window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_model_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685590498875-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685590498875-0'); });
Rp 225,10 - 292,30 Juta
Spesifikasi Suzuki Ertiga
Segmen Segmen B
Tipe Bodi MPV
Jenis Penggerak AT / MT
Kapasitas Mesin 1.5 L
Tenaga 105 PS
Tempat Duduk 7
Suzuki Ertiga 2024 - 2025 ditawarkan dalam 11 varian - mulai Rp 225,10Juta hingga Rp 292,30Juta , varian entry levelnya yaitu Suzuki Ertiga GA MT 2022 Rp 225,10Juta dan varian tertingi Suzuki Ertiga yaitu Suzuki Ertiga Hybrid Sport AT 2022 ditawarkan dengan harga Rp 292,30Juta.

    Varian

    Harga Mobil

  • 2017 Suzuki ERTIGA GX 1.4
    Rp 137,00 Juta

    Rp 3,27 Juta/bulan

    110.889 km  /  6,5 tahun  /  Jawa Barat

Lihat Lebih
window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_model_usedcar_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685590583536-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685590583536-0'); });
  • Overview
  • Eksterior
  • Interior
  • Fitur Keselamatan
  • Mesin dan Performa
  • Kesimpulan
  • Overview

    Suzuki Ertiga masuk ke persaingan MPV kompak dengan konfigurasi 7 tempat duduk. Sedangkan generasi ketiga diperkenalkan pada Mei 2018 dengan peningkatan kedua meluncur 15 Januari 2020 lalu. Diperkenalkan sebagai MPV Segmen C, Suzuki Ertiga dirakit di Indonesia melalui pabrik Suzuki di Cikarang. Sebelumnya, Suzuki Ertiga mendapatkan mesin diesel. Tapi saat ini, Suzuki Ertiga hanya menawarkan mesin K15B 1.5L 4-silinder di Indonesia.

    Harga Suzuki Ertiga

    Suzuki Ertiga dikenal memiliki kabin yang lapang serta konsumsi bahan bakar yang cukup irit dibandingkan pesaingnya di Indonesia. Suzuki menawarkan berbagai pilihan varian untuk Suzuki Ertiga. Harga Suzuki Ertiga 2020 dimulai dari Rp205 jutaan untuk varian Suzuki Ertiga GA MT serta varian tertinggi Suzuki Ertiga Sport AT yang dibanderol mulai dari Rp 260 jutaan.

    Daftar Harga Suzuki Ertiga
    Harga Suzuki Ertiga GA-MT Rp 199.400.000
    Harga Suzuki Ertiga GL-MT Rp 218.200.000
    Harga Suzuki Ertiga GL-AT Rp 228.000.000
    Harga Suzuki Ertiga GX-MT Rp 231.500.000
    Harga Suzuki Ertiga GX-AT Rp 241.350.000

    Spesifikasi Suzuki Ertiga

    Dimensi Suzuki Ertiga
    Dimensi (PxLxT) 4,395 mm x 1,735 mm 1,690 mm
    Wheelbase 2,740 mm
    Kapasitas Bagasi 153 L (Kursi baris ketiga tegak), 550 L (Kursi baris ketiga dilipat), 803 L (kapasitas maksimal)
    Radius Putar 5,2 m
    Mesin Suzuki Ertiga
    Tipe Mesin K15B, DOHC, VVT
    Kapasitas 1,462 cc
    Tenaga Maksimal 102 HP @ 6,000 rpm
    Torsi Maksimal 138 Nm @ 4,400 rpm
    Akselerasi 0-100 km/jam 11,4 detik
    Konsumsi bahan bakar 12,3 km/l (dalam kota), 17 km/l (tol konstan 100 km/jam
    Transmisi Manual 5-percepatan & Otomatis 4-percepatan
    Sistem Penggerak Front-wheel Drive
    Kaki-kaki dan Suspensi Suzuki Ertiga
    Suspensi Depan/Belakang MacPherson Strut with coil spring / Torsion beam with coil spring
    Rem Depan/Belakang Ventilated disc / Drum brakes
    Pelek  15 inch
    Ukuran Ban 185/65 R15

    Menyusul kesuksesan Toyota Avanza yang mendominasi segmen LMPV sejak 2003, Suzuki menyiapkan konsep R-III (R3) yang dipamerkan di Auto Expo oleh Maruti Suzuki. Tahun 2018, Suzuki Ertiga juga memperkenalkan generasi kedua dengan platform HEARTECT yang sama seperti Baleno, Ignis, dan Swift. Suzuki Ertiga generasi kedua kembali hadir dalam varian GA, GL, dan GX. Dan sampai saat ini, Suzuki Ertiga generasi kedua sudah mendapatkan dua kali facelift, tahun 2019 dan 2020.


