Suzuki Merambah Pinggiran Jakarta Resmikan Dealer Berfasilitas 3S dan Perbaikan Body

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) kembali menghadirkan dealer Suzuki Jatiasih terbaru yang berada di wilayah pinggiran Jakarta, tepatnya di kawasan Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat.

Dealer Suzuki Jatiasih ini bekerjasama dengan PT Duta Cendana Adimandiri, untuk menawarkan fasilitas Sales, Service dan Spare Part, serta perbaikan dan pengecatan body. 

Menurut 4W Marketing Director PT SIS, Harold Donnel perluasan dealer Suzuki di Jatiasih, tak lepas dari adanya peningkatan permintaan produk dikawasan tersebut, khususnya jenis mobil hybrid. 

Baca juga: Harga Bekas Suzuki Grand Escudo Cukup Menarik, Ketahui Fakta Pentingnya Sebelum Membeli

Peresmian Dealer Suzuki Jatiasih 

"Kami berusaha untuk memfasilitasi kebutuhan konsumen khususnya di wilayah Jatiasih dan sekitarnya," ungkap Harold, dalam peresmian Suzuki Jatiasih, Senin (15/1/2024).  

Demikian juga disampaikan Direktur PT Duta Cendana Adimandiri Vincent William, dimana dealer Suzuki Jatiasih diharapkan dapat membawa kesan yang positif bagi seluruh pelanggan. 

"Peresmian dealer di Kota Bekasi ini menjadi tanda keseriusan kami terhadap seluruh pelanggan Suzuki," jelas Vincent di waktu yang sama. 

Baca juga: Suzuki Tebar Promo Servis Mobil Pasca Liburan, Ada Paket Ganti Oli Murah

Deretan mobil di dealer Suzuki Jatiasih  

Johny menyebutkan, sebagai dealer Suzuki Jatiasih merupakan yang ke-4 di bawah naungan PT DCA, dirinya meyakini akan memberikan pelayanan terbaik melalui berbagai peningkatan, mulai dari produk maupun jasa yang ditawarkan. 

"Kami juga berharap target penjualan, yaitu 50 unit setiap bulannya di awal diler beroperasi ini dapat terpenuhi bahkan terlampaui," jelas Johny. 

Seperti diketahui, Bekasi jadi salah satu lumbung Suzuki dalam hal penjualan, dimana setiap bulan mobil berlogo huruf S bisa menyumbangkan 400 unit perbulan.  

Baca juga: Suzuki Jimny 5 Pintu Siap Meluncur di IIMS 2024?

Layani Juga Perbaikan dan Pengecatan Body

Perbaikan Mobil Suzuki Jatiasih 

Dealer Suzuki yang ke-298 tidak hanya dapat dinikmati melalui fasilitas 3S, tapi juga bisa melakukan perbaikan dan pengecatan body pada kendaraannya. 

"Maka dari itu, pelanggan dapat tenang karena segala mulai pembelian hingga perawatan kini bisa terpenuhi di diler yang berlokasi di Jatiasih ini,” tutur Harold.

Dealer Suzuki Jatiasih memiliki oven khusus untuk pengecatan yang didatangkan dari Italia 

Lebih lanjut, bengkel perbaikan dan pengecatan body diklaim memiliki hasil lebih optimal, karena pengerjaannya standar pabrikan dan menggunakan perlengkapan nomor wahid yang didatangkan dari Italia. 

Tak hanya itu, karena PT DCA sudah lama berkecimpung di industri otomotif dan memiliki banyak brand, maka dealer Suzuki Jatiasih ini memperbolehkan perbaikan mobil non Suzuki.

Selain itu, dealer Suzuki Jatiasih memiliki 47 pegawai yang terbagi menjadi beberapa divisi yaitu sales sejumlah 24 orang, service dan spare parts dengan jumlah 12 orang, kemudian 6 orang di bagian administrasi, serta 5 orang untuk bagian body and repair. 

Bengkel perbaikan body repaint di Suzuki Jatiasih bisa dimanfaaatkan untuk brand lain. 

Jumlah ini tentu akan terus berkembang seiring dengan peningkatan yang akan dilakukan oleh dealer kedepannya.

Oia, sebagai bentuk rasa terima kasih, Suzuki Jatiasih juga memberikan program khusus berupa gratis oli untuk kendaraan passenger Suzuki dan discount untuk body repair bagi kendaraan yang memenuhi kriteria.

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Suzuki Ertiga

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Pendek Terkait

Related Videos

Avanza, Xpander, Ertiga, Siapa yang Paling Lega dan Banyak Fitur? | Mobil Baru di GIIAS 2021

Kekurangan Toyota Sienta kerap kali menjadi pertanyaan dan diskusi menarik di berbagai forum otomotif. Sebagai mobil keluarga bejeniskan MPV, Sienta sendiri menganut konsep Multi Activity Vehicle (MAV) yang memberikan kemudahan terhadap setiap penggunanya untuk melakukan beragam aktifitas di dalam mobil saat perjalanan. Meski punya desain yang stylish dan kepraktisan berkendara terutama untuk keluarga, tetapi tetap ada beberapa kekurangan Toyota Sienta yang dirasakan para pemiliknya. Sebagai inf
Meskipun mobil baru begitu banyak bermunculan, nyatanya mobil bekas seperti Honda Stream masih banyak diincar masyarakat Indonesia. Ini terbukti dari artikel mengenai Honda Stream bekas yang banyak sekali pembacanya di Autofun selama sepekan ke belakang. Bukan cuma itu, artikel mengenai Mobil Tua Bangka (Motuba) lain yang juga banyak disorot pembaca adalah mengenai kelebihan dan kekurangan Honda CR-V Generasi 1 yang biasa disebut CR-V RD1. Lantas ada pula artikel mengenai kekurangan-kekurangan S
PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi kendaraan Mitsubishi Fuso berjanji akan terus mendukung permintaan kendaraan niaga dan layanan purna jual di wilayah yang memiliki potensi pasar di berbagai sektor. Hal inilah yang membuat PT KTB ikut meningkatkan pelayanan dengan menggaet PT Dipo Internasional Pahala Otomotif (Dipo), merelokasi dealer Mitsubishi Fuso dengan fasilitas Sales, Service, Spare Part (3S) di daerah Bukittinggi, Sumatera Barat. Menurut Sales and Marketing Dire
Velg HSR Desing Deca Series, begitu penamaan velg mobil terbaru persembahan HSR Wheel yang merupkan brand velg mobil lokal yang sudah cukup terkenal di kalangan car enthusiast. Desing masuk dalam line up HSR Deca Series yang sudah ada sebelumnya, namun di model terbaru ini, menghadirkan desain velg yang cukup unik. "HSR sebagai brand velg mobil lokal terus mengupayakan dan ingin memfasilitasi modifikator Tanah Air. Oleh karena itu kita hadirkan velg model baru yang bisa menunjang tampilan mobil
Daihatsu Ayla X 2023 merupakan varian tengah dari generasi kedua Daihatsu Ayla yang telah secara resmi diluncurkan di Tanah Air melalui perhelatan Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023. Untuk harganya, per Januari 2024, Ayla terbaru dibandrol mulai dari Rp135 juta sampai dengan Rp190 jutaan OTR Jakarta. Sebagai varian tengah, tak sedikit calon konsumen memilih Daihatsu Ayla X 2023 sebagai mobil idaman. Tidak seperti saudara kembarnya Agya GR Sport yang kini meningkatkan status kendaraan dari LC

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Suzuki Ertiga
Lihat