Harga Nyaris Rp.18Juta, Suzuki Nex Crossover 2021 Siap Lawan Yamaha X-Ride 2021?

Sekarang ini skutik semakin mendominasi, dan tersedia untuk banyak segmen. Untuk pengguna yang suka melewati jalan pedesaan yang kurang mulus, Suzuki akhirnya meluncurkan Nex Crossover 2021. Skutik ini bukanlah pelopor, karena Yamaha sudah memiliki X-Ride 2021.

PT Suzuki Indomobil Sales menawarkan Suzuki Nex Crossover  hanya dengan harga Rp 17.990.000,- (on the road DKI Jakarta). Suzuki Nex Crossover memberikan sensasi kebebasan berkendara dengan kemampuan petualang bagi pengendara yang aktif.

Paling baru, yaitu Naked Handle Bar untuk meningkatkan ergonomi dan kenyamanan posisi berkendara. Setang ini juga memberikan penampilan yang lebih maskulin serta kokoh. 

Adanya Digital Instrument Cluster baru yang kini lebih modern, informatif dan dibalut bentuk yang tangguh. Di dalam layarnya, pengendara dapat membaca kecepatan, jarak tempuh, kapasitas bahan bakar, voltase baterai, indikator sistem FI, indikator lampu, serta petunjuk waktu. 

Segmen ini sudah lama terbentuk di Indonesia, yang saat ini diisi oleh Yamaha X-Ride 125 (Rp 18,69 Juta rupiah) dan Honda Beat Street Rp 17,15 Juta rupiah). Namun, Yamaha X-Ride 125 lah yang paling tenar karena memang pelopornya skutik petualang. Bahkan, Yamaha X-Ride 125 ada yang dijadikan skutik trail. 

Spesifikasi Baru Suzuki Nex Crossover 2021, Sudah Cukup Tangguh? 

Suzuki Nex Crossover masih mengandalkan mesin SEP (Suzuki Eco Performance) 115cc, 1-cylinder, SOHC (Single Over Head Camshaft) dan teknologi FI (Fuel Injection). Motor skutik ini mampu memuntahkan tenaga hingga 9,1 PS pada 8000 RPM serta torsi 8,5 Nm. 

Mesin tersebut mudah dinyalakan berkat teknologi Suzuki Easy Start System. 

Fitur unggulan yang tak kalah pentingnya adalah penggunaan ban berjenis dual purpose bertapak lebar dan sudah tubeless. Jenis ban ini diklaim sanggup melintas di medan permukaan jalan yang tak menentu.

Kemampuan petualangnya juga karena ground clearance dari Suzuki Nex Crossover adalah yang tertinggi di kelasnya (150 mm). Skutik ini akan terasa lebih mantap dan meyakinkan untuk dibawa berpetualang kemanapun. 

Sebagai sebuah skutik harian, tentunya fitur kepraktisan akan sangat dibutuhkan. Nex Crossover 2021 ditunjang ruang penyimpanan dual inner pocket yang besar di bagian kompartemen depan, serta floorboard yang luas agar berkendara tidak cepat lelah.

Yamaha X-Ride 2021 Mesin Lebih Besar, Penampilan Lebih Kalem

Tidak seperti generasi pertama, penampilan ala Yamaha X-Ride generasi kedua jadi lebih kalem. Namun, kesan adventure masih tetap terlihat pada sosok skutik besutan kubu garputala ini. 

Tampilan All New X-Ride 125 dilengkapi flat seat ala motor trail, dengan naked handle bar dan modern head light. Jok motor memberikan kenyamanan karena busanya yang tebal. Pencahayaan LED headlight disempurnakan Day Running Light (DRL) menjadikannya lebih terang dan tahan lama.

Ketangguhan All New X-Ride 125 didukung dengan ban lebar dan tubeless depan (80/80-14M/C 43P Tubeless) dan belakang (100/70-14M/C 51P Tubeless). Suspensi dilengkapi sub-tank rear suspension membuatnya makin stabil. 

Yamaha menjual X-Ride 2021 seharga Rp. 18.690.000 untuk wilayah DKI Jakarta. Lantas bagaimana soal performa skutik petualang Yamaha ini? 

Berdasarkan data spesifikasi resmi, Yamaha X-Ride didukung mesin 125 cc yang menghasilkan tenaga 9,4 hp/8.000 rpm dengan torsi 9,6 Nm/5.500 rpm. 

Bila dibandingkan dengan Suzuki Nex Crossover, selisih tenaganya cuma 0,3 hp sedangkan torsinya menang X-Ride. Sebab Suzuki torsinya cuma 8,5 Nm sedangkan X-Ride mencapai 9,6 Nm sehingga lebih sanggup untuk melewati jalanan semi off road atau jalan berbatu khas pedesaan dengan lebih baik. 