  • Eksterior

     01


    Eksterior Suzuki Ertiga

    Suzuki Ertiga generasi kedua kini tampil lebih modern dan elegan dengan berbagai update pada sisi eksterior. Dimulai dari sisi depan, front grille hadir dengan pattern gerigi yang dibalut aksen krom yang menghadirkan kesan premium. 

    Desain lampu depan juga terlihat lebih modern dengan reflektor serta bentuk yang tampak tajam pada ujung lampunya. Sayangnya, lampu yang dipakai masih halogen, namun hal tersebut terobati dengan kehadiran foglamp untuk varian GX dan GL.

    Beralih ke bagian samping, perbedaan paling kentara adalah pada bagian pelek dual-tone yang lebih sporty, meski masih menggunakan ukuran 15 inci. Secara umum, bagian samping Suzuki Ertiga terlihat cukup manis elegan dan futuristis dengan dua garis tegas, dan kink yang cukup tebal di kaca baris ketiga.

    Untuk bagian belakang, tentu mata kita langsung tertuju pada lampu belakang dengan model yang sangat futuristis, LED Rear Combination Lamps yang hadir di Suzuki Ertiga GX tampak sangat cantik, apalagi saat malam hari. Selain itu, kehadiran fitur lain seperti rear defogger (GX), LED High Mount Stop lamp, dan Rear Camera Harness (GX) juga cukup membantu saat mengendarai LMPV satu ini.

  • Interior

    Dashboard Ertiga

    Interior Suzuki Ertiga

    Masuk ke dalam, kita bisa langsung merasakan aura mewah di kabin Suzuki Ertiga. Untuk varian GX, kita mendapatkan dashboard triple-tone, yakni hitam di bagian atas, finishing kayu di bagian tengah, dan beige untuk bagian bawahnya, tentu saja hal ini jadi pembeda dari LMPV lain yang memiliki kesan biasa saja.

    Dashboard mewah ini menjadi rumah dari head unit layar sentuh berukuran 8 inci yang hadir dengan remote, di bawahnya terdapat pengontrol AC digital dengan fitur Auto-Climate dan heater untuk varian GX, dan pengontrol AC digital untuk varian GL. Di bawahnya Anda akan menemukan USB & AUX socket untuk koneksi smartphone, serta ventilated cup holder yang bisa mendinginkan minuman Anda.

    Kenyamanan mengemudi Suzuki Ertiga juga didukung oleh model setir D-Shaped yang terlihat mewah dengan aksen kayu di bagian bawahnya. Anda juga mendapatkan fitur pengaturan audio dan bluetooth telephony, posisi setir juga bisa diatur meski hanya sekadar tilt semata. Di balik setir kita bisa melihat speedometer dengan desain yang sangat kece dengan MID yang dapat menampilkan berbagai informasi, mulai dari konsumsi BBM, jam digital, odometer, trip meter, dan indikator bensin.

    Sebagai LMPV tiga baris, tentu tidak lengkap rasanya jika tidak membahas soal akomodasi penumpang. Suzuki Ertiga memiliki akomodasi yang cukup baik pada ketiga barisnya, akses baris ketiga bisa dilakukan dengan pelipatan format 60:40, dan pada facelift mobil Suzuki terbaru kini memiliki arm rest pada baris kedua.

    Soal kapasitas kargo, Suzuki Ertiga memiliki ruang bagasi seluas 153 liter jika ketiga kursi dibuat tegak. Kapasitasnya bisa ditingkatkan menjadi 550 liter jika kursi baris ketiga dilipat, dengan kapasitas maksimal 880 liter.

  • Fitur Keselamatan

    Fitur Keselamatan Suzuki Ertiga

    Soal fitur keamanan aktif, Suzuki Ertiga sudah menyematkan Anti-Lock Braking System (ABS) dan Electronic Brake Distribution (EBD) sebagai standar. Memang sih ada fitur Electronic Stability Programme (ESP) dan Hill Hold Control (HHC) di mobil ini, sayangnya itu hanya tersedia untuk Suzuki Ertiga Sport saja.

    Selain ABS dan EBD, fitur keamanan pasif seperti Dual-SRS Airbag juga hadir sebagai standar. Selain itu, penggunaan platform HEARTECT baru yang kokoh namun ringan juga membuat kondisi kabin akan lebih aman saat kecelakaan parah.

  • Mesin dan Performa

    Mesin Suzuki Ertiga

    Suzuki Ertiga memakai mesin inline-4 DOHC VVT berkapasitas 1.462cc dengan kode K15B, mesin ini menghasilkan tenaga 102 HP pada 6.000 rpm dan torsi puncak 138 Nm pada 4.400 rpm. Mesin ini hadir dengan dua pilihan transmisi, yakni Manual 5-percepatan & Otomatis 4-percepatan.

