window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Toyota Avanza Tetap Merajai Segmen LMPV 2020, Ini 5 Keunggulannya

Dhoni · 19 Jan, 2021 12:00

Memang penjualan Toyota Avanza tidak dapat mempertahankan tahta sebagai mobil terlaris untuk tahun 2020. Namun Secara segmen dengan Honda Brio sebagai mobil terlaris 2020, tentu memiliki perbedaan mendasar. Toyota Avanza bukan LCGC ataupun City Car, tetapi masuk dalam Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) bersama Mitsubishi Xpander, Nissan Livina, Suzuki Ertiga hingga Daihatsu Xenia.

Toyota Avanza Tetap Merajai Segmen LMPV 2020, Ini 5 Keunggulannya 01

Toyota Avanza - Rajanya LMPV

Di segmen LMPV, Toyota Avanza yang dibanderol mulai dari Rp 203 juta hingga Rp 232 juta dengan pilihan 5 varian berhasil mencatatkan penjualan tertinggi sepanjang tahun 2020. Dengan angka mencapai 35.754 unit membuktikan Avanza masih tetap terlaris di segmen LMPV.

Toyota Avanza Tetap Merajai Segmen LMPV 2020, Ini 5 Keunggulannya 02

Mesin Toyota Avanza tersedia dalam 2 pilihan

Toyota Avanza tersedia dalam 2 piihan mesin, yakni mesin berkode 1NR-VE, IL, 4 Cylinder, 16 V, DOHC, Dual VVT-I berkapasitas 1.329 cc dan mesin dengan kode 2NR-VE, IL, 4 Cylinder, 16 V, DOHC, Dual VVT-I berkapasitas 1.496 cc. Keduanya merupakan mesin dengan bahan bakar bensin, untuk saat ini Toyota Avanza yang menggunakan transmisi manual 5 percepatan dan Otomatis 4-percepatan Torque Converter masih dengan sistem gerak roda belakang.

Toyota Avanza Tetap Merajai Segmen LMPV 2020, Ini 5 Keunggulannya 03

Harga Toyota Avanza mulai dari Rp 203 juta hingga Rp 232 juta

Untuk persaingan di segmen LMPV, secara berurutan setelah Toyota Avanza ditempati oleh Mitsubishi Xpander, Nissan Livina, Daihatsu Xenia dan Suzuki Ertiga, Angka penjualan kelima mobil yang masuk dalam segmen LMPV, termasuk Toyota Avanza sebagai berikut:

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });
Data Penjualan LMPV 2020
Merek & Model Jumlah Penjualan
Toyota Avanza 35.754 unit
Mitsubishi Xpander 26.362 unit
Nissan Livina 9.082 unit
Daihatsu Xenia 7.637 unit
Suzuki Ertiga 7.516 unit

Dari data angka penjualan yang dirilis oleh Gaikindo, Mitsubishi Xpander menjadi pesaing terdekat Toyota Avanza. Namun selisih keduanya masih cukup jauh. Mitsubishi Xpander sendiri dibanderol dari harga Rp 220 juta hingga Rp 278 juta dengan terdiri dari 10 tipe.

Toyota Avanza Tetap Merajai Segmen LMPV 2020, Ini 5 Keunggulannya 01

Toyota Avanza memiliki kapasitas 7 penumpang

Sangat mungkin harga Toyota Avanza memang lebih ekonomis dibanding pesaingnya, namun urusan selera tentu setiap orang memiliki pendapat berbeda. Untuk harga dari para pesaing Toyota Avanza, silahkan simak tabel harga di bawah ini:

Harga Mobil segmen LMPV
Merek & model Pilihan tipe Harga
Toyota Avanza 5 tipe Rp 203 juta – Rp 232 juta
Mitsubishi Xpander 10 tipe Rp 202 juta – RP 278 juta
Nissan Livina 6 tipe Rp 208 juta – Rp 272 juta
Daihatsu Xenia 10 tipe Rp 194 juta – Rp 238 juta
Suzuki Ertiga 7 tipe Rp 210 juta – Rp 266 juta

Keunggulan Toyota Avanza di Indonesia

Ada beberapa faktor yang dapat menjadikan Toyota Avanza unggul di antara rival-rivalnya. Keunggulan itu antara lain:

1. Kemudahan Perawatan

Layanan purna jual Toyota yang dikenal luas membuat mobil ini juga mudah mendapatkan penanganan jika ada hal-hal yang tidak diinginkan terjadi, apalagi jika sekedar untuk perawatan berkala. Bahkan beberapa bengkel pinggir jalan saja bisa menanganinya ketika secara tiba-tiba mobil mengalami masalah diperjalanan.

2. Kemudahan Mendapatkan Suku Cadang

Tidak hanya di bengkel resmi, suku cadang Toyota Avanza dapat dengan mudah ditemukan di berbagai toko onderdil mobil di Indonesia. Pasalnya suku cadang Toyota Avanza tersebar luas di penjuru Nusantara. Tidak hanya toko besar, toko kecil di pelosok negeri juga menyediakan suku cadang mobil berlogokan tiga oval ini.

3. Suku Cadang yang Murah

Toyota Avanza juga terbilang paling murah soal harga suku cadang dibandingkan rivalnya. Ambil contoh harga kampas kopling yang dibanderol hanya Rp400 ribu satu set termasuk dekrub dan bearingnya Dibandingkan kompetitornya Suzuki Ertiga misalnya, harga kampas kopling satu set tidak termasuk biaya pasang ditawarkan dengan harga Rp700 ribu.

 4. Sistem Penggerak Roda Belakang

Kondisi jalan di Indonesia yang masih belum sempurna dan mulus di seluruh wilayahnya, sistem penggerak roda belakang memang masih menjadi idola karena ketangguhannya. Melibas jalan menanjak, jalanan tanah dan berlumpur, mobil ini masih memberikan kemampuan lebih baik dibandingkan rival-rivalnya yang berpenggerak roda depan

5. Resale Value yang Tinggi

Tak dapat dipungkiri, jika harga jual kembali atau resale value dari Toyota Avanza adalah yang terbaik dari para rivalnya. Angka depresiasi yang rendah menjadi kunci mengapa orang terus memilih mobil ini sebagai pilihan mobil baru. Salah satu contohnya, nilai mobil bekas Toyota Avanza 2015 masih berkisar di angka Rp125 juta, sementara rivalnya Suzuki Ertiga lansiran tahun yang sama di kisaran Rp115 juta.  

Hal-hal tersebutnya yang menjadikan Toyota Avanza dijuluki ‘Mobil Sejuta Umat’. Begitu larisnya mobil ini dipilih oleh konsumen keluarga Tanah Air membuatnya layak menyandang gelar sebagai Rajanya LMPV.

Dhoni

Reporter

Telah menjadi jurnalis sejak 2008 dengan mengkhususkan diri ke dunia sepeda, namun mulai 2015 mulai menjalani karir sebagai wartawan di dunia otomotif. Namun lebih memilih motorsports sebagai prioritas. Dia tertarik pada teknologi mobil - mobil 4WD. Instagram: dhoni_bima

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

2022 Toyota Avanza 1.3 E M/T

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil