, Kia punya varian Seltos bermesin diesel yang mesinnya lebih menyenangkan untuk dikendarai dibanding varian mesin bensin. Tapi dari segi harga, masih jauh lebih murah dibanding HR-V tipe RS. Unitnya pakai mesin diesel 1.5L e-VGT CRDi. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 115 PS di 4.000 rpm.

Kalau lihat powernya tentu kalah dibanding mesin 1.5L Turbo VTEC HR-V RS. Tapi urusan torsi, Kia Seltos CRDi ini memiliki kekuatan 250 Nm pada 1.500 - 2.750 rpm. Sedangkan Honda HR-V RS 2022 cuma 240 Nm di 1.700-4.500 rpm. Sehingga akselerasi Kia Seltos CRDi bisa dipastikan lebih gesit dibanding HR-V RS Turbo.

2. Nissan Kicks e-Power
Harga: Rp479.000.000

Punya Dana Rp500 Juta daripada Beli Honda HR-V RS Turbo 2022, 5 Mobil Ini Juga Tenaganya Gak Kalah Besar 02

Nissan Kicks e-Power yang kurang populer

Kalau ngomongin SUV berukuran compact dengan segudang teknologi, jangan lupakan Nissan Kicks e-Power. Mobil 5 penumpang ini juga sebenarnya tak kalah menarik karena punya beberapa teknologi terkini. Satu diantaranya penggunakan mesin 1.2L tiga silinder namun dikombinasikan teknologi hybrid e-Power khas Nissan.

Meskipun pakai mesin lebih kecil dari HR-V RS 2022, tapi Nissan Kicks e-Power mampu menghasilkan tenaga maksimum 129 PS dengan torsi 260 Nm. Jauh di atas HR-V RS jika melihat torsi yang sanggup digapai.

3. Toyota Corolla Cross 
Harga: Rp463.510.000

Punya Dana Rp500 Juta daripada Beli Honda HR-V RS Turbo 2022, 5 Mobil Ini Juga Tenaganya Gak Kalah Besar 03

Corolla berbentuk SUV ini harganya juga di bawah Rp500 juta

Baca juga : Sama-sama Pakai Mesin Turbo, Mana Lebih Komplit Antara Kia Seltos 2022 dan Honda HR-V 1.5 RS Turbo?

Rival lainnya dari Honda HR-V 2022 adalah Toyota Corolla Cross. Meskipun sudah cukup lama tak mendapat sentuhan facelift, namun SUV compact ini masih layak diperhitungkan. Mesinnya 1.8L 4 silinder DOHC Dual VVT-i.

Kalau membandingkan dengan mesin Honda HR-V RS Turbo, maka tenaga Corolla Cross 37 PS lebih rendah dibanding HR-V RS Turbo. Karena Corolla berwujud SUV ini hanya sanggup mengeluarkan daya puncak 140 PS pada 6.400 rpm. Demikian pula soal torsinya, Corolla Cross maksimum ada di 171,6 Nm, sementara HR-V Turbo 240 Nm.

4. Toyota Corolla Cross Hybrid
Harga: Rp506.100.000

Punya Dana Rp500 Juta daripada Beli Honda HR-V RS Turbo 2022, 5 Mobil Ini Juga Tenaganya Gak Kalah Besar 04

Tipe hybrid bedanya pakai logo Toyota beraksen biru

Dengan harga Rp500 juta lebih dikit, Anda juga sebenarnya masih disajikan satu pilihan lagi dari Corolla Cross. Yakni tipe mesin hybrid yang mengkombinasikan antara mesin bensin 1.8L DOHC Dual VVT-i tapi ditambah motor listrik.

Alhasil total daya dari Corolla Cross Hybrid 170 PS dengan torsi maksimum 334 Nm. Dari segi tenaga tentu masih sedikit di bawah HR-V Turbo, tapi kalau melihat torsinya, Corolla Cross lebih jumawa. Ini tentu akan menghasilkan akselerasi yang lebih agresif. Selain itu, kombinasi dari mesin hybrid yang dipakai membuat konsumsi BBM juga lebih irit.

5. Toyota Kijang Innova Venturer Diesel 
Harga: Rp479.300.000

Punya Dana Rp500 Juta daripada Beli Honda HR-V RS Turbo 2022, 5 Mobil Ini Juga Tenaganya Gak Kalah Besar 05

Harga Innova Venturer termahal pun belum Rp500 juta

Kalau memang hanya menginginkan yang tenaga mesinnya cukup besar, pilihan mobil Rp500 jutaan juga bisa pertimbangkan Toyota Kijang Innova Venturer. Ini adalah tipe flagship dari Toyota Kijang Innova Reborn.

Menggunakan mesin 2.4L 2GD FTV 4 silinder DOHC dengan Variable Nozzle Turbo (VNT) with Intercooler, Venturer ini mampu menyemburkan daya puncak 149 PS di 3.400 rpm. Sementara torsinya 360 Nm di 1.200 - 2.600 rpm. Torsi yang jauh berlimpah ketimbang Honda HR-V RS Turbo 2022 tapi dengan harga jauh lebih murah.

Baca juga : Honda HR-V 2022 Paling Murah Berbanderol Rp355,9 Juta, Fiturnya Gini Doang?

Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang berbeda dari setiap kendaraan yang dibuat oleh masing-masing pabrikan, terus menumbuhkan minatnya di dunia otomotif hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Harga tukar tambah yang adil

Honda HR-V 1.5L S 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil