Viral Mitsubishi Pajero Sport Pelat Polisi Ugal-ugalan di Jalan Tol, Nyaris Bikin Stargazer Kecelakaan

Media sosial Instagram kembali ramai atas adanya aksi pengemudi Mitsubishi Pajero Sport yang menggunakan pelat nomor kepolisian namun ugal-ugalan di jalan tol.

Terlihat seolah ingin "menyingkirkan" Hyundai Stargazer yang ada di lajur kanan (Foto: Instagram @billturangan)

Video Pajero Sport pelat polisi ugal-ugalan ini pertama kali beredar melalui akun Instagram @billturangan pada Jumat, 28 Juli 2023.

"Dan terjadi lagi. Kejadian pagi ini, mulai kecurigaan dari formasi pengawalan yang aneh, mobil dinas dibelakang mobil yg sipil didepan mobil dinas. Mobil dinas oknum tsb awalnya sudah akan menyenggol saya dan istri," tulis keterangan akun tersebut.

Baca juga: Viral Pengguna Mitsubishi Pajero Sport Arogan Rusak Mesin EDC di SPBU, Alasannya Bikin Malu!

Mitsubishi Pajero Sport Pelat Polisi Ugal-ugalan Saat Kawal Toyota Camry

Masih dari deskripsi si pengunggah video, mobil Pajero Sport dengan plat nomor Polri 3803-50 tersebut terlihat berada dalam iring-iringan dengan Toyota Cmary hitam.

Namun si pengunggah video merasa janggal mengingat mobil yang dikawalnya yaitu Toyota Camry, posisinya malah ada di depan Pajero Sport, bukan di belakangnya dan mobil Pajero bertindak sebagai pembuka lajur agar kendaraan lain memberi jalan untuk iring-iringan tersebut.

Unggahan akun Instagram @billturangan

Disebutkan pula iring-iringan ini terlihat melaju di lajur tengah jalan Tol JORR ke arah PIK (Pantai Indah Kapuk), Jakarta Utara.

Namun entah mengapa, setelah hampir penyenggol mobil si pengunggah video tersebut, mobil Pajero pelat polisi ini juga memepet Hyundai Stargazer yang tengah melaju di lajur kanan.

Bahkan oknum pengemudi tersebut juga telihat dengan sengaja memepet ke Stargazer tersebut hampir terjadi kecelakaan jika pengemudi Stargazer enggan mengalah.

Setelah nyaris mencelakai Stargazer, oknum pengemudi Pajero Sport kembali ke lajur tengah (Foto: Instagram @billturangan)

Alih-alih dianggap mau membuka jalan di lajur kanan, setelah nyaris menyerempet Stargazer, pengemudi Pajero Sport itu malah kembali ke lajur tengah mengikuti Toyota Camry yang sedang dikawalnya.

Baca juga: Korlantas Kesal Pengguna Plat Nomor RF Kerap Arogan di Jalan

Toyota Camry yang Dikawal Pakai Plat Pengganti RF

Pengunggah video juga sempat mengcapture pelat nomor Toyota Camry yang tengah dikawal (Foto: Instagram @billturangan)

Selain soal aksi koboi pengemudi Mitsubishi Pajero Sport tersebut, warganet juga menyoroti Camry hitam yang tengah dalam kawalan.

Menggunakan plat nomor B 1196 ZZH, diketahui pelat nomor tersebut adalah kode pengganti untuk plat nomor RF yang sudah tak lagi diberlakukan oleh Dirlantas Polri.

Seperti pernah disebutkan oleh Direktur Registrasi dan Identifikasi (Dirregident) Korlantas Polri, Brigjen Pol Yusri Yunus, plat nomor RF diganti dengan plat nomor berkode ZZ.

Misalnya dari RFP menjadi ZZP, kemudian RFD jadi ZZD, dan lain selanjutnya.

Penggantian itu dianggap untuk menghindari aksi argoan di jalan raya para oknum pengguna plat RF palsu.

Komentar Netizen

Nyaris menyerempet Stargazer (Foto: Instagram @billturangan)

Beredarnya video ini tentu mengundang banyak komentar dari warganet.

Ada yang mengganggap kejadian seperti itu sudah biasa di negara ini dan hanya berujung hanya sekedar permintaan maaf.

Tapi ada juga yang menyatakan, pengemudi Hyundai Stargazer juga melakukan aksi lane hogger karena mengemudi dengan kecepatan rendah di jalur paling kanan.

@glennhansonr: "Yg ngawal presiden @jokowi aja jauh lebih sopan di jalan.. ini sangat membahayakan, coba kalau yg stargazer panik tabrak pembatas toll, bisa brp korbannya.. tolong tindak Pak @listyosigitprabowo, @divisihumaspolri"

@ravysm: "ga heran lg dahh diwakanda kayak gini, kayaj sesuatu hal yang lumrah.. ketika mereka berbuat bener malah janggal 😅

@haruriean: "Mau kemana sih brodi buru2,negara ini sedang tidak dalam keadaan berperang, klo emang telat/kesiangan ya manajemen waktu nya diperbaiki lah,berangkat agak awal gitu.. ga malu apa sama RI 1, klo konvoi sopan,ga arogan apalagi brisik.."

@dwie_waskot: "Belinya pakai Anggaran. (Dikumpulkan dr beberapa pajak warga) dijalan warganya diusir. Luarrr biasaaahh."

