window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Sebelum Memutuskan Membelinya, Ini Yang Baru Dari Honda City Hatchback RS 2021

Anissa · 5 Mar, 2021 09:00

Sebelum Memutuskan Membelinya, Ini Yang Baru Dari Honda City Hatchback RS 2021 01

Belum lama ini, tepatnya pada tanggal 3 Maret 2021, PT. Honda Prospect Motor memperkenalkan model mobil Honda City Hatchback RS secara resmi di Indonesia. Mobil yang satu ini pertama kali diperkenalkan melalui acara peluncuran virtual yang ditayangkan melalui kanal YouTube resmi milik Honda, yakni hondaisme pada pukul 19.00 WIB.

Honda City Hatchback RS sendiri diluncurkan demi memperkuat eksistensi Honda dalam segmen hatchback yang sedang digandrungi oleh kalangan muda di Indonesia. Mobil ini menghadirkan desain yang sporty, fitur kekinian, serta mesin yang digadang-gadang memiliki tenaga terbesar di kelasnya. Semua ini dilakukan untuk memenuhi permintaan pasar hatchback yang didominasi oleh kalangan anak muda.

Seperti yang kita tahu, varian RS merupakan varian yang dikembangkan secara khusus oleh Honda untuk menghadirkan varian yang lebih sporty, baik dalam hal desain maupun performanya. Honda City Hatchback sendiri merupakan salah satu model yang paling populer dari Honda, dan model terbarunya ini mendapat sambutan yang sangat baik dari para konsumen di pasar Asia, termasuk Indonesia.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Sebelum Memutuskan Membelinya, Ini Yang Baru Dari Honda City Hatchback RS 2021 01

Lalu, apa yang membedakan Honda City Hatchback RS 2021 dengan model lainnya yang sudah ada di pasaran? Langsung saja disimak informasinya berikut ini!

Sejarah Singkat Honda City

Kita semua pasti penasaran dengan apa saja fitur baru yang dimiliki Honda City Hatchback 2021. Tetapi sebelum membahas tentang hal tersebut, mari kita bahas sedikit terlebih dahulu sejarah singkat Honda City Hatchback secara umum. Honda City Hatchback sendiri awalnya hanya disebut sebagai Honda City. Mobil ini merupakan mobil dengan model sedan yang diproduksi oleh Honda sejak tahun 1981 untuk pasar otomotif Asia, dan pertama kali hadir dengan model 3 pintu.

Sebelum Memutuskan Membelinya, Ini Yang Baru Dari Honda City Hatchback RS 2021 02

Honda City generasi pertama sendiri diperkenalkan pada bulan November tahun 1981. Mobil ini sendiri sangat populer di pasar Jepang karena menghadirkan ruang kabin yang leluasa berkat pengaturan kursi yang baik.

Pada tahun 1986, pihak Honda kemudian meluncurkan generasi kedua dari Honda City. Generasi keduanya ini mendapatkan ubahan pada desain bodi yang menjadi lebih bulat. Honda City generasi kedua ini terus diproduksi hingga tahun 1994.

Lalu pada tahun 1996, Honda City generasi ketiga resmi diluncurkan. Generasi ketiganya ini hanya dirakit dan dipasarkan pada beberapa negara Asia saja, seperti Pakistan, Thailand, Malaysia, Indonesia, Filipina dan India.

Sebelum Memutuskan Membelinya, Ini Yang Baru Dari Honda City Hatchback RS 2021 03

Pihak Honda kemudian memberikan facelift minor untuk Honda City pada tahun 2000. Pada versi facelift ini, Honda City menggunakan mesin berkapasitas 1,5 liter VTEC. Mesinnya ini bisa membawa Honda City berakselerasi dari keadaan statis hingga kecepatan 100 km per jam dalam waktu yang cukup cepat, yakni 10 detik.

Pada bulan November tahun 2002, generasi keempat dari Honda City resmi diluncurkan oleh Honda. Mobil yang satu ini memulai debutnya dalam ajang Thailand International Motor Expo 2002 dan menawarkan varian penggerak empat roda. Di Jepang sendiri, mobil ini dikenal dengan nama Honda Fit Aria.

Honda City generasi keempat ini kemudian mendapatkan facelift minor pada bulan September tahun 2005 dan diluncurkan secara resmi pertama kali di Thailand. Mobil ini mendapatkan perubahan pada bagian grille depan baru, head lamp dan fog lamp baru, serta lampu belakang dan bumper belakang baru. Setelah diluncurkan di Thailand, barulah mobil yang satu ini diluncurkan di Malaysia pada bulan Oktober tahun 2005, dan di Indonesia pada bulan November 2005.

