Cleveland CycleWerks Ace 400 2021 Dibanderol Rp 80 Jutaan, Lawan Sepadan Royal Enfield Classic 500?

Cleveland Ace 400 Cafe (atas) dan Ace 400 Scrambler (bawah)

Cleveland CycleWerks Ace 400 menjadi salah satu pesaing Royal Enfield Classic 500 untuk kelas motor sport retro 400-500 cc di Indonesia. Ace 400 diluncurkan pada akhir tahun 2019 di Indonesia dan menjadi model pelengkap Cleveland CycleWerks lainnya yang lebih dulu hadir, seperti Heist, Misfit, Ace Deluxe dan Ace Scrambler.

Cleveland CycleWerks sudah mulai eksis di Indonesia sejak beberapa tahun silam. Merek asal Amerika Serikat tersebut kini sudah dirakit secara lokal di Tangerang, Banten. Salah satu produknya, Ace 400 pun menjadi salah satu senjata untuk ikut meramaikan pasar, khususnya untuk konsumen penggemar motor bergaya klasik atau custom.

Sebelum Ace 400 meluncur, Cleveland sejak 2017 lebih dulu menghadirkan varian Ace dengan kubikasi mesin 250cc. Kini Ace 400 tampil lebih besar atau bongsor namun tetap kompak. Cleveland Ace 400 mempunyai panjang 2.040 mm, lebar 810 mm dan tinggi 1.080 mm.

Dibawah naungan PT Sumatra Motor Indonesia (SMI) sebagai APM Cleveland di Indonesia, pertama kali Cleveland menghadirkan Ace 400 model cafe racer pada Oktober 2019. Kemudian disusul pada tahun 2020 varian Ace 400 Scrambler juga turut diluncurkan.

Karena masih bersaudara, banyak komponen yang serupa antara Ace 400 Scrambler dengan Ace 400 Cafe. Bedanya ialah Cleveland Ace 400 Scrambler memakai ban tipe kasar agar lincah di dua alam untuk bisa melakukan off road ringan.

Setang Ace 400 Scrambler juga lebih tinggi ketimbang Ace 400 Cafe. Perbedaanya lainnya ialah bentuk jok dan buntut belakang. Ace 400 Cafe punya buntut yang lancip sedangkan scrambler tidak.

Sedangkan untuk mesin, keduanya menggunakan mesin dengan spesifikasi 397cc. Output tenaganya mencapai 28 PS di 7.000 rpm dan torsi 30 Nm pada 5.600 rpm. Karakter mesin sepertinya diklaim lebih enak untuk berakselarasi, dengan tarikan cukup kuat dan responsif.

Bicara tampilan depan, bentuk headlamp Ace 400 membulat dan sudah mengadopsi teknologi LED dengan garis pemisah horizontal di bagian tengah. Sementara lampu seinnya masih menggunakan bohlam konvensional dengan mika berwarna jingga, pemilihan mika ini semakin menyisipkan nuansa klasik.

Sementara untuk tampilan belakang, desainnya terlihat sederhana dengan menggunakan LED pada bagian lampu belakang. Nah, pembeda dengan Ace 250 adalah menanggalkan spakbor dan mengganti dengan model mudguard yang modelnya menggantung juga sebagai tempat dudukan plat nomor.

Cleveland Ace 400 punya tinggi jok 780 mm dipadukan dengan ground clearance 150 mm dan jarak wheelbase 1.419 mm. Postur pengendara pun bisa disesuaikan tertarik dengan pilihan Ace cafe racer atau scrambler.

fitur yang ditanamkan pada Ace 400 bukan yang paling lengkap. Pada panel instrumen, motor ini mengkombinasikan speedometer analog dengan digital lengkap dengan tachometer, kedua indikator tersebut menggunakan latar cahaya kebiruan dengan sedikit sentuhan warna putih dan merah.

Panel instrumennya menyediakan beberapa informasi seperti odometer, trip A, trip B, engine check, oil check, keterangan jam, dan indikator bahan bakar. Sayangnya, untuk informasi gear shift tak disematkan.

Sementara untuk aspek keselamatan, motor ini sudah dibekali sistem pengereman ABS (Anti-lock Braking System) depan dan belakang, engine oil cooler, automotive grades ABS, dan sensor standar yang berguna sebagai engine safety.

Untuk kenyamanan kaki-kaki, Cleveland Ace 400 sudah dibekali suspensi model upside down berukuran 37 mm. Sedangkan suspensi belakang masih mengandalkan jenis dual shock dengan subtank. Ditambah rem depan pakai cakram ganda, yang masing-masing dijepit pakai kaliper 4 piston. Jadi total ada 8 piston untuk rem depan saja.

Adapun Ace 400 Scrambler dan Ace 400 Cafe dibanderol Rp 80 juta on the road (OTR) Jakarta. Dengan harga tersebut, Cleveland Ace 400 bersaing hampir menyenggol harga motor sport 250cc Jepang. Namun nilai plusnya, tak perlu menunggu lama untuk memiliki motor bergaya custom atau klasik yang membutuhkan waktu proses penggarapan. Tampilan standar bawaan pabrik pun sudah siap menarik perhatian di jalanan. Tinggal tentukan pilihan, mau Ace 400 Cafe atau Ace 400 Scrambler?

    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Perbandingan Motor Terkait

Berita Terbaru

Catat, Ini Ragam Cairan Pelumas yang Harus Dibawa Saat Touring

Pelumas multifungsi bisa untuk beragam keperluan. Contact cleaner bisa mencegah konsleting. Riding jarak jauh alias touring pakai motor memang menyenangkan, kegiatan ini ampuh melepas penat karena kegiatan di kantor. Sebelum bepergian tentu ada baiknya mempersiapkan kuda besi kesayangan, untuk meminimalisir kejadian yang tak mengenakkan. Mulai dari melakukan servis rutin, mengganti oli mesin, memeriksa kondisi ban, CVT, rantai sampai tekanan ban. Dan untuk mengantisipasi kejadian di jalan yang t

Honda Pamer CBR Rp 1 Miliar di GIIAS 2023, Tampangnya Agresif Banget!

Banderol Honda CBR1000RR-R lebih dari Rp 1 miliar. Hanya ada satu opsi warna dan tipe. PT Astra Honda Motor (AHM) bukan hanya menghadirkan motor-motor produksi lokal di GIIAS 2023. Sejumlah motor besar atau moge dan produk CBU juga ditampilkan. Salah satunya Honda CBR1000RR-R. Sosok Honda CBR1000RR-R bisa Anda temui di booth Pre Function Hall 10 di ICE BSD, lokasi GIIAS 2023 berlangsung. Tampilan agresif dan sporty Honda CBR1000RR-R menyolok mata saat disandingkan bersama display lainnya. Dianta

Haruki Noguchi, Pembalap Jepang yang Kecelakaan di Mandalika Meninggal Dunia

Haruki Noguchi turun di kelas ASB1000 ARRC 2023. Sempat finish ke-4 di race pertama. Pekan ini kabar duka hadir dari dunia balap internasional. Pasalnya setelah beberapa hari dirawat setelah insiden di Mandalika pada Minggu (13/8/2023), Haruki Noguchi dinyatakan meninggal dunia. Kabar meninggalnya Noguchi diumumkan di akun Instagram Asia Road Racing Championship (ARRC) pada Kamis (17/8/2023). Sesuai permintaan keluarga, informasi tersebut disebar sehari setelah Noguchi dinyatakan meninggal. Pemb

Ragam Kegiatan Maxi Yamaha di Awal Agustus, Dari Camping Sampai Touring

Maxi Yamaha Day berlanjut di Kalimantan. Pengguna XMax touring ke Bukit Tinggi. Ratusan bikers ramaikan kedua acara tersebut. Pengguna Maxi Yamaha menggelar beragam aktivitas belum lama ini, ada yang camping, ada pula yang touring. Untuk yang camping, mereka mengikuti rangkaian Maxi Yamaha Day 2023 yang berlangsung di Pantai Panrita Lopi Beach, Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim). Giat yang berlangsung 12-13 Agustus 2023 itu jadi acara kedua, setelah sebelumnya di

Awas Bocor, Ini Efek Negatif Radiator Motor Diisi Pakai Air Kran

Air kran bisa timbulkan karat. Pendinginan mesin bisa terganggu. Untuk darurat pakai air AC atau aki. Sistem pendinginan motor kini sudah banyak yang menggunakan radiator, tapi bagaimana jika cairan yang dipakai adalah air kran? Meski kini sudah banyak tersedia radiator coolant, namun tetap ada saja yang mengisi radiatornya dengan air biasa. Bisa jadi karena darurat atau memang malas untuk membeli radiator coolant, sehingga mengisinya dengan air kran biasa. Untuk sesaat mungkin tak masalah, tapi

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Cleveland CycleWerks Ace 250
Lihat