@j_sadli: "Ntar juga ujungnya damai dan terlupakan doang kok, palingan press release dengan bawa yg namanya oknum 😂😂"

Oops... Something broke.
Ikuti media sosial kita:
Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang...

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Mitsubishi Pajero Sport

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2021 Toyota FORTUNER VRZ 4X2 2.4

Rp 522,00 Juta
Rp 10,64 Juta/bln

28.559 km

2,5 tahun

Jawa Barat

Lihat Rincian

2020 BMW X1 SDRIVE18I XLINE 1.5

Rp 624,00 Juta
Rp 12,71 Juta/bln

35.681 km

3 tahun

Jawa Barat

Lihat Rincian

2018 Mercedes-Benz GLA 200 AMG 1.6

Rp 560,00 Juta
Rp 11,41 Juta/bln

33.013 km

5 tahun

Jakarta

Lihat Rincian

2018 Mazda CX-9 2.5

Rp 539,00 Juta
Rp 10,98 Juta/bln

53.282 km

5,5 tahun

Jakarta

Lihat Rincian

2021 Wuling ALMAZ LT LUX CVT 1.5

Rp 270,00 Juta
Rp 5,50 Juta/bln

9.775 km

1,5 tahun

Jakarta

Lihat Rincian
Lihat Lebih

Video Tiktok

Related Videos

Mistubishi Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4

Waspadalah Pajero Sport dan Fortuner ! Kia luncurkan SUV Sorento 2021 fitur melimpah tampang sangar!

Pajero rock ford bulan september 2020 Hp.081348091225

Berita Terbaru

Gallery Foto New SUV Mitsubishi yang Bikin HR-V dan Creta Terlihat Biasa Saja

New SUV Mitsubishi versi produksi sudah diumumkan oleh PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales (MMKSI) di Jakarta, Senin (31/7/2023). Baca juga: Begini Wujud New SUV Mitsubishi Calon Penantang HR-V dan Creta Sama seperti Xpander dan Xpander Cross, SUV terbaru dari Mitsubishi Motors ini menunjuk Indonesia untuk debut global lantaran bakal diproduksi di pabrik perakitan MMKI yang berlokasi di Bekasi, Jawa Barat. New SUV Mitsubishi ini menggunakan konsep desain "Silky & Solid", paduan antara SUV sty

Lagi, Toyota Innova Zenix Gak Kuat Nanjak, Apa Iya Faktor FWD?

Kasus Toyota Innova Zenix gak kuat nanjak kembali ramai di media sosial, banyak yang menyalahkan akibat mekanisme FWD, namun tak sedikit yang memvonis skill pengemudinya. Toyota Innova Zenix memang alami perubahan yang sangat drastis kalau dibanding generasi sebelumnya yang punya julukan Innova Reborn. Baca juga: Toyota Kijang Innova Diesel Matic Dijual Lagi, Lebih Mahal Dibanding Zenix Bensin! Bagaimana tidak, bukan cuma keseluruhan tampilan luar dan interiornya yang berubah maksimal, namun pla

5 Alasan Menarik Pilih Hyundai Stargazer Essential, Termewah di Bawah Rp300 Juta

Hyundai pada 17 Juli lalu meluncurkan facelift dari Stargazer di Indonesia. Tak cuma itu, PT Hyundai Motors Indonesia selaku agen pemegang merek juga merilis varian Essential sebagai pengganti tipe Trend dalam keluarga Stargazer. Pada Hyundai Stargazer Essential menghadirkan setidaknya delapan fitur baru yang membuatnya jadi lebih berkelas ketimbang Trend. Hyundai Stargazer Essential dijual dengan harga Rp258.800.000 untuk tipe manual dan Rp272.500.000 untuk tipe IVT. Dikutip dari laman Hyundai

Lagi, Kapal Laut Terbakar Akibat Angkut Mobil Listrik

Kebakaran hebat kembali terjadi pada sebuah kapal pengangkut mobil listrik di wilayah Waddenzee, lepas pantai Belanda Utara. Kali ini, kapal Fremantle Highway yang terdaftar di Panama, mengalami kebakaran dan membuat seorang awak kapal asal India, tewas, dan melukai tujuh orang lainnya setelah mereka mencoba memadamkan api ganas, dan terjun kelaut. Baca juga: Takut Terjadi Kebakaran, Perusahaan Pelayaran Ogah Angkut Mobil Listrik Menurut Reuters, peristiwa kebakaran yang terjadi pada Kamis (27/0

Begini Wujud New SUV Mitsubishi Calon Penantang HR-V dan Creta

Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales (MMKSI) akhirnya menampilkan wujud produksi masal New SUV Mitsubishi di Jakarta, Senin (31/7/2023). Ya, meski namanya belum disebutkan, namun mobil ini memiliki tampilan segar sehingga sangat cocok bagi Anda yang ingin punya mobil Sport Utility Vehicle (SUV) Compact daripada Honda HR-V dan Hyundai Creta. Menurut Presiden Direktur PT MMKSI, Atsushi Kurita, The New SUV Mitsubishi memang belum bisa disebutkan namanya saat ini, karena mobil ini baru akan melakukan

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Mercedes-Benz

Mercedes-Benz EQB

Rp 1.680,00 Milyar

Lihat Mobil
Mercedes-Benz

Mercedes-Benz EQA

Rp 1.570,00 Milyar

Lihat Mobil
MG

MG 4 EV

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
Hyundai

Hyundai Ioniq 6

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
Toyota

Toyota RAV4

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Mitsubishi Pajero Sport
Lihat