Kawasaki KLR650 2021 Meluncur di Thailand, Indonesia Jadi Target Selanjutnya?

Tepat pada acara Bangkok International Motor Show (BIMS) 2021, Kawasaki Thailand mengenalkan Kawasaki KLR650 2022. Sebuah motor dual-sport yang sempat disuntik mati beberapa tahun lalu, namun dibangkitkan kembali.

Setelah rilis secara global, motor penjelajah ini mulai masuk pasar Asia Tenggara dengan peluncuran di Thailand. Kemungkinan karena pasar motor jenis ini sedang naik daun, merek Jepang itu memutuskan untuk dimenghadirkan juga di wilayah Asia.

Kawasaki KLR650 2022 tipe Adventure.

Lantas apakah Indonesia menjadi negara selanjutnya yang ikut menjual Kawasaki KLR650 2022 ini? Belum ada informasi akurat mengenai hal ini, namun tidak ada yang tak mungkin.

Dibandingkan Kawasaki Versys 650 yang telah dijual di Indonesia, motor ini dikenal lebih handal dan tahan banting untuk disiksa diberbagai medan. Seperti apa sosok Kawasaki KLR650 2022 ini?

Baca juga : Hilang Dari Situs Resmi, Kawasaki Z650 dan Ninja 650 Tak Lagi Dijual di Indonesia?

Desain Tangguh dan Modern

Jika belum tahu, dulu Kawasaki KLR650 memiliki desain yang tak terlalu bagus. Ya Kawasaki nampak lebih mementingkan kemampuan motor ini ketimbang membuatnya tampil modern dan mewah.

Bagian bodi depannya memiliki bentuk yang mirip dengan Kawasaki Ninja 250 karburator. Buritannya pun terkesan sangat simpel dan tak menarik sama sekali.

Desain Kawasaki KLR650 jadi lebih modern.

Kini semuanya berubah. Tampilannya menjadi jauh lebih modern dengan tetap mempertahankan ketangguhannya. Fascia depan mengandalkan lampu LED dengan bentuk ala sugomi, yang jadi identitas motor naked bike terbaru Kawasaki.

Baca juga : Kawasaki D-Tracker 2021, Supermoto Termurah di Indonesia

Sokongan windscreen tinggi serta bodi depan yang memiliki banyak garis tegas, menambah kesan macho. Paling unik justru sepakbor depan dibuat ala motor trail, lengkap dengan pelindung karet untuk batang suspensi depan.

Tangki bahan bakarnya memiliki bentuk besar dan menjulang, karena kapasitasnya mencapai 23 liter! Lebih dari cukup untuk membuat motor ini melaju jauh tanpa perlu sering-sering mengisi ulang bahan bakar.

Rangka dibuat kuat dan tangguh untuk medan berat.

Bagian tengahnya berisikan jok yang cenderung rata, serta buritan tampil lebih menarik dari generasi sebelumnya. Posisi knalpot diletakkan tinggi layaknya motor trail, serta disediakan behel yang menyatu dengan rak untuk membawa barang.

Bisa dikatakan Kawasaki KLR650 2022 ini memadukan ketangguhan ala motor trail, namun dengan kenyamanan untuk touring. Hal ini bisa dilihat pada lingkar pelek yang digunakan, depan pakai ukuran 90//90-21 dan  belakang 130/80-17.

Baca juga : Siap-Siap, Superbike Kawasaki Ninja ZX-10R Terbaru Bakal Hadir di Indonesia Tahun Ini!

Desain baru ini juga meningkatkan ergonomi pengendara agar lebih nyaman. Meski secara dimensi tetap nampak besar dengan ukuran panjang 2.280 mm, lebar 970 mm dan tinggi 1.465 mm. Tinggi joknya sendiri 840 mm.

Kawasaki KLR650 2022 tipe tourer.

Mesin Dikenal Badak

Sebagai penggerak, Kawasaki KLR650 2022 tetap dibekali mesin yang relatif masih sama dengan model sebelumnya. Alih-alih pakai mesin dua silinder inline, Kawasaki mempertahankan mesin silinder tunggal dengan kubikasi 652 cc.

Spesifikasi lengkapnya, DOHC 4 katup pendingin cairan. Jika pada model sebelumnya masih andalkan karburator, kini sistem bahan bakar sudah berganti menjadi injeksi dan dipadu transmisi manual lima percepatan.

