MINI Clubman

Rp 869,00 - 1,05 Milyar
Segmen C Segmen
Wagon Tipe Bodi
MT Jenis Penggerak
1.5L Kapasitas Mesin
Cek Spesifikasi

Varian dan Harga MINI Clubman

MINI Clubman 2024 - 2025 ditawarkan dalam 2 varian - mulai Rp 869,00 Juta hingga Rp 1,05 Milyar , varian entry levelnya yaitu MINI Clubman Cooper Rp 869,00 Juta dan varian tertingi MINI Clubman yaitu MINI Clubman Cooper S ditawarkan dengan harga Rp 1,05 Milyar.

2019 | 1.5 L | -

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

MINI Clubman Cooper

Video Pendek Terkait

Video Mobil MINI Clubman

MINI Clubman adalah Model Sehari-hari yang Sangat Kami Inginkan

MINI Clubman 2024 memiliki 60 gambar dan foto, termasuk 25 gambar & foto interior, 24 gambar & foto eksterior, 11 gambar & foto mesin MINI Clubman dan lain-lain. Cek tampilan depan, tampilan belakang, tampilan samping dan tampilan atas MINI Clubman 2024 baru di sini.

Review MINI Clubman

Overview

Merek mobil MINI memang sudah tidak asing lagi di telinga para pecinta otomotif. Merek mobil yang berada di bawah naungan BMW ini memang cukup terkenal karena menghadirkan mobil-mobil hatchback mewah dengan desain yang ikonik. Salah satu model mobil MINI yang cukup populer adalah MINI Clubman.

MINI Clubman merupakan salah satu model mobil hatchback yang pertama kali diperkenalkan ke dunia otomotif pada tahun 2007. Sejak pertama kali kehadirannya, MINI Clubman ini disebut-sebut akan menjadi salah satu mobil yang berorientasi pada performanya.

Berkat kepopulerannya, pabrikan mobil MINI kemudian meluncurkan model terbaru dari MINI Clubman melalui ajang Frankfurt Motor Show yang digelar pada tahun 2015. Generasi terbaru dari MINI Clubman ini diketahui memiliki basis kerangka baru yang dapat menghadirkan kenyamanan lebih, serta hadir dengan efisiensi bahan bakar yang lebih baik.

Eksterior

Desain MINI Clubman

MINI Clubman hadir dengan desain retro yang unik khas pabrikan MINI. Mobil ini juga hadir dengan grille berdesain honeycomb dengan sentuhan aksen chrome untuk menambah kesan mewah.

Meskipun mengusung model hatchback, MINI Clubman ini memiliki tampilan yang cukup compact. Kendati demikian, mobil ini memiliki ruang kabin yang cukup leluasa berkat ukuran wheelbase-nya yang cukup panjang.

Fitur

Fitur MINI Clubman

Sebagai fitur keselamatan aktifnya, mobil MINI Clubman menghadirkan fitur Anti lock Braking System, Brake Assist, dan Electronic Brake Distribution. Selain itu, ada pula fitur Dynamic Traction and Stability Control, Cornering Brake Control, Rain Sensor, serta Automatic Driving Lights Control.

Untuk kemudahan proses parkir, MINI Clubman dibekali dengan fitur Parking Assist, Parking Sensor, serta Rearview Camera. Mobil yang satu ini juga dibekali dengan beberapa fitur keselamatan pasif, seperti sabuk pengaman, driver and front passenger airbags, Child Safety Locks, serta pengaturan kursi ISOFIX. Sementara itu, untuk fitur keamanannya, mobil ini memiliki Anti Theft Alarm System dan Engine Immobilizer.

Interior

Interior MINI Clubman

Ketika masuk ke dalam kabin MINI Clubman, kita bisa langsung merasakan kenyamanan berkat piano aksen-aksen hitam yang disematkan pada bagian door trim, cahaya ambient berwarna frozen blue dan beragam material halus yang ada pada tata letak dasbor MINI Clubman. Pada bagian tengah area dashboard, bisa kita lihat adanya desain lingkaran beraksen chrome khas MINI yang diisi oleh head unit 2DIN dengan head unit layar sentuh berukuran 6,5 inci. Layar ini berfungsi untuk memutar radio AM/FM, CD, USB, AUX, Bluetooth, dan sudah dibekali Android Auto dan Apple CarPlay.

Lalu untuk bagian setirnya, MINI Clubman memiliki setir yang memiliki fitur Tilt dan Telescopic Steering. Setirnya ini juga sudah dibalut dengan material kulit dan memiliki konfigurasi tombol multifungsi.

Kursi-kursi yang disematkan pada MINI Clubman menggunakan material kulit dan motif baru. Posisi duduknya pun sudah bisa disesuaikan dengan pengaturan reclining, sliding dan height adjuster secara elektrik pada kursi bagian pengemudi.

Leg room di barus kedua dari mobil MINI Clubman ini juga terasa lapang dan telah dilengkapi juga dengan tiga headrest serta armrest di bagian tengah bersama dua buah cup holder. Demi memberikan kenyamanan yang lebih, ada juga pendingin udara di kursi baris kedua pada mobil ini. Pada bagian konsol tengah, ada pula fitur wireless charging yang dapat menyesuaikan ukuran ponsel dan memudahkan konsumen ketika mengisi daya ponsel.

Lalu untuk ruang bagasinya sendiri, dalam kondisi normal, MINI Clubman memiliki kapasitas bagasi sebesar 360 liter. Namun jika para konsumen membutuhkan ruang bagasi yang lebih besar, kursi belakang bisa dilipat untuk meningkatkan ukuran ruang bagasi hingga 1.250 liter. Pintu belakang MINI Clubman ini juga bisa dibuka hanya dengan mengayunkan kaki ke bagian bawah pintu, dan secara otomatis pintu akan terbuka, sehingga memasukan barang ke dalam bagasi menjadi lebih mudah.

