MG ZS EV 2022 Siap Meluncur di Thailand, Indonesia Masih Pikir-pikir

  • MG ZS EV 2022 bersiap rilis di Thailand.
  • Namun MG Indonesia masih sebatas perkenalan lini mobil listriknya.

Seperti diketahui, pabrikan MG (Morris Garage) punya penggemar besar di Negeri Gajah Putih, Thailand. Dan kabar anyar dari pabrikan mobil Inggris berdarah Cina itu, mereka bersiap menghadirkan SUV listrik, MG ZS EV 2022 di sana.

Ini adalah versi facelift dari MG ZS EV yang sebelumnya juga sudah beredar di Thailand. Tentu ada beberapa perubahan yang dilakukan MG. Simak detilnya berikut ini.

Tampilan MG ZS EV 2022 Lebih Modern

Penyegaran paling kentara di area eksterior ZS EV 2022 yaitu varian elektrik ini hadir dengan bagian depan tanpa gril. Port pengisian daya bergeser sedikit ke kanan emblem MG. Bukan lagi di tengah, di balik emblem tersebut seperti sebelumnya.

Desain eksterior kini beda dari model bensinnya

Lubang udara di bagian bumper depan ZS EV 2022 juga terlihat lebih besar. Sedangkan lampu depan LED punya bentuk baru yang lebih tegas dan modern.

Dari arah buritan, bentuk ZS EV 2022 juga direvisi. Terutama bisa dilihat dari bentuk bumper belakangnya yang lebih segar. Sedangkan velgnya berpola seperti turbin dengan diameter 17 inci.

Port listrik pindah posisi

Secara keseluruhan, tampilan MG ZS EV 2022 baru jauh lebih modern dan resik. Memberi kesan minimalis terutama lewat warna 'hero' yang diandalkan MG untuk berpromosi, yakni biru langit.

Baca Juga: New MG ZS 2022 Resmi Meluncur, Ini Daftar Ubahannya

Kabin Tetap Tanpa Tuas Persneling

Di dalam kabin, MG ZS EV 2022 juga hadir dengan sederet penyegaran. Paling terlihat dari penggunaan set spidometer digital 7 inci yang dihiasi dengan motif serat karbon.

Kabin lebih elegan

Lalu ada layar sentuh di dasbor berukuran 10,1 inci dengan lis hitam yang menggantikan aura krom sebelumnya. Kemudian knob perpindahan gigi tetap dipertahankan juga tombol kontrol AC.

Kali ini fitur yang disematkan makin komplet. Termasuk adanya fitur pengisian daya perangkat mobile nirkabel, ventilasi udara untuk penumpang belakang dan sandaran tangan di kursi penumpang belakang.

Baca Juga: MG ZS dan MG HS Liverpool FC Limited Edition Buat The Kopites, Apa Sih Istimewanya?

Daya Penggerak Mencapai 440 Km Sekali Cas

MG ZS EV 2022 akan tersedia dalam dua varian. Dimulai dari model standar yang dilengkapi baterai 51,1 kWh. Di versi ini memiliki jangkauan mengemudi 320 km dengan sekali pengisian (standar WLTP).

Sedangkan bagi yang membutuhkan daya jelajah lebih jauh, tersedia versi Long Range. Di mana model tersebut menggunakan baterai 72,6 kWh. Sehingga memiliki jangkauan mengemudi 440 km per sekali pengisian daya.

Kabin punya pengaturan bagasi yang fleksibel

Menariknya, model Standard memiliki tenaga lebih besar dengan motor listrik sebesar 177 PS. Sementara model Long Range menggunakan motor listrik sebesar 156 PS. Sehingga pemilihannya pun patut memperhitungkan kebutuhan.

Kedua tipe MG ZS EV 2022 memang punya daya jelajah yang jauh lebih baik dari model sebelumnya yang hanya sanggup berjalan 262 km sekali pengecasan. Tapi konsekuensinya ada di akselerasi yang justru kalah resposif ketimbang sebelumnya.

Disebutkan, akselerasi 0-100 km/jam butuh waktu 8,6 detik, hampir 0,5 detik lebih lambat dari sebelumnya. Ini karena torsi berkurang dari 350 Nm menjadi 280 Nm.

Jarak tempuh makin jauh

Untuk pengecasan MG ZS EV 2022 model Standar dengan pengisi daya AC 7 kW membutuhkan waktu 10 setengah jam. Sedangkan pengisi daya AC di MG ZS EV 2022 Long Range 11 kW membutuhkan waktu 6 jam 40 menit.

Sementara mode cepat DC 50 kW mengisi daya dari 0-80% dalam 1 jam 3 menit untuk model Standar. Lalu model Jarak Jauh mendukung pengisian daya DC 100 kW dari 0-80% hanya dalam 42 menit.

Harga MG ZS Elektrik

Saat ini, MG Sales Thailand menjual satu model ZS EV saja. Dibanderol dengan harga 1.190.000 baht atau setara Rp 517 jutaan. Sehingga estimasi harga di model anyar tersebut tak akan jauh berbeda.

Diharapkan MG ZS EV 2022 akan meluncur di acara Bangkok Internasional Motor Show yang akan dimulai pada 23 Maret mendatang.

