3 Kelebihan Daihatsu Feroza, Jip Konde Anak Gaul 90-an

Era 90-an menjadi salah satu golden era industri otomotif nasional. Pada era tersebut cukup banyak model kendaraan yang tersedia dari tiap merek. Untuk jenis SUV compact 4x2 bensin, tersedia Daihatsu Feroza yang jadi lawan berat Suzuki Katana dengan kelebihan dari sektor mesin.

Feroza juga dipasarkan dengan nama Daihatsu Rugger atau Daihatsu Fourtrak (Inggris), sedangkan versi JDM atau Japanese Domestic Market di-rebranding Toyota dengan nama Blizzard. 

Baca juga: 

Mengenal Daihatsu Taft 2020, SUV yang Dulu Kekar Sangar Sekarang Menciut

Kelebihan dan Kelemahan Daihatsu Taft Rocky, Masih Tangguh di Usia yang Hampir Sepuh

Perbandingan Nissan Terrano vs Daihatsu Taft Hiline, Mana Jip Off Road Paling Perkasa?

Feroza hadir memiliki konsep sebagai SUV berukuran mini dengan layout dua baris penumpang dan 3 pintu. Mobil ini bermesin bensin dan pakai ban serep model konde. Hal yang jadi kelebihan yaitu kapasitas mesin Feroza lebih besar dari Katana.

Dari fakta tadi, bisa kita prediksi soal tenaga yang dihasilkan Feroza lebih oke dari Katana. Lantas apa saja hal lain yang jadi keunggulan Daihatsu Feroza? Berikut ini ulasannya.

1. Daihatsu Feroza, Versi Bensin Taft 4x2

Pertama kali dijual oleh Daihatsu Indonesia pada 1993, Feroza dibangun memakai basis dari keluarga Taft namun dengan kode sasis F70. Feroza cukup digilai oleh kelompok pecinta off-road, namun spesifikasinya hanya memakai penggerak 4X2 dan mobil ini memakai bahan bakar bensin.

Feroza generasi pertama lahir tahun 1993 dengan periode hingga 1996. Dikenal sebagai Feroza Standard dengan kelebihan sektor mesinnya yang tangguh. Sementara Feroza Special Edition yang hits dari tahun 1994 hingga 1996 malah menjadi Feroza generasi kedua.

Generasi ketiga, yaitu Feroza G2 mengaspal selama 4 tahun, dari 1996 hingga 1999. Fitur generasi ketiga ini lebih canggih dengan power window, steering, control door lock, hingga suspensi independen yang terasa lebih halus.

2. Kelebihan Spesifikasi Daihatsu Feroza, Mesin Serupa Espass

Secara spesifikasi, Feroza ini hadir sebagai jip perkotaan, yang bisa diajak melewati medan off road ringan. Itulah mengapa Feroza dan Taft 4x2 sering dijuluki sebagai jip banci, karena cuma memakai penggerak roda belakang.

Secara desain, Feroza tampil lebih modern daripada Katana. Desain grille mengotak memberi pesan kokoh, dengan ground clearance yang berada di angka 225 mm. 

Ini tak lepas dari ukuran ban yang digunakan adalah 195/70 R15. Posturnya yang tinggi membuatnya masih dapat melaju di area banjir, jalanan berlubang dan polisi tidur di komplek perumahan, dengan mudah.

Spesifikasi mobil ini memakai mesin bensin SOHC 1600 cc karburator dengan kode HD-C.Tenaga mesinnya mencapai 94 hp pada 5.700 rpm dan torsi maksimal 127 Nm pada 4.800 rpm. 

Mesinnya sama seperti yang dipakai oleh Daihatsu Zebra Espass Supervan dan Daihatsu Taruna generasi pertama yang masih karburator. Jadi, kamu bisa melakukan substitusi beberapa komponen bila melakukan perbaikan. 

Feroza juga mengandalkan sistem suspensi double wishbone dengan stabilizer berupa pegas torsi bar. Untuk sistem remnya menggunakan cem cakram dengan booster pada roda bagian depan dan tromol di belakang.

3. Fitur Lebih Modern

Daihatsu Feroza dulu hadir dalam dua pilihan model jok belakang, yaitu jok bertipe berhadapan atau yang menghadap ke depan.

Pada varian varian Special Edition (SE) yang meluncur 1996, Feroza hadir dengan tambahan berupa warna bodi two tone, over fender di sepatbor, lalu pelek aluminium casting. Pada generasi ini jok belakangnya sudah menghadap depan, dan memiliki fitur power steering dan power window.

Lebih lanjut, pada varian Feroza G2 yang mengaspal antara 1996 hingga 1999 ini lebih oke soal kelengkapan spesifikasinya. Fitur generasi ketiga ini lebih kompleks dengan power window, steering, control door lock, hingga suspensi independen yang terasa lebih empuk.

Kesimpulan 

Melihat kemampuan mesin milik Daihatsu Feroza, maka jip ini lebih unggul. Para pengguna Feroza khususnya model generasi pertama seringkali mengeluh bila kaki-kakinya sangat keras dan kurang nyaman. 

Namun demikian bagi kalangan pengguna, kerasnya suspensi Katana disebut lebih tidak bersahabat ketimbang Feroza. Feroza pun dinilai lebih nyaman karena ukuran kabinnya lebih lega. 
 

    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Berpengalaman di beberapa media online. Bermula menjadi reporter otomotif di situs yang lain hingga kini menjadi Editor di Au...

Lanjut membaca

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Honda City Hatchback

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2021 Honda BRIO RS 1.2

Rp 192,00 Juta
Rp 3,91 Juta/bln

17.289 km

2,5 tahun

Banten

Beli Sekarang

2020 Honda BRIO RS 1.2

Rp 188,00 Juta
Rp 3,83 Juta/bln

3.226 km

3,5 tahun

Banten

Beli Sekarang

2017 Toyota AGYA G 1.2

Rp 117,00 Juta
Rp 2,38 Juta/bln

14.124 km

5,5 tahun

Jawa Barat

Beli Sekarang

2021 Toyota CALYA G 1.2

Rp 147,00 Juta
Rp 3,00 Juta/bln

18.150 km

2 tahun

Jawa Barat

Beli Sekarang

2018 Daihatsu SIGRA R STD 1.2

Rp 120,00 Juta
Rp 2,44 Juta/bln

9.834 km

5 tahun

Jawa Barat

Beli Sekarang
Lihat Lebih

Berita Terbaru

Dekat dengan Masyarakat, New Suzuki XL7 Hybrid 2023 Sukses Gelar Pameran di Ancol dan Sirkuit Sentul

Bagian dari rangkaian brand activation New Suzuki XL7 Hybrid 2023, pekan lalu PT Suzuki Indomobil Sales (PT SIS) sukses menggelar pameran di dua titik di wilayah Jabodetabek, yaitu Kawasan Sea World Ancol Jakarta Utara dan Sirkuit Internasional Sentul Bogor yang berlangsung selama 2 hari, 17-18 Juni 2023. Bukan cuma memamerkan line up terbarunya, selama kegiatan masyarakat juga bisa melakukan tes drive SUV 7-seater dengan teknologi hybrid pertama di kelasnya. Hal menarik lainnya selama kegiatan

Jaguar Land Rover Siap Tambah Lini Mobil Listrik Mewah di Indonesia

Perusahaan asal Inggris, Jaguar Land Rover memastikan diri untuk masuk pasar otomotif Indonesia dengan menghadirkan mobil full listrik pada tahun 2025. Hal ini juga ditegaskan oleh President Director PT JLM Auto Indonesia, Gerry Kertowidjojo, dalam keterangan tertulis, Selasa (22/6/2023). Dia menyebutkan, ini jadi komitmen Jaguar Land Rover untuk menjadi transformasi bisnis agar bebas karbon di seluruh rantai pasokan, produk, dan operasi pada tahun 2039 mendatang. Baca juga: Jaguar dan Land Rove

Kembaran Toyota Yaris Cross dari Daihatsu Siap Dirilis

Toyota Yaris Cross sejadinya dibangun dengan platform Daihatsu New Global Architecture (DNGA). Itu berarti Yaris Cross juga ada "campur tangan" dari sister company-nya, Daihatsu. Namun apakah Yaris Cross juga bakal punya kembaran dari Daihatsu seperti halnya Avanza dengan Xenia, Agya dan Ayla, Rush dan Terios, atau Raize dan Rocky? Baca juga: Ini Daftar Harga Toyota Yaris Cross 2023 di Indonesia, Lebih Murah dari Honda HR-V Ternyata ini juga akan terjadi dengan Yaris Cross, mobil tersebut kabarn

Indonesia Ternyata Masuk Daftar 10 Negara yang Paling Mudah dan Murah Saat Bikin SIM

Pembuatan SIM atau Surat Izin Mengemudi adalah hal yang wajib dilakukan setiap orang yang ingin mengendarai mobil atau motor. Namun untuk proses pembuatan SIM Baru golongan A dipatok biaya mulai dari Rp120.000, ditambah asuransi dan kesehatan masing-masing Rp30.000 ribu dan Rp25.000. Alhasil total biaya yang harus dikeluarkan untuk pembuatan SIM A bisa mencapai Rp175.000. Baca juga: Syarat Pembuatan SIM Baru Jadi Tambah Banyak, Harus Ada Sertifikat Pelatihan Sampai Jaminan Kesehatan Namun tahuka

Ketahui Kelebihan Baterai Suzuki XL7, Daya Lebih Besar Ada Garansi 8 Tahun

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memberikan garansi baterai untuk Suzuki XL7 Hybrid hingga delapan tahun atau 160 ribu kilometer mana yang tercapai lebih dahulu. Menurut Direktur Pemasaran SIS, Donny Saputra, pemberian garansi yang lebih panjang ini sengaja dilakukan untuk memberikan kepuasan konsumen yang ingin membeli produk Suzuki. "Tidak hanya untuk konsumen yang akan membeli, tapi yang tahun lalu sudah membeli (Suzuki Ertiga Hybrid) akan mendapat garansi yang sama," ungkap Donny saat ditemui

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Hot
Toyota

Toyota Agya

Rp 144,90 - 173,30 Juta

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil