Inspirasi Modifikasi Hyundai Staria, Bisa Stance atau Jadi Campervan

Hyundai Staria 2021 belakangan ini jadi buah bibir khususnya dikalangan car enthusiast. Bagaimana tidak, dengan penampilannya yang sangat futuristik, dipadankan dimensi yang terbilang di atas rata-rata mobil 7 penumpang lainnya, Staria pasti akan jadi objek perhatian saat melintas di jalan raya.

Sementara itu di ruang kabinnya, Hyundai menyajikan pengalaman kemewahan dan kenyamanan bagi setiap penumpang Staria. Buat pengemudi, sederet fitur cerdas serta paket keselamatan aktif dan pasif berskala global pun sudah ada di mobil ini.

Staria jadi MPV premium terbaru Hyundai

Dengan harga Hyundai Staria 2021 menyentuh lebih dari Rp1 miliar, sudah pasti kendaraan ini ditujukan buat kalangan ekslusif berkeuangan mapan. Para keluarga selebriti Tanah Air juga rasanya jadi target pasar Hyundai Staria.

Baca juga : Resmi Meluncur, Harga Hyundai Staria 2021 Rp.1,02 Miliar dan Hampir Setara Alphard

Hyundai Staria Modifikasi Stance

Menyasar kalangan yang ingin selalu tampil beda, maka rasanya sangat mungkin suatu saat nanti menemukan Hyundai Staria modifikasi. Sebab karakter pangsa pasar pengguna MPV Premium memang tak mau kendaraannya tampil sama dengan milik orang lain. Harus ada bagian yang tersentuh personalisasi, meskipun itu sekedar ganti pelapis jok dengan motif tertentu.

Stanced Hyundai Staria (foto: Instagram)

Nah kali ini kami akan mengupas beberapa ide modifikasi digital (digimod) yang sudah dilakukan sejumlah seniman di Indonesia. Misalnya dari akun Instagram @f.autoworks. Ia menggambarkan bagaimana kira-kira kalau modifikasi Hyundai Staria dengan tampilan MPV ceper.

Ia menyebut konsep modifikasinya ini sebagai "Stanced Hyundai Staria". Lihatlah bagaimana mobil digambarkan lebih rendah jaraknya ke aspal. Kemudian velgnya diganti model multi spoke dengan lebar dan diameter yang cukup agresif.

Baca juga : Ini Bedanya Hyundai H-1 Termahal Vs Hyundai Staria Termurah, Tertarik Pilih yang Mana?

Modifikasi Hyundai Staria Simple

Cukup ganti velg dan pasang bodykit add-on (foto: Instagram)

Lain halnya dengan digimod hasil garapan @valentino_arthen. Dengan penampilan yang cukup futuristik dan keren, menurutnya tak perlu banyak ubahan untuk membuat mobil ini jadi makin standout.

"Modifikasi digital yang saya lakukan pada Hyundai Staria ini cukup simpel, mulai dari merubah velg bawaan menjadi Rotiform LAS-R, add-on bodykit, hingga menutup grill depan atas dengan sewarna body." tulisnya di kolom deskripsi.

Ia pun menamakan konsep modifikasi ini sebagai "MPV 1 MILIAR DIPAKAI REBAHAN". Simple but look nice!

Modifikasi Hyundai Staria Campervan

Saat MPV mewah dipakai camping (foto: Instagram)

Kalau kedua contoh digimod Hyundai Staria sebelumnya bertema MPV ceper, maka lain halnya dengan akun @f40hil. Ia malah mengkonsep bagaimana jika MPV bermesin diesel itu diubah jadi mobil campervan untuk kebutuhan camping bersama keluarga.

Sosok Staria yang futuristik diubah dengan gaya cukup ekstrim. Misalnya di bagian depan ditambah bumper guard lengkap dengan winch dan towing. Sementara fender depan juga sedikit di pangkas agar ban tipe All Terrain (A/T) dan velg aftermarket bergerak leluasa.

Demi kebutuhan untuk camping di pegunungan, mobil ini juga dilengkapi awning, kursi lipat, dan tenda tambahan di atap. Sayangnya tidak ada desain interior yang ditampilkan. Kalau ternyata kabinnya disulap ada kasur dan kitchen set pasti makin seru ya?!