Sayangnya untuk tenaga maksimal yang bisa dicapai tak dipublish oleh pihak Kawasaki. Hanya torsi maksimal yang ditampilkan, yakni sebesar 52,8 Nm yang bisa dicapai pada putaran mesin 4.500 rpm.

Baca juga : Ini Kawasaki 250SL 2021 Yang Kemurahan Atau Honda CBR150R 2021 Yang Kemahalan? Keduanya Dijual Rp 40 Jutaan!

Mesin silinder tunggal jadi andalan.

Dari spesifikasi dan output maksimal, Kawasaki memang ingin membuat KLR650 2022 memiliki torsi badak ketimbang tenaga berlimpah. Torsi lebih dibutuhkan untuk menaklukkan medan-medan berat.

Fitur Meningkat Jauh

Jika pada model sebelumnya motor ini sangat sederhana, pada Kawasaki KLR650 2022 jadi bertambah canggih. Misalnya panel meter sudah full digital dengan informasi yang cukup lengkap, meski tanpa adanya penunjuk putaran mesin (takometer).

Baca juga : Isu Kawasaki Ninja 700 R Bermesin Dua Silinder Berhembus, Inikah Pengganti Ninja ZX-6R?

Kemudian sudah dibekali hand guard dan engine guard sebagai piranti standar. Suspensi depan teleskopik memiliki jarak main hingga 200 mm dan suspensi belakang monosok dengan uni-trak memiliki travel 185 mm.

Pada tipe terlengkap, sudah ketambahan frame slider, rem ABS (Anti-lock Braking System), pemanas grip, lampu kabut dan juga side box bawaan yang berbahan plastik.

Tampilan dashboard Kawasaki KLR650 2022.

Harga Kawasaki KLR650 2022

Secara global, Kawasaki KLR650 2022 memiliki empat tipe yakni tipe Standard, ABS, Traveler dan Adventure. Kawasaki Thailand sendiri hanya menjual dua tipe saja yakni ABS dan Adventure.

Untuk harganya, Kawasaki KLR650 ABS 2022 dilepas 268.500 bath atau sekitar Rp 124,4 jutaan. Sedangkan Kawasaki KLR650 Adventure dijual 299.000 bath atau sekitar Rp 138,5 jutaan saja.

Baca juga : Simulasi Kredit Kawasaki Ninja 250 2021, Motor Sport 250 cc Yang Masih Digemari Sampai Saat Ini

Peluang Kawasaki KLR650 2022 di Indonesia

Kami sendiri sempat menanyakan peluang hadirnya motor tersebut untuk pasar Indonesia. Namun Michael C. Tanadhi, selaku Head Sales & Promotion PT Kawasaki Motor Indonesia belum bisa bicara banyak.

"Belum tahu, ya itu tadi, kita terhalang sama pembatasan kuota impor. Motor harga-harga segini (Rp 100 jutaan) banyak yang minat, cuma kalau unitnya terbatas kasihan konsumen nanti," katanya saat dihubungi Autofun.co.id.

Kawasaki KLR650 2022 tipe ABS.

Kesimpulan

Jika Kawasaki Versys 650 cenderung disiapkan sebagai motor touring on road, maka Kawasaki KLR650 2022 disiapkan sebagai motor touring yang bisa menjelajah beragam medan. Paduan kaki-kaki belang akan membantu menaklukkan berbagai kondisi jalan.

Mesin silinder tunggalnya memiliki torsi yang sangat kuat, bahkan pada putaran rendah sekalipun. Penyempurnaan pada fitur yang dibawanya, semakin menambah value dari motor yang dulunya sangat sederhana ini.

Baca juga : Cek Biaya Perawatan Kawasaki Ninja ZX-25R di Tahun Pertama, Cuma Rp 1 Jutaan Saja!