Sebelum Memutuskan Membelinya, Ini Yang Baru Dari Honda City Hatchback RS 2021 04

Tidak berhenti sampai di situ, Honda City generasi keempat ini juga mendapatkan beberapa perubahan lainnya. Honda City generasi keempat versi facelift ini juga memiliki kaca spion elektronik. Sedangkan untuk varian Honda City i-DSI dan VTEC sudah menggunakan velg aluminium 14 inci. Ada pula tambahan lainnya, seperti armrest bagi penumpang depan dan juga lampu baca.

Untuk model mobil Honda City yang dipasarkan di Thailand, Indonesia, Filipina, Pakistan, Singapura, dan Malaysia, pihak Honda menyematkan transmisi CVT untuk semua varian. Transmisi CVT-nya ini menggunakan transmisi otomatis 7 percepatan dengan tiptronik yang dikendalikan menggunakan tombol paddle shift.

Khusus untuk pasar Indonesia sendiri, hanya ada satu jenis mesin yang tersedia, yaitu mesin berkapasitas 1,5 L dengan teknologi i-DSI atau VTEC. Varian mesin i-DSI bisa menghasilkan tenaga sebesar 87 PS pada putaran 5.700 rpm dengan torsi 128 Nm pada putaran 2.700 rpm. Sementara itu, varian mesin mesin VTEC diketahui bisa menghasilkan tenaga sebesar 110 PS pada putaran mesin 5.800 rpm dan torsi mencapai 143 Nm pada putaran mesin 4.800 rpm.

Sebelum Memutuskan Membelinya, Ini Yang Baru Dari Honda City Hatchback RS 2021 05

Honda City generasi kelima pertama kali diluncurkan secara resmi di Bangkok, Thailand tanggal 10 September 2008. Setelah Bangkok, peluncuran Honda City ini juga dilakukan pada tanggal 25 September 2008 lalu di New Delhi, India, dan 18 Desember 2008 di Malaysia. Sementara itu, di Indonesia, Pakistan, dan Filipina sendiri, mobil ini diluncurkan pada bulan Januari tahun 2009.

Menariknya, Honda City generasi kelima ini tidak hanya dipasarkan di Asia, tetapi juga di beberapa negara di Eropa, Brazil, Meksiko, dan beberapa negara Amerika Latin lainnya pada bulan Agustus tahun 2009. Khusus untuk pasar Eropa, Honda menyematkan mesin 1,4 L VTEC pada Honda City. Sedangkan di Indonesia sendiri, Honda City menggunakan mesin 1,5 L i-VTEC yang menghasilkan tenaga 120 hp pada putaran 6.600 rpm, serta torsi mencapai 145 Nm 4.800 rpm, dengan pilihan transmisi manual dan otomatis.

Sebelum Memutuskan Membelinya, Ini Yang Baru Dari Honda City Hatchback RS 2021 06

Kemudian, Honda kembali menghadirkan Honda City generasi keenam yang merupakan sedan berbasis platform dari Honda Jazz generasi ketiga. Mobil yang satu ini pertama kali diperkenalkan pada tahun 2013, tepatnya pada tanggal 25 November di India. Mobil ini kemudian masuk ke Indonesia pada bulan April tahun 2014, dan versi facelift dari Honda City generasi keenam ini diluncurkan di Tanah Air pada tanggal 16 Maret 2017.

Apa Yang Baru Dari Honda City Hatchback RS 2021?

Bagian ini tentu menjadi bagian yang paling ditunggu. Jika bicara soal apa saja yang baru dari Honda City Hatchback RS ini, tentu saja Honda sudah menyematkan berbagai pembaruan untuk para konsumennya. Beberapa pembaruan dan kelebihan yang dimiliki Honda City Hatchback RS adalah sebagai berikut.

1. Desain Eksterior Honda City Hatchback RS

Honda City Hatchback RS menganut konsep desain eksterior "Energetic", dimana Honda menegaskan karakter sporty dan cutting edge design yang dibawa dari mobil sedan pabrikan Honda. Desain seperti ini sengaja digunakan Honda untuk memberikan kesan energi baru yang sporty dan aktif, cocok untuk para konsumen yang berjiwa muda.

Sebelum Memutuskan Membelinya, Ini Yang Baru Dari Honda City Hatchback RS 2021 07

Pada varian RS ini, Honda menyematkan beberapa item eksklusif untuk menegaskan kesan sporty, misalnya saja bumper belakang dengan diffuser, fog garnish, bumper depan, dan lower mesh grille. Selain itu, warna hitam glossy juga diterapkan pada grille depan atas, kaca spion, shark fin antenna dan roda 16 inci yang dimilikinya untuk memberikan karakter desain yang lebih kuat. Lampu utamanya sendiri menggunakaan full LED Headlight with LED Daytime Running Light bertipe "In-line shell" yang stylish.