Itu tadi beberapa konsep modifikasi digital Hyundai Staria 2021. Semuanya memang hanya sebatas ilustrasi tapi siapa tau jadi inspirasi Anda untuk mengubah penampilan Staria jadi berbeda.

Baca juga : Hyundai Staria Vs Toyota Alphard, Mana MPV Mahal yang Paling Unggul?

    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang...

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Hyundai Staria

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2021 Suzuki ERTIGA GL 1.5

Rp 192,00 Juta
Rp 3,91 Juta/bln

5.727 km

1,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2019 Toyota CALYA G 1.2

Rp 130,00 Juta
Rp 2,65 Juta/bln

16.171 km

4 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2018 Suzuki ERTIGA GX 1.4

Rp 164,00 Juta
Rp 3,34 Juta/bln

17.724 km

5,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2019 Toyota CALYA G 1.2

Rp 130,00 Juta
Rp 2,65 Juta/bln

12.488 km

3,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2022 Toyota AVANZA G 1.5

Rp 219,00 Juta
Rp 4,46 Juta/bln

7.835 km

1,5 tahun

Java East

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Video Tiktok

Related Videos

KIA Grand Carnival VS Hyundai Staria, Enakan Mana?

KIA Grand Carnival VS Hyundai Staria, Enakan Mana?

Berita Terbaru

Hyundai Stargazer Essential Resmi Diluncurkan dengan Harga Menarik, Ini yang Berubah

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menghadirkan Hyundai Stargazer Essential yang menjadi varian baru dari Stargazer, Senin (17/7/2023). Kehadiran Hyundai Stargazer Essential ini ternyata menggantikan tipe Trend. Alhasil, varian Stargazer saat ini untuk urutan termurah sampai termahal adalah Active, Essential, Style dan Prime. Baca juga: Hyundai Stargazer Essential Segera Diluncurkan, Fiturnya Lebih Lengkap Menurut President Director PT Hyundai Motors Indonesia, Woojune Cham kehadiran Stargazer E

Terungkap, MG Cyberster 2023 Bisa Sprint Lebih Cepat dari Ferrari dan Lamborghini

Mobil listrik pertama MG berjeniskan roadster soft top, MG Cyberster 2023 diperkenalkan pertama kali pada April lalu. Pabrikan China berdarah Inggris, MG, hadirkan Cyberster 2023 bukan cuma membawa desain yang agresif sekaligus atraktif, namun juga dengan performa tinggi. Baru-baru ini diungkapkan bahwa mobil listrik ini bahkan lebih cepat dan lebih bertenaga daripada banyak supercar terkemuka dunia. Wang Jian, director of electric propulsion development SAIC Motor, mengatakan Cyberster merupaka

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Review Pemilik: Honda City Hatchback RS 2021, Cocok Buat Dimodif

**Artikel ini adalah pengalaman pribadi dari pemilik Honda City Hatchback RS 2021 Honda City Hatchback RS dihadirkan sebagai penerus Jazz GK5 di Tanah Air. Mewarisi berbagai keunggulan yang menjadi ikonik hatchback Honda, City Hatchback RS terlihat stylish, sporty, canggih, serta memiliki performa besar, yang mempunyai karakter 11-12 dengan Jazz. Pada review pemilik kali ini, kami akan mengulas City Hatchback RS manual lansiran April 2021. Menurut cerita dari pemilik, ia membeli mobil ini dalam

Top 5 Artikel Pekan Ini, Harga Bekas Innova Reborn Diesel yang Stabil Sampai Carry Bagong Pakai Turbo

Kepopuleran Toyota Innova Reborn diesel rupanya belum luntur oleh waktu. Bahkan kemunculan Innova Zenix dengan teknologi hybrid tidak menghapus kecintaan masyarakat Indonesia akan MPV bermesin diesel tersebut. Tak heran harga jual Toyota Innova Reborn diesel saat ini masih sangat bertahan dan masih banyak peminatnya. Hal itu pula yang menjadikan artikel Autofun khususnya mengenai Toyota Innova Reborn Diesel masih tinggi pembacanya. Berikut 5 artikel paling populer di Autofun periode 10 - 15 Apri

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Hyundai Staria
Lihat