    Performa dan Handling Suzuki Ertiga

    Dengan performa seperti ini, Suzuki Ertiga dapat berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam waktu 11,4 detik, sama sekali tidak spesial namun terhitung wajar mengingat Ertiga tidak difokuskan pada akselerasi kilat. 

    Ertiga memiliki karakter penyaluran tenaga mesin yang halus, hal ini juga ditunjang oleh transmisi otomatis 4-percepatan yang bisa menyalurkan tenaga mesin ke roda depan secara halus dan efisien. Bagaimana dengan handling? Tidak spesial memang, setirnya minim feedback, namun Electronic Power Steering (EPS) bisa memudahkan dalam penggunaan sehari-hari.

    Konsumsi Bahan Bakar Suzuki Ertiga

    Dengan teknik eco driving, konsumsi bahan bakarnya hampir menyentuh 30 km/liter
    Saat membeli sebuah LMPV, salah satu faktor yang jadi pertimbangan adalah efisiensi bahan bakar. Di sini, Suzuki Ertiga boleh berbangga hati dengan konsumsi bensin dalam kota mencapai 12,3 km/liter untuk pemakaian dalam kota dengan kecepatan rata-rata 20 km/jam, dan 17 km/l di jalan tol dengan penggunaan konstan di 100 km/jam.

    Namun, potensi Suzuki Ertiga lebih dari itu. Jika Anda melakukan teknik eco driving, Suzuki Ertiga dengan transmisi manual bisa mencatatkan angka 25,34 km/liter, sementara itu catatan varian otomatis lebih gila lagi, bisa sampai 29,34 km/liter.

  • Kesimpulan

    Dibandingkan Toyota Avanza dan Mitsubishi Expander, Suzuki Ertiga memang kalah populer. Namun, SUV andalan Suzuki Indonesia ini layak dipinang jika Anda mencari sebuah LMPV dengan desain mewah, interior yang nyaman, mesin halus, serta konsumsi bbm yang jempolan. Bagaimana, tertarik mencoba LMPV elegan dan modern satu ini?

Suzuki Ertiga 2024 memiliki total 7 pilihan warna di Indonesia: Pearl Snow White, Prime Cool Black, Pearl Radiant Red, Pearl Burgundy Red, Pearl Glorious Brown, Metallic Magma Gray, Metallic Silky Silver

  • Suzuki Ertiga Pearl Snow White
  • Suzuki Ertiga Prime Cool Black
  • Suzuki Ertiga Pearl Radiant Red
  • Suzuki Ertiga Pearl Burgundy Red
  • Suzuki Ertiga Pearl Glorious Brown
  • Suzuki Ertiga Metallic Magma Gray
  • Suzuki Ertiga Metallic Silky Silver

Pearl Snow White

  • Jl Pondok No. 25 Lebak Bulus

  • Jl.Duri Selatan I No.51

  • Jalan Batu Ceper & No. 15 & 15 A, RT.6/RW.3, Kb. Klp., Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10120, Indonesia

  • Jl. Bungur Besar Raya No.34E, RT.3/RW.1, Gn. Sahari Sel., Kemayoran, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10610, Indonesia

Lihat Lebih
  • Apakah Suzuki Ertiga tersedia di Immobilizer?

    Tidak, Suzuki Ertiga tidak tersedia di Immobilizer.

  • Apakah Suzuki Ertiga tersedia di Pengaturan Kursi elektrik Penumpang/ utama?

    Tidak, Suzuki Ertiga tidak tersedia di Pengaturan Kursi elektrik Penumpang/ utama.

  • Apa Jumlah tempat duduk(buah) dari Suzuki Ertiga?

    Berikut adalah Jumlah tempat duduk(buah) dan varian Suzuki Ertiga:

    VarianSuzuki Ertiga GA MTSuzuki Ertiga GL MTSuzuki Ertiga GL ATSuzuki Ertiga GX MTSuzuki Ertiga GX ATSuzuki Ertiga Sport MTSuzuki Ertiga Sport AT
    Jumlah tempat duduk(buah)7777777
window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_model_sidebar_1_pc', [ 300, 250 ], 'div-gpt-ad-1685609732008-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685609732008-0'); });

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

Suzuki Ertiga GA MT 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil
Mitsubishi Xpander Cross
Rp 309,17 - 342,65 Juta
Honda BR-V
Rp 275,90 - 339,90 Juta
Toyota Kijang Innova
Rp 339,60 - 467,00 Juta
Mitsubishi Xpander
Rp 258,20 - 312,90 Juta
Toyota Avanza
Rp 233,10 - 295,80 Juta
VS