Harga bahan bakar yang melambung tinggi membuat biaya operasional motor jadi membengkak. Jika biasanya hanya butuh Rp 50 ribu untuk 3 hari, mungkin sekarang jadi Rp 70 ribu.
Jika sebulan, tentu biaya yang harus dikeluarkan jadi lebih besar. Sebetulnya ada banyak cara untuk menghemat konsumsi bahan bakar motor kalian, agar bisa lebih hemat.
Pertama tentu saja pastikan kondisi mesin dan komponen penunjang lainnya dalam kondisi prima. Mesin yang sehat tentu lebih efisien dalam konsumsi bahan bakar.
Berikutnya adalah ubah cara berkendara. Ya, berakselerasi dengan agresif tentu saja membuat bahan bakar yang dipakai jadi lebih boros, mau apa pun jenis motornya.
Baca juga : Pasca Harga Bensin Non Subsidi Turun, Berapa Isi Full Tank Kawasaki Ninja 250 dan ZX-25R?
Nah, mulai sekarang coba ubah gaya berkendara menjadi efisien, caranya dengan mengatur buka tutup gas. Putar tuas gas perlahan, dan semakin besar secara gradual sampai kecepatan yang diinginkan.
Beli motor juga harus tahu dulu spesifikasinya, termasuk dimana titik torsi berada. Sehingga kalian bisa menyesuaikan putaran mesin berada disekitar titik puncak torsi.
Dan jika memang baru hendak meminang motor, dari data spesifikasi juga bisa diketaui karakter mesinnya. Misal dengan langkah piston lebih panjang, maka karakternya akan cocok untuk perkotaan.
Baca juga : Imbas Pertamax Naik, Isi Full Tank Yamaha NMax dan Honda PCX Jadi Segini!
Saat ini hampir semua motor keluaran baru memiliki eco indicator alias indikator berkendara efisien. Tandanya bisa berupa tulisan ECO, logo daun atau bisa lihat juga dari konsumsi bahan bakar real time.
Pertahankan laju motor dan putaran mesin pada posisi berkendara efisien, dengan begitu konsumsi bahan bakar pun akan lebih hemat. Indikator ini akan mati ketika terbaca cara berkendaranya cenderung agresif.
Untuk pengguna motor transmisi manual seperti bebek atau sport, pertahankan titik putaran mesin untuk memindahkan gigi transmisi. Biasanya pada 5.000-6.000 rpm merupakan titik paling pas.
Namun kembali lagi, sesuaikan dengan spesifikasi motornya dan karakter mesin ya. Jika putaran mesin cenderung stabil, maka efisiensi bahan bakar juga meningkat.