Bagaimana di Indonesia? Marketing & PR Director MG Motor Indonesia, Arief Syarifudin sempat menyatakan jika saat ini pihaknya masih mendalami kehadiran MG ZS EV dengan memperkenalkannya ke publik terlebih dulu. Serta menggodok besaran harga pada produk tersebut.

So, kita tunggu saja.

Baca juga : MG Astor Kembaran MG ZS Meluncur di India, Fitur Lebih Canggih dari Versi Tanah Air

    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

MG ZS

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2021 Kia SONET DYNAMIC 1.5

Rp 251,00 Juta
Rp 5,11 Juta/bln

12.742 km

2 tahun

Java East

Cek Tawaran Juli

2021 Toyota RAIZE GR SPORT TSS 1.0

Rp 243,00 Juta
Rp 4,95 Juta/bln

14.811 km

2 tahun

Banten

Cek Tawaran Juli

2022 Toyota RUSH S GR SPORT 1.5

Rp 253,00 Juta
Rp 5,15 Juta/bln

14.366 km

1,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2022 Toyota RAIZE GR SPORT TSS 1.0

Rp 248,00 Juta
Rp 5,05 Juta/bln

9.027 km

1,5 tahun

Banten

Cek Tawaran Juli

2021 Wuling ALMAZ LT LUX CVT 1.5

Rp 280,00 Juta
Rp 5,71 Juta/bln

18.872 km

2,5 tahun

Java East

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Video Tiktok

Related Videos

NEW MG ZS REVIEW - Mobil SUV 200jtan - Road to IIMS 2022

ALL NEW MG ZS - ADS

Berita Terbaru

Hyundai Stargazer Essential Resmi Diluncurkan dengan Harga Menarik, Ini yang Berubah

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menghadirkan Hyundai Stargazer Essential yang menjadi varian baru dari Stargazer, Senin (17/7/2023). Kehadiran Hyundai Stargazer Essential ini ternyata menggantikan tipe Trend. Alhasil, varian Stargazer saat ini untuk urutan termurah sampai termahal adalah Active, Essential, Style dan Prime. Baca juga: Hyundai Stargazer Essential Segera Diluncurkan, Fiturnya Lebih Lengkap Menurut President Director PT Hyundai Motors Indonesia, Woojune Cham kehadiran Stargazer E

Terungkap, MG Cyberster 2023 Bisa Sprint Lebih Cepat dari Ferrari dan Lamborghini

Mobil listrik pertama MG berjeniskan roadster soft top, MG Cyberster 2023 diperkenalkan pertama kali pada April lalu. Pabrikan China berdarah Inggris, MG, hadirkan Cyberster 2023 bukan cuma membawa desain yang agresif sekaligus atraktif, namun juga dengan performa tinggi. Baru-baru ini diungkapkan bahwa mobil listrik ini bahkan lebih cepat dan lebih bertenaga daripada banyak supercar terkemuka dunia. Wang Jian, director of electric propulsion development SAIC Motor, mengatakan Cyberster merupaka

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Review Pemilik: Honda City Hatchback RS 2021, Cocok Buat Dimodif

**Artikel ini adalah pengalaman pribadi dari pemilik Honda City Hatchback RS 2021 Honda City Hatchback RS dihadirkan sebagai penerus Jazz GK5 di Tanah Air. Mewarisi berbagai keunggulan yang menjadi ikonik hatchback Honda, City Hatchback RS terlihat stylish, sporty, canggih, serta memiliki performa besar, yang mempunyai karakter 11-12 dengan Jazz. Pada review pemilik kali ini, kami akan mengulas City Hatchback RS manual lansiran April 2021. Menurut cerita dari pemilik, ia membeli mobil ini dalam

Top 5 Artikel Pekan Ini, Harga Bekas Innova Reborn Diesel yang Stabil Sampai Carry Bagong Pakai Turbo

Kepopuleran Toyota Innova Reborn diesel rupanya belum luntur oleh waktu. Bahkan kemunculan Innova Zenix dengan teknologi hybrid tidak menghapus kecintaan masyarakat Indonesia akan MPV bermesin diesel tersebut. Tak heran harga jual Toyota Innova Reborn diesel saat ini masih sangat bertahan dan masih banyak peminatnya. Hal itu pula yang menjadikan artikel Autofun khususnya mengenai Toyota Innova Reborn Diesel masih tinggi pembacanya. Berikut 5 artikel paling populer di Autofun periode 10 - 15 Apri

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

  • MG ZS
    Rp 261,80 Juta
    VS
    Wuling Almaz
    Rp 279,50 Juta
    ZS vs Almaz
  • MG ZS
    Rp 261,80 Juta
    VS
    Suzuki XL7
    Rp 251,80 Juta
    ZS vs XL7
  • MG ZS
    Rp 261,80 Juta
    VS
    Toyota Rush
    Rp 278,80 Juta
    ZS vs Rush
  • MG ZS
    Rp 261,80 Juta
    VS
    Toyota Raize
    Rp 229,80 Juta
    ZS vs Raize
  • MG ZS
    Rp 261,80 Juta
    VS
    Daihatsu Terios
    Rp 214,45 Juta
    ZS vs Terios
MG ZS
Lihat