Mesin dan Performa

Performa Berkendara MINI Clubman

MINI Clubman hadir dalam 3 varian berbeda, yakni MINI Clubman, MINI Clubman S, dan MINI Clubman John Cooper Works. Ketiga varian mobil ini memiliki konfigurasi mesin yang berbeda-beda dan menghasilkan keluaran tenaga dan torsi yang berbeda pula.
MINI Clubman menggendong mesin bensin 3 silinder MINI TwinPower Turbo dengan kapasitas mesin 1.499 cc atau 1,5 liter. Mesin ini dikawinkan dengan sistem transmisi Steptronic Transmission with Double Clutch 6 percepatan. Di atas kertas, mesinnya diketahui bisa menghasilkan tenaga sebesar 138 PS dan torsi 220 Nm.

MINI Clubman S dibekali dengan mesin bensin 4 silinder MINI TwinPower Turbo dengan kapasitas 1.998 cc atau setara 2,0 liter. Mesin ini dipadukan dengan sistem transmisi sports dual clutch 7 percepatan dan bisa menghasilkan tenaga sebesar 194 PS, serta torsi mencapai 300 Nm.
Sedangkan untuk MINI Clubman John Cooper Works sebagai varian tertinggi dari line-up MINI Clubman, mobil ini menggendong mesin bensin 4 silinder MINI TwinPower Turbo dengan kapasitas mesin 1.998 cc atau 2,0 liter, sama dengan varian S. Bedanya, mesin mobil yang satu ini dipadukan dengan transmisi otomatsi sports 8 percepatan. Konfigurasi mesin ini bisa menghasilkan tenaga sebesar 305 PS dan torsi 450 Nm.

Kenyamanan Berkendara MINI Clubman

Kenyamanan berkendara yang dihadirkan oleh MINI Clubman ini bukan hanya berkat beragam fitur mumpuni dan interior yang luar biasa nyaman, tetapi juga berkat sistem suspensi dan rem yang dimilikinya. Mobil ini memang diketahui memiliki sistem suspensi dan rem yang cukup baik.
Untuk suspensi depannya, MINI Clubman mengandalkan sistem suspensi Single-joint MacPherson Spring Strut Axle with Aluminum Swivel Bearing and Anti-Dive Control. Sedangkan suspensi belakangnya menggunakan Multi-link Axle with Weight Optimized Trailing Arms. Sementara itu, rem depannya menggunakan Ventilated Disc Brake dan rem belakangnya menggunakan Disc Brake standar.

Konsumsi Bahan Bakar MINI Clubman

Bicara soal efisiensi bahan bakarnya, MINI Clubman rupanya memiliki mesin yang cukup efisien bahan bakar. Varian mesin berkapasitas 1,5 liternya bisa menempuh jarak hingga 19,6 km dengan satu liter bensin, sementara varian mesin 2,0 liternya bisa menempuh jarak hingga 17,2 km dengan satu liter bensinnya.

Kesimpulan

Bagi para pecinta mobil bergaya retro yang menginginkan kemewahan dan kenyamanan yang lebih, mobil MINI Clubman ini memang bisa menjadi pilihan yang tepat. Selain memiliki performa mesin yang mumpuni, mobil yang satu ini juga memiliki banyak fitur dan efisiensi bahan bakar yang tinggi.

Mobil Rekomendasi

Model Mobil MINITop 10 Mobil SedanTop 10 Mobil BensinPembaruan
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 616,80 Juta

Lihat Mobil
Toyota

Toyota Camry

Rp 648,25 - 681,55 Juta

Lihat Mobil
Toyota

Toyota Camry

Rp 648,25 - 681,55 Juta

Lihat Mobil
Hot
Toyota

Toyota Calya

Rp 161,50 - 181,10 Juta

Lihat Mobil
Citroen

Citroen C3 Aircross SUV

Rp 289,90 - 294,90 Milyar

Lihat Mobil
MG

MG VS HEV

Rp 389,00 Juta

Lihat Mobil
Mitsubishi

Mitsubishi L100 EV

Rp 320,00 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Tiggo 5X 2024

Rp 269,00 - 299,00 Juta

Lihat Mobil
Mendatang
Vinfast

VinFast e34

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
MG

MG Maxus 9

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
MG

MG ES

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Jimny 5-door 2024

Rp 462,00 - 475,60 Juta

Lihat Mobil
Mendatang
Vinfast

VF5

Belum Tersedia

Lihat Mobil

Apakah MINI Clubman tersedia di Tampilan Head-up?

Tidak, MINI Clubman tidak tersedia di Tampilan Head-up.

Katakan pada saya Hiburan & Komunikasi dari MINI Clubman.

Hiburan & Komunikasi dari MINI Clubman adalah sebagai berikut:

VarianMINI Clubman CooperMINI Clubman Cooper S
Konfigurasi Layar Head unit
Ukuran Layar Head unit(inch)
Sistem NavigasiNN
Pengontrol Media Baris belakang
BluetoothYY
Integrasi Smartphone
Sistem perintah suaraNN
Power SocketYY
AUX
Pemutar CD/DVD
Merek Speaker
Jumlah speaker
.

Apa Jumlah silinder dari MINI Clubman?

Berikut adalah Jumlah silinder dan varian MINI Clubman:

VarianMINI Clubman CooperMINI Clubman Cooper S
Jumlah silinder44