Spesifikasi Kawasaki KLR650 2022
Dimensi
P x L x T 2.280 x 970 x 1.455 (1.465) mm
Sumbu Roda 1.540 mm
Jarak Terendah 210 mm
Tinggi Jok 840 mm
Kapasitas Tangki 23 liter
Berat Isi 211 kg & 223 kg (Adventure)
Mesin
Tipe 4-tak, DOHC 4 katup, pendingin cairan
Diameter x Langkah 100 x 83 mm
Kapasitas Mesin 652 cc
Rasio Kompresi 9,8 : 1
Sistem Bahan Bakar Injeksi, Keihin 40 mm
Transmisi Manual, 5 speed
Tenaga Maksimal N/A
Torsi Maksimal 52,8 Nm @ 4.500 rpm
Rangka & Kaki-Kaki
Tipe Rangka Semi double cradle
Suspensi Depan Teleskopik
Suspensi Belakang Monosok
Ban Depan 90/90-21
Ban Belakang 130/80-17
Rem Depan Cakram, 300 mm
Rem Belakang Cakram 260 mm
Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Harry

Senior Reporter

Mulai menyukai dunia otomotif sejak masih duduk di bangku SMA. Kecintaannya dimulai dengan mengoprek sepeda motor yang diberi...

Perbandingan Motor Terkait

Berita Terbaru

Catat, Ini Ragam Cairan Pelumas yang Harus Dibawa Saat Touring

Pelumas multifungsi bisa untuk beragam keperluan. Contact cleaner bisa mencegah konsleting. Riding jarak jauh alias touring pakai motor memang menyenangkan, kegiatan ini ampuh melepas penat karena kegiatan di kantor. Sebelum bepergian tentu ada baiknya mempersiapkan kuda besi kesayangan, untuk meminimalisir kejadian yang tak mengenakkan. Mulai dari melakukan servis rutin, mengganti oli mesin, memeriksa kondisi ban, CVT, rantai sampai tekanan ban. Dan untuk mengantisipasi kejadian di jalan yang t

Honda Pamer CBR Rp 1 Miliar di GIIAS 2023, Tampangnya Agresif Banget!

Banderol Honda CBR1000RR-R lebih dari Rp 1 miliar. Hanya ada satu opsi warna dan tipe. PT Astra Honda Motor (AHM) bukan hanya menghadirkan motor-motor produksi lokal di GIIAS 2023. Sejumlah motor besar atau moge dan produk CBU juga ditampilkan. Salah satunya Honda CBR1000RR-R. Sosok Honda CBR1000RR-R bisa Anda temui di booth Pre Function Hall 10 di ICE BSD, lokasi GIIAS 2023 berlangsung. Tampilan agresif dan sporty Honda CBR1000RR-R menyolok mata saat disandingkan bersama display lainnya. Dianta

Haruki Noguchi, Pembalap Jepang yang Kecelakaan di Mandalika Meninggal Dunia

Haruki Noguchi turun di kelas ASB1000 ARRC 2023. Sempat finish ke-4 di race pertama. Pekan ini kabar duka hadir dari dunia balap internasional. Pasalnya setelah beberapa hari dirawat setelah insiden di Mandalika pada Minggu (13/8/2023), Haruki Noguchi dinyatakan meninggal dunia. Kabar meninggalnya Noguchi diumumkan di akun Instagram Asia Road Racing Championship (ARRC) pada Kamis (17/8/2023). Sesuai permintaan keluarga, informasi tersebut disebar sehari setelah Noguchi dinyatakan meninggal. Pemb

Ragam Kegiatan Maxi Yamaha di Awal Agustus, Dari Camping Sampai Touring

Maxi Yamaha Day berlanjut di Kalimantan. Pengguna XMax touring ke Bukit Tinggi. Ratusan bikers ramaikan kedua acara tersebut. Pengguna Maxi Yamaha menggelar beragam aktivitas belum lama ini, ada yang camping, ada pula yang touring. Untuk yang camping, mereka mengikuti rangkaian Maxi Yamaha Day 2023 yang berlangsung di Pantai Panrita Lopi Beach, Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim). Giat yang berlangsung 12-13 Agustus 2023 itu jadi acara kedua, setelah sebelumnya di

Awas Bocor, Ini Efek Negatif Radiator Motor Diisi Pakai Air Kran

Air kran bisa timbulkan karat. Pendinginan mesin bisa terganggu. Untuk darurat pakai air AC atau aki. Sistem pendinginan motor kini sudah banyak yang menggunakan radiator, tapi bagaimana jika cairan yang dipakai adalah air kran? Meski kini sudah banyak tersedia radiator coolant, namun tetap ada saja yang mengisi radiatornya dengan air biasa. Bisa jadi karena darurat atau memang malas untuk membeli radiator coolant, sehingga mengisinya dengan air kran biasa. Untuk sesaat mungkin tak masalah, tapi

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Kawasaki Versys 650
Lihat