Sebelum Memutuskan Membelinya, Ini Yang Baru Dari Honda City Hatchback RS 2021 08

Honda City Hatchback RS ini sendiri tersedia dalam beberapa pilihan warna. Ada enam warna berbeda yang bisa dipilih oleh para konsumen, yakni Phoenix Orange Pearl, Rallye Red, Lunar Silver Metallic, Platinum White Pearl, Meteoroid Gray Metallic, dan Crystal Black Pearl.

2. Fitur Interior Honda City Hatchback RS

Pada bagian interiornya, Honda City Hatchback RS menganut bahasa desain "Ambitious Beauty", dimana Honda berfokus pada kemudahan penggunaan, material dengan kualitas yang tinggi, serta keindahan desain secara keseluruhan. Dari sini, bisa kita ketahui bahwa material yang digunakan untuk interior Honda City Hatchback RS ini cukup berkualitas sehingga bisa menambah kenyamanan para penumpangnya.

Sebelum Memutuskan Membelinya, Ini Yang Baru Dari Honda City Hatchback RS 2021 09

Tidak hanya nyaman, interior yang diusung Honda City Hatchback RS ini juga tampak elegan dan modern berkat pemilihan warna hitam yang mendominasi di dalam kabin. Warna hitam ini kemudian dikombinasikan dengan aksen dan jahitan berwarna merah pada beberapa titik sehingga menampilkan kesan sporty yang senada dengan bagian eksteriornya.

Sebelum Memutuskan Membelinya, Ini Yang Baru Dari Honda City Hatchback RS 2021 10

Menariknya, jok pada barisan belakang Honda City Hatchback RS ini memiliki poin unik yang disebut "ULTRA Seat" yang bisa mengatur posisi kursi penumpang menjadi empat mode berbeda sesuai dengan kebutuhan. Adapun keempat mode tersebut adalah Utility Mode, Long Mode, Tall Mode, dan Refresh Mode.

3. Fitur Keselamatan Honda City Hatchback RS

Soal fitur keselamatannya, Honda City Hatchback RS ini juga patut diacungi jempol. Pasalnya, mobil ini sudah dilengkapi dengan beberapa fitur keselamatan canggih. Honda sudah menyematkan 6 buah airbags pada mobil ini, dan masing-masing kursinya pun sudah memiliki Emergency Locking Retractor sebagai sabuk pengaman pretensioner 3 titik. Penahan kepala juga disematkan untuk mengurangi dampak benturan pada leher penumpang.

Sebelum Memutuskan Membelinya, Ini Yang Baru Dari Honda City Hatchback RS 2021 11

Untuk mendukung keselamatan penumpang anak-anak, fitur pengaturan kursi ISOFIX juga tidak lupa disematkan pada Honda City Hatchback RS ini. Bukan itu saja, untuk menjamin kemudahan dan keamanan saat parkir, mobil ini juga dilengkapi dengan Multi-Angle Rear View Camera yang dapat menampilkan 3 tampilan pada head unitnya.

4. Mesin Honda City Hatchback RS

Untuk jantung mekanisnya, Honda City Hatchback RS mengandalkan mesin 4 silinder segaris 16 katup berkapasitas 1,5 Liter DOHC. Mesinnya ini dilengkapi dengan teknologi i-VTEC dan Drive By Wire. Di atas kertas, mesinnya ini bisa menghasilkan tenaga sebesar 121 PS pada 6.600 rpm dan torsi mencapai 145 Nm pada 4.300 rpm.

Sebelum Memutuskan Membelinya, Ini Yang Baru Dari Honda City Hatchback RS 2021 12

Lalu untuk transmisinya sendiri, mesin Honda City Hatchback RS dipadukan dengan transmisi manual 6 percepatan dan transmisi otomatis CVT. Pada transmisi CVT-nya, telah disematkan teknologi terbaru yang menghasilkan akselerasi yang lebih kuat dan cepat.

5. Sasis Honda City Hatchback RS

Honda City Hatchback RS dibangun menggunakan sasis yang lebih kokoh, lebih ringan, serta lebih aman dari benturan. Kali ini, Honda City Hatchback RS memiliki pengaturan sporty yang disesuaikan dengan karakternya sebagai sebuah mobil hatchback.

Sebelum Memutuskan Membelinya, Ini Yang Baru Dari Honda City Hatchback RS 2021 13

Pada model barunya ini, Honda lebih memperhatikan noise, vibration, hingga stabilitas pengendaraan. Honda City Hatchback RS pun diklaim memiliki kabin yang lebih senyap dan minim getaran berkat pemasangan insulasi busa poliuretan di ujung bawah pilar.

Anissa

Baik mobil maupun kebudayaan, perkembangan keduanya bergantung pada hal yang sama: pemikiran manusia.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Honda City Hatchback RS 1.5 M/T 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil