BYD dan Bank Mandiri Kerjasama, Bakal Lebih Banyak Kredit Mobil Listrik Terjangkau

PT BYD Motor Indonesia hadir di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 untuk mengumumkan harga resmi ketiga produknya BYD Dolphin, BYD Atto 3 dan BYD Seal.

Namun selain mengumumkan harga, diperhalatan IIMS 2024 BYD Indonesia juga melakukan penandatanganan kesepahaman atau Memorandum of Understanding dengan PT Bank Mandiri. 

Menurut Presiden Direktur PT BYD Motor Indonesia, Eagle Zhao, pemilihan Bank Mandiri sebagai partner tak lepas dari status bank tersebut yang dikenal sebagai lembaga keuangan terkemuka di Indonesia dan memiliki visi sama tentang solusi transportasi ramah lingkungan yang berkelanjutan untuk masa depan lebih baik. 

Baca juga: Update IIMS 2024: Harga BYD yang Fantastis dan Mobil Listrik Baru BMW

President Director PT BYD Motor Indonesia Eagle Zhao, memaparkan sejumlah keutungan membeli mobil listrik BYD

“Kami percaya bahwa membangun masa depan yang berkelanjutan memerlukan kolaborasi," ungkap Zhao saat ditemui di acara IIMS 2024 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta. 

Zhao juga menuturkan, kerjasama dengan Bank Mandiri jadi salah satu bukti komitmen serta mendekatkan ke pemerintah, dunia usaha, dan individu di Tanah Air, sehingga menciptakan ekosistem kehidupan dengan tenaga baru yang lebih kuat. 

"Kami juga percaya bahwa kendaraan listrik harus dapat diakses oleh semua orang terutama dari sisi finansial," ucapnya.

Baca juga: BYD Denza D9 Hadir di IIMS 2024, MPV Mewah Bertenaga Listrik Siap Lawan Alphard

Eagle Zhao, President Director, PT BYD Motor Indonesia, dan Alexandra Askandar, Direktur Utama Bank Mandiri melakukan proses penandatangan kerjasama BYD dan Bank Mandiri. 

Tentu saja kerjasama BYD dan Bank Mandiri jadi kesempatan tepat, karena dapat memudahkan masyarakat untuk melakukan pembelian kendaraan listrik ramah lingkungan, dengan cara kredit. 

Terlebih pasar otomotif Indonesia dikenal dominan melakukan pembelian kendaraan bermotor melalui sistem kredit dengan jumlah persentase hingga lebih dari 70 persen. 

Baca juga: BYD Resmikan 8 Dealer Sekaligus Dalam Sehari, Ini Daftar Lokasinya

Promo dan Harga Mobil Listrik BYD 

Deretan produk mobil listrik BYD 

Karena masih berstatus anak baru, BYD belum memberikan promo secara terang-terangan baik diskon atau potongan harga. 

Apalagi rincian detail simulasi kredit, karena mereka baru saja mengumumkan kerjasama dengan Bank Mandiri.

Kendati demikian, bagi konsumen yang melakukan pembelian BYD Dolphin, Atto 3 dan Seal, maka bisa mendapatkan beberapa keuntungan, seperti:

  • Garansi unit 6 tahun atau 150.000 km
  • Garansi baterai 8 tahun atau 160.000 km
  • Garansi motor penggerak 8 tahun atau 150.000 km
  • Free maintenance 4 tahun atau 60.000 km
  • Free Device dan instalasi wall charger 7kW.

Adapun untuk harga mobil listrik BYD saat ini yaitu: 

  • BYD Dolphin Premium Extended: Rp 425.000.000 
  • BYD Atto 3 Superior: Rp 515.000.000 
  • BYD Seal Premium Variant: Rp 629.000.000  
  • BYD Seal Performance Variant: Rp 719.000.000
    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

BYD ATTO 3

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Pendek Terkait

Pengganti Ertiga Suzuki Sport, Suzuki Ertiga Hybrid Cruise secara resmi diluncurkan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) melalui gelaran Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2024, Sabtu (17/2). Kehadiran Ertiga Hybrid Cruise menambah daftar varian lini Ertiga yang di pasarkan di Tanah Air. Sebagai varian teratas, Ertiga Hybrid Cruise secara tampilan eksterior memperoleh ubahan secara minor dengan menyuguhkan nuansa lebih sporty dan futuristik untuk sebuah mobil keluarga ramah lingkungan. "Suzuki
Mobil listrik Neta V jadi salah satu produk yang menghiasi jajaran mobil listrik berbasis baterai (BEV) di pasar otomotif nasional. Meski PT Neta Auto Indonesia selaku distributor di Tanah Air baru menghadirkan Neta V saja, namun mobil listrik ini sudah memiliki berbagai fitur menarik. Ya, Neta memiliki fitur pintar yang dirancang untuk menambah efisiensi daya baterai. Nah, mau tahu apa saja fitur yang dimaksud, berikut ulasannya: Baca juga: Biaya Cas Mobil Listrik Neta V Diklaim Bisa Ngirit Pen
Merupakan pionir dashcam mobil di Tanah Air, BlackVue melalui gelaran IIMS 2024 meluncurkan line up terbarunya BlackVue DR970X Plus. Sebagai keunggulan, dashcam ini mampu membaca plat nomor kendaraan lain secara lebih jelas baik dalam kondisi gelap sekalipun. "Penggunaan dashcam umumnya digunakan untuk merekam segala kondisi di jalan dan sebagai alat bukti atau saksi mata ketika terjadi suatu kejadian. Di kondisi tertentu dibutuhkan bukti yang lebih detail, misalnya nomor kendaraan, ataupun tuli
Makin maraknya penggunaan lampu BiLED mobil dikalangan car enthusiast membuat Autovision terus berinovasi juga untuk memenuhi kebutuhan akan produk tipe tersebut. Terbaru ada Autovision BiLED Dakar Carbon Generasi ke-3 dan lampu BiLED Laser Bornoe XS3 yang secara resmi diperkenalkan oleh PT Sampurna Part Niaga (SPN) selaku pemegang resmi produk-produk Autovision di Indonesia. Headlight dan lampu BiLED tambahan generasi terbaru ini diperkenalkan SPN bertepatan dengan pameran Indonesia Internation
Ada banyak sekali mobil baru di IIMS 2024 (Indonesia International Motor Show) yang dipamerkan para produsen otomotif. Seperti halnya IIMS di tahun-tahun sebelumnya, pameran yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta ini juga menjadi momentum untuk para Agen Pemegang Merek (APM) merilis mobil baru. Menariknya lagi, sebagian besar mobil baru di IIMS 2024 kali ini hadir dalam wujud kendaraan elektrifikasi, baik dalam tipe Hybrid Electric Vehicle (HEV) atau Battery Electric Vehicle (BEV). Nah penasa

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Toyota

Toyota Calya

Rp 161,50 - 181,10 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 334,80 - 404,80 Juta

Lihat Mobil
Mendatang
BYD

BYD ATTO 3

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Neta

Neta V

Rp 379,00 Milyar

Lihat Mobil
DFSK

DFSK Seres E1

Rp 189,00 - 219,00 Juta

Lihat Mobil
Mendatang
Neta

Neta S

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
Maxus

Maxus Mifa

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
Toyota

Toyota GR Corolla

Belum Tersedia

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

BYD ATTO 3
Lihat