Kesimpulan

Suzuki mencoba peruntungannya di segmen skutik dengan merilis Nex Crossover sebagai varian baru keluarga Suzuki Nex. Padahal, segmen skutik adventure ini sudah terdapat Yamaha X-Ride. 

Secara desain, Nex Crossover terlihat lebih agresif dengan sudut tegas. Untuk X-Ride 125 kini malah lebih kalem terutama pada desain lampu belakang. Desainnya seperti segitiga merah dengan reflektor cembung. 

Selisih harga antara keduanya juga tidak jauh, namun Yamaha memberikan fitur yang lebih lengkap. Sebut saja suspensi belakang sub-tank dan headlamp LED. Torsinya juga lebih besar sehingga Yamaha X-Ride lebih mampu diajak berpetualang. 

Dalam hal ini, Suzuki tetap mengandalkan sisi durabilitas produk yang sudah terkenal sejak lama. Mungkin, pabrikan berlogo S ini memang harus meningkatkan aspek lain seperti performa mesin dan kemudahan layanan purna jual supaya bisa lebih memikat. 
 

Ikuti media sosial kita:

Berpengalaman di beberapa media online. Bermula menjadi reporter otomotif di situs yang lain hingga kini menjadi Editor di Au...

Berita Terbaru

Catat, Ini Ragam Cairan Pelumas yang Harus Dibawa Saat Touring

Pelumas multifungsi bisa untuk beragam keperluan. Contact cleaner bisa mencegah konsleting. Riding jarak jauh alias touring pakai motor memang menyenangkan, kegiatan ini ampuh melepas penat karena kegiatan di kantor. Sebelum bepergian tentu ada baiknya mempersiapkan kuda besi kesayangan, untuk meminimalisir kejadian yang tak mengenakkan. Mulai dari melakukan servis rutin, mengganti oli mesin, memeriksa kondisi ban, CVT, rantai sampai tekanan ban. Dan untuk mengantisipasi kejadian di jalan yang t

Honda Pamer CBR Rp 1 Miliar di GIIAS 2023, Tampangnya Agresif Banget!

Banderol Honda CBR1000RR-R lebih dari Rp 1 miliar. Hanya ada satu opsi warna dan tipe. PT Astra Honda Motor (AHM) bukan hanya menghadirkan motor-motor produksi lokal di GIIAS 2023. Sejumlah motor besar atau moge dan produk CBU juga ditampilkan. Salah satunya Honda CBR1000RR-R. Sosok Honda CBR1000RR-R bisa Anda temui di booth Pre Function Hall 10 di ICE BSD, lokasi GIIAS 2023 berlangsung. Tampilan agresif dan sporty Honda CBR1000RR-R menyolok mata saat disandingkan bersama display lainnya. Dianta

Haruki Noguchi, Pembalap Jepang yang Kecelakaan di Mandalika Meninggal Dunia

Haruki Noguchi turun di kelas ASB1000 ARRC 2023. Sempat finish ke-4 di race pertama. Pekan ini kabar duka hadir dari dunia balap internasional. Pasalnya setelah beberapa hari dirawat setelah insiden di Mandalika pada Minggu (13/8/2023), Haruki Noguchi dinyatakan meninggal dunia. Kabar meninggalnya Noguchi diumumkan di akun Instagram Asia Road Racing Championship (ARRC) pada Kamis (17/8/2023). Sesuai permintaan keluarga, informasi tersebut disebar sehari setelah Noguchi dinyatakan meninggal. Pemb

Ragam Kegiatan Maxi Yamaha di Awal Agustus, Dari Camping Sampai Touring

Maxi Yamaha Day berlanjut di Kalimantan. Pengguna XMax touring ke Bukit Tinggi. Ratusan bikers ramaikan kedua acara tersebut. Pengguna Maxi Yamaha menggelar beragam aktivitas belum lama ini, ada yang camping, ada pula yang touring. Untuk yang camping, mereka mengikuti rangkaian Maxi Yamaha Day 2023 yang berlangsung di Pantai Panrita Lopi Beach, Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim). Giat yang berlangsung 12-13 Agustus 2023 itu jadi acara kedua, setelah sebelumnya di

Awas Bocor, Ini Efek Negatif Radiator Motor Diisi Pakai Air Kran

Air kran bisa timbulkan karat. Pendinginan mesin bisa terganggu. Untuk darurat pakai air AC atau aki. Sistem pendinginan motor kini sudah banyak yang menggunakan radiator, tapi bagaimana jika cairan yang dipakai adalah air kran? Meski kini sudah banyak tersedia radiator coolant, namun tetap ada saja yang mengisi radiatornya dengan air biasa. Bisa jadi karena darurat atau memang malas untuk membeli radiator coolant, sehingga mengisinya dengan air kran biasa. Untuk sesaat mungkin tak masalah, tapi

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor