Mengenal UIRT-02 dan BM-12, Mobil Balap Buatan Mahasiswa UI serta UGM

Pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 memang sudah berakhir dengan segala keceriaan dan triliunan rupiah yang tercatat sebagai hasil transaksi selama event tersebut.

Tapi tahukah kalian kalau ditengah semaraknya mobil-mobil baru yang ditampilkan para Agen Pemegang Merek (APM), terdapat juga mobil balap buatan mahasiswa Indonesia.

Kalau kalian sempat datang ke IIMS 2024 pada15-25 Februari lalu yang berlangsung di JIExpo Kemayoran, maka di Hall C kalian bisa melihat dua mobil balap buatan mahasiswa Indonesia.

Keduanya adalah UIRT-02 yang merupakan mobil balap hasil kreasi Universitas Indonesia (UI) Racing Teams, serta BM-12 yang merupakan buah karya Bimasakti Racing Team yang isinya adalah mahasiswa-mahasiswa dari Universitas Gajah Mada (UGM).

Baca juga: Mitsubishi Moonstone, Mobil Konsep Bergaya Coupe SUV Karya Mahasiswa Desain

Mobil Balap Buatan Mahasiswa Indonesia yang Menang di Kompetisi Dunia

Mobil formula UIRT-02 karya mahasiswa UI

Pyrenadi selaku ketua UI Racing Team menyebutkan kalau prestasi terbaru dari UIRT-02 adalah  menyabet penghargaan pada kompetisi Formula Student Czech di Republik Ceko pada tahun 2023.

Sementara mobil balap BM-12 buatan mahasiswa UGM juga tak kalah hebat, lantaran predikat yang baru saja diraih mereka adalah penerima penghargaan pada kompetisi Formula SAE Italy 2023.

"Pada kompetisi ini, kami memenangkan beberapa penghargaan seperti 1st place Business Plan presentation, Top 5 Endurance, Top 5 Efficiency, Top 5 Autocross, Top 5 Skidpad, Top 6 Acceleration, dan juga menduduki peringkat ke-8 dalam Overall Ranking," Papar Novan selaku Public Relations Bimasakti Racing Team UGM melalui keterangan tertulisnya, Senin (26/02/2024).

Sementara itu Pyrenadi menceritakan bagaimana usaha timnya untuk bisa mencapai hasil maksimal di ajang bergengsi di Eropa.

"Tidak mudah bagi kami untuk pertama kalinya mewakili negara Indonesia di perlombaan Eropa. Kami bekerja keras dengan konsisten selama 1,5 tahun agar bisa mencapai mimpi itu dengan dukungan banyak pihak," jelas dia.

Tetapi Pyrenadi menyebutkan jika semua hasil kerja keras timnya terbayar lantaran mendapat peringkat 7 di Business Plan, peringkat 10 di Cost and Manufacturing, serta peringkat 14 di Engineering Design.

Baca juga: Mobil Listrik Karya Tim Arjuna EV Mahasiswa UGM Siap Ikut Kompetisi International

Jadi Perhatian Berkat Livery Khas Indonesia

Pakai livery bertema Wayang dan Bendera Indonesia

Selain prestasi yang mengagumkan, tampilan kedua mobil balap buatan mahasiswa Indonesia ini ternyata juga mengundang decak kagum dari berbagai pihak selama mereka berkompetisi di Eropa.

"Kehadiran kami di kompetisi Formula SAE Italy tersebut disambut positif oleh banyak pihak karena desain serta livery painting kami yang khas dengan perpaduan unsur wayang  dan bendera Indonesia. Pada kompetisi ini, kami merupakan formal student team yang pertama kali menggunakan hand-painted livery," papar Nova.

Perpaduan livery mobil balap BM-12 ini dianggap tidak monoton seperti tim-tim lain dari Eropa.

Keunikan desain tersebut membuat unit mobil balap BM-12 juga menjadi materi publikasi pihak Formula SAE Italy. 

Corak lukisan yang langsung dilukis menggunakan tangan pada badan BM-12 juga merupakan hasil kolaborasi tim Bimasakti UGM dengan PT Bintang Chemical Indonesia sebagai produsen Belkote Paints, dan seniman asal Jogja, Radja TJ Painting Studio yang menghabiskan waktu lebih kurang 8 bulan.

Metode pengecatan langsung oleh seniman painting pun sekaligus menandai perkembangan signifikan unit Bimasakti generasi ke-12 ini karena pada generasi sebelumnya hanya mengandalkan stiker untuk tampilan luar dari unit-unit yang akan dibawa pada kompetisinya. 

Bodinya sudah full dicat, bukan lagi pakai stiker

Sementara itu tim UI juga mempercayakan mobil formula UIRT-02 yang sudah menggunakan cat, bukan lagi stiker seperti pada mobil UIRT-01.

Juga didukung oleh Belkote Paints, proses pengecatan mobil ini menggunakan lini produk primer, basecoat, dan clearcoat untuk memberikan tampilan mengkilap.

Selain dukungan pada bentuk produk, Belkote Paints juga memberikan coaching-clinic terkait dasar-dasar teknis dalam dunia pengecatan, terutama pengenalan pada produk-produk yang biasa digunakan dalam proses autorefinish atau pengecatan pada kendaraan.

Tak heran selama penyelenggaraan IIMS 2024, