Mitsubishi Xpander Cross Pilih Pakai Suspensi Torsion Beam Daripada Multi-link, Apa Lebih Nyaman?

Seperti yang diketahui, setiap mobil wajib memiliki peredam kejut atau yang biasa disebut suspensi untuk memberikan kenyamanan dalam berkendara. Bicara mengenai jenis suspensi, sekarang ini terdapat berbagai macam jenis dan model. Salah satunya diantaranya yakni suspensi Multi-Link dan suspensi Torsion Beam.

Baik suspensi Multi-Link dan suspensi Torsion Beam ini memiliki perbedaan. Bicara mengenai suspensi model Multi-Link, umumnya digunakan pada kendaraan dengan penggerak roda depan bertubuh besar.

Suspensi Multi-Link

Suzuki Grand Vitara 2.4 menganut suspensi Multi-Link

Sedikit mengulas suspensi Multi-Link, lengan ayun jenis ini merupakan hasil pengembangan Double Whisbone dan Multi-Link menjadi suspensi yang memiliki desain konstruksi yang terbilang rumit, karena memiliki bagian terpisah yang disatukan oleh sendi-sendi.

Suspensi ini juga memiliki ujung komponen yang berporos pada dua sisi arm. Pada dasarnya, konstruksi dibuat dengan memanipulasi arah gaya yang nantinya akan diterima oleh bagian roda.

Karena suspensi jenis ini dianggap lebih mahal dan rumit, maka tidak banyak mobil yang diaplikasikan suspensi model ini. Salah satu mobil yang menganut suspensi Multi-Link adalah Suzuki Grand Vitara 2.4.

Kelebihan suspensi Multi-Link

Suspensi Multi-Link

Suspensi Multi-Link diyakini memiliki fleksibilitas yang baik, sehingga bisa menyesuaikan sudut posisi roda dengan jalanan yang dilalui kendaraan. Selain itu, suspensi model ini juga memiliki daya cengkram yang lebih baik ketika melewati jalan berlubang dan mempunyai pengendalian lebih sempurna.

Suspensi Multi-Link memiliki variasi yang terbilang banyak dan lengkap. Di balik opsi yang terbilang banyak dan lengkap, suspensi Multi-Link, mempunyai beberapa kekurangan yang membuatnya kini jarang lagi digunakan pada mobil baru.

Kekurangan suspensi Multi-Link

Sistem kaki-kaki mobil

Apabila suspensi ini mengalami kerusakan, maka proses penggantiannya memerlukan waktu yang lama dan spare partnya masih terbilang langka, sehingga membuat harga partsnya tergolong mahal.

Selain itu, komponen yang terdapat pada suspensi jenis ini juga berukuran kecil. Mungkin karena kerumitan konstruksinya, menyebabkan sistem suspensi Multi-link secara relatif lebih sensitif terhadap cara pemakaian kendaraan.

Kekurangan lainnya dari suspensi Multi-Link ialah dalam hal penyetelan. Ketika melakukan spooring, prosesnya akan lebih rumit dan memerlukan waktu untuk menyetel tingkat keselarasan.

Suspensi Torsion Beam

Sedangkan suspensi Torsion Beam biasa disebut suspensi semi-independent atau juga dikenal dengan nama suspensi twist beam. Suspensi ini memiliki desain dasar seperti suspensi rigid yang dikembangkan agar menghasilkan efek suspensi yang lebih baik.

Suspensi Torsion Beam ini mempunyai bentuk dasar suspensi rigid yang memanjang menyerupai huruf C atau H. Bentuk ini membuat gerak ayunan roda kiri dan kanan  cukup bebas. Tentunya dalam hal ini akan semakin membuat mobil nyaman dikendarai.

Jika suspensi Torsion Beam diletakan di bagian roda depan mobil, maka bentuknya terkait langsung ke chassis mobil melalui bushing. Sedangkan pada bagian belakangnya terpasang stub axle di tiap sisi.

Untuk jenis suspensi Torsion Beam, paling banyak digunakan mobil saat ini. Mobil menggunakan suspensi model ini diantaranya Mitsubishi Xpander Cross, Suzuki Ertiga, Honda Jazz dan masih banyak lagi.

Kelebihan suspensi Torsion Beam

Suspensi Torsion Beam

Kelebihan dari suspensi model ini adalah kontruksinya yang tidak begitu rumit, serta memiliki berat yang jauh lebih ringan dibandingkan jenis suspensi lainnya. Tidak hanya itu, suspensi jenis ini menganut spring coil dan shock absorber yang tidak begitu keras.

Selain nyaman, suspensi Torsion Beam dirasa lebih ekonomis dan mudah dalam perawatan. Meski merupakan hasil pengembangan dari suspensi jenis rigid, suspensi Torsion Beam ini menawarkan sistem peredam kejut yang lebih baik dan lebih empuk.

Kekurangan suspensi Torsion Beam

Suspensi Mitsubishi Xpander Cross

Banyak digunakan mobil baru saat ini, suspensi Torsion Beam tak lepas dari kekurangan yang dimilikinya. Salah satunya yakni keterbatasan dalam mengatur sisi chamber roda, sehingga akan sedikit sulit dalam menyesuaikan selera yang diinginkan.

Tidak hanya itu, suspensi Torsion Beam ini mempunyai model yang cenderung menempati banyak ruang. Dengan begitu, penempatan bagian mobil juga harus disesuaikan, terlebih jika ingin menambah variasi.

Kesimpulan

Melihat ulasan di atas, suspensi jenis Torsion Beam lebih diminati pabrikan otomotif untuk mobil baru sekarang ini. Hal tersebut dikarenakan, bentuk dasar suspensi rigid yang memanjang menyerupai huruf C atau H ini memiliki tingkat kenyamanan yang sudah cukup baik, lebih ekonomis dan mudah dalam perawatan.

Salah satu mobil yang memakai suspensi jenis ini adalah Mitsubishi Xpander Cross. Secara data spesifikasi, LSUV berlogokan tiga berlian ini memakai suspensi model MacPherson Strut wih Coil Spring di bagian depan, juga Torsion Beam dibelakangnya.

Karakter suspensi pada Mitsubishi Xpander Cross ini menampilkan tingkat kesetabilan lebih baik. Selain menggunakan suspensi Torsion Beam di bagian belakang, Xpander Cross mendapatkan katup peredam guncangan baru rebound spring. Meski terlihat lebih tinggi, karakter suspensi yang ditampilkan memiliki bantingan terkesan empuk.

    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Enda

Reporter

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia...

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Mitsubishi Xpander Cross

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2021 Toyota VELOZ Q 1.5

Rp 271,00 Juta
Rp 5,52 Juta/bln

16.755 km

2 tahun

Banten

Cek Tawaran Juli

2022 Toyota KIJANG INNOVA G 2.0

Rp 360,00 Juta
Rp 7,33 Juta/bln

25.226 km

1,5 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2017 Toyota KIJANG INNOVA REBORN VENTURER GASOLINE 2.0

Rp 323,00 Juta
Rp 6,58 Juta/bln

89.898 km

6 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2019 Toyota KIJANG INNOVA REBORN V 2.0

Rp 310,00 Juta
Rp 6,32 Juta/bln

89.687 km

4 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2019 Toyota KIJANG INNOVA V 2.0

Rp 299,00 Juta
Rp 6,09 Juta/bln

36.463 km

4,5 tahun

Java East

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Video Tiktok

Related Videos

Ini Bedanya BR-V dengan Veloz dan Xpander Cross | First Drive

Berita Terbaru

Terungkap, MG Cyberster 2023 Bisa Sprint Lebih Cepat dari Ferrari dan Lamborghini

Mobil listrik pertama MG berjeniskan roadster soft top, MG Cyberster 2023 diperkenalkan pertama kali pada April lalu. Pabrikan China berdarah Inggris, MG, hadirkan Cyberster 2023 bukan cuma membawa desain yang agresif sekaligus atraktif, namun juga dengan performa tinggi. Baru-baru ini diungkapkan bahwa mobil listrik ini bahkan lebih cepat dan lebih bertenaga daripada banyak supercar terkemuka dunia. Wang Jian, director of electric propulsion development SAIC Motor, mengatakan Cyberster merupaka

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Review Pemilik: Honda City Hatchback RS 2021, Cocok Buat Dimodif

**Artikel ini adalah pengalaman pribadi dari pemilik Honda City Hatchback RS 2021 Honda City Hatchback RS dihadirkan sebagai penerus Jazz GK5 di Tanah Air. Mewarisi berbagai keunggulan yang menjadi ikonik hatchback Honda, City Hatchback RS terlihat stylish, sporty, canggih, serta memiliki performa besar, yang mempunyai karakter 11-12 dengan Jazz. Pada review pemilik kali ini, kami akan mengulas City Hatchback RS manual lansiran April 2021. Menurut cerita dari pemilik, ia membeli mobil ini dalam

Top 5 Artikel Pekan Ini, Harga Bekas Innova Reborn Diesel yang Stabil Sampai Carry Bagong Pakai Turbo

Kepopuleran Toyota Innova Reborn diesel rupanya belum luntur oleh waktu. Bahkan kemunculan Innova Zenix dengan teknologi hybrid tidak menghapus kecintaan masyarakat Indonesia akan MPV bermesin diesel tersebut. Tak heran harga jual Toyota Innova Reborn diesel saat ini masih sangat bertahan dan masih banyak peminatnya. Hal itu pula yang menjadikan artikel Autofun khususnya mengenai Toyota Innova Reborn Diesel masih tinggi pembacanya. Berikut 5 artikel paling populer di Autofun periode 10 - 15 Apri

Asyik, Jalan Tol Puncak - Cianjur Segera Dibangun

Pemerintah terus menggeber akses jalan tol di Indonesia, termasuk mempersiapkan pembangunan jalan tol Puncak - Cianjur dengan rute Bogor-Sukabumi-Cianjur-Bandung (Bosuciba). Langkah ini direncanakan langsung oleh Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kota atau Kabupaten, untuk mengurai kemacetan belasan tahun dan meningkatkan ekonomi di wilayah yang menjadi favorit pariwisata. Baca juga: Begini Caranya Biar Lewati Gerbang Tol Tanpa Berhenti Menurut Gubernur Jawa Barat, jalan tol P

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Mitsubishi Xpander Cross
Lihat