window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Toyota Hilux GR Sport JDM Diluncurkan, Lebih Murah dari Versi Thailand Apa Bedanya?

Prasetyo · 11 Okt, 2021 11:07

Toyota Hilux GR Sport 2021

Toyota kembali mengumumkan jajaran varian GR Sport yang kali ini menyentuh model Hilux. Pick up duble cabin tersebut terlihat dibubuhi sejumlah aksesoris bertema sporty. Namun sebenarnya, Toyota Hilux GR Sport bukanlah model yang baru-baru benget loh. Karena sebelumnya sudah rilis lebih dulu di Thailand.

Tapi ternyata, ada perbedaan antara Toyota Hilux GR Sport di Thailand dengan yang baru saja dirilis. Sebab varian anyar Hilux GR Sport ini dikhususkan buat pasar Jepang. Mau tahu apa aja bedanya antara Hilux GR Sport di kedua negara itu? Mari kita ulas lebih dalam.

Beda Nama Beda juga Tampilannya

Toyota Hilux GR Sport 2021 -1

Bagian foglamp tidak semua diberi aksen hitam

Yang pertama-tama harus dicermati adalah, adanya perbedaan penamaan dari Toota Hilux di kedua negara. Untuk di Thailand namanya Hilux Revo, sementara di Jepang hanya Hilux seperti penyebutan di Indonesia.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Toyota Hilux GR Sport 2021 -2

Tampilan muka Hilux GR Sport versi Thailand

Selain itu, dari sisi kosmetik di bagian luar juga ada sedikit perbedaan. Misalnya tampak depan walau sekilas sama tapi tetap ada diferensiasi. Jika di Negeri Gajah Putih itu bagian foglamp pakai ornamen full gloss black, maka versi Jepang cuma di bagian rumah lampunya saja.

Toyota Hilux GR Sport 2021 -3

Hilux GR Sport Thailand pakai decal stiker

Selain itu, Hilux GR Sport versi Jepang juga lebih polos tidak ada tambahan aksen decal cutting sticker di sekujur tubuhnya. Sementara di belakang kalau model Thailand ditambah sport bar juga dengan warna black gloss, maka itu tidak terlihat di versi Jepangnya.

Baca juga : Toyota Hilux Revo GR Sport Meluncur di Thailand, Bukan Cuma Untuk Off-Road

Toyota Hilux GR Sport 2021 -4

Desain lampu dan bemper belakang serupa

Namun untuk gril depan dan front under guard bentuk serta pewarnannya serupa. Demikian pula Hilux GR Sport dikedua negara sama-sama sudah dipasang over fender khusus yang membuat tubuhnya lebih lebar. Ini agar velg 18 inci berdesain baru dengan finishing black gloss masuk dengan sempurna. Bentuk lampu belakang dan bemper belakang diantara keduanya pun sama.

Interior Sama-sama Banyak Logo GR

Toyota Hilux GR Sport 2021 -5

Joknya sama-sama pakai aksen merah

Di bagian interior Toyota Hilux GR Sport antara kedua negara ini ternyata juga tak alami perbedaan. Joknya sama-sama dibalut kulit dengan aksen merah pada bagian tepi sandaran punggung. Biar kesan sporty makin kental, pola jahitan juga pakai benang merah dan di sandaran kepala pengemudi serta penumpang depan diberi bordir logo GR.

Toyota Hilux GR Sport 2021 -6

Ada logo GR di bagian bawah setir

Pun demikian dengan setirnya yang dibalut kulit dengan kombinasi smoke silver termasuk di bagian paddle shift. Biar makin ekslusif, lingkar kemudi ini juga menggunakan aksen merah dan jahitan merah serta logo GR di bagian bawahnya. Tak lupa tombol Start/Stope Engine juga kini pakai logo GR sama seprti versi Thailand.

Tambah Fitur, Ganti Suspensi

Toyota Hilux GR Sport 2021 -7

Ada logo GR pula di meter cluster

Selain penampilan serta kabin yang sudah diubah, tim Gazoo Racing juga meracik sistem suspensi baru untuk Toyota Hilux GR sport. Entah sama atau berbeda racikannya antara yang di Thailannd vs Jepang, namun yang jelas Toyota Jepang mengklaim kalau Hilux GR dibubuhi suspensi khusus. Ini untuk membuat respon kemudi lebih baik, tapi disatu sisi menambah kenyamanan saat berkendara di jalan rata seperti perkotaan.

Baca juga : Lebih Murah Rp56,4 Juta, Fitur Mahindra Scorpio Lebih Lengkap dari Toyota Hilux di Segmen Single Cab

Toyota Hilux GR Sport 2021 -8

Hilux GR Sport lebih nyaman kalau dipakai di jalan aspal

Kalau dilihat karakter suspensi ini masih mirip dengan hasil pengujian yang beberapa waktu lalu telah dilakukan tim kami di Thailand. Saat itu diketahui Hilux GR tak lagi memakai suspensi seperti model reguler. Alhasil suspensi terasa lebih lembut ketika dipakai di aspal, namun cukup mengurangi kemampuannya bermanuver di medan offroad.

Selain suspensi, Hilux GR versi Jepang juga sudah ditautkan fitur baru. Yakni AC Dual Zone, serta perangkat keselamatan tamabahan seperti Pre-Collision System (PCS) dan Lane Departure Alert (LDA). Sementara untuk versi Thaialnd lebih lengkap lagi sebab sudah disertakan ADAS (Advance Driving Assistance System).

Toyota Hilux GR Sport 2021 -9

Fitur versi Thailand lebih lengkap

Sehingga bukan cuma PCS dan LDA, tapi juga ada Blind Spot Monitor with Rear Cross-Traffic Alert (BSM, RCTA), Dynamic Radar Cruise Control (DRCC), dan Panoramic View Monitor (PVM).

Harganya Lebih Mahal di Thailand

Toyota Hilux GR Sport 2021 -10

Thailand ada versi Lo-Floor

Di Jepang, Toyota Hilux GR Sport hadir hanya dalam tipe Z GR Sport. Harganya 4.312.000 Yen atau kira-kira Rp545,48 juta. Sementara di Thailand ada dua tipe Hilux Revo GR Sport, yakni versi 4WD yang harganya setara Rp547 juta, dan versi 2WD Lo-Floor yang benderolnya kira-kira Rp377 juta.

Sayang Indonesia belum kebagian model GR Sport di tipe Hilux. Adapun varian pengganti TRD Sportivo ini baru ada di Toyota Agya, Toyota Veloz, Toyota Yaris, Toyota Rush, dan Toyota Fortuner.

Baca juga : Jajal Toyota Hilux GR Sport 2021 di Thailand, Wajah Garang Tapi Nyaman Buat Harian

Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang berbeda dari setiap kendaraan yang dibuat oleh masing-masing pabrikan, terus menumbuhkan minatnya di dunia otomotif hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Toyota Hilux 2.0 L M/T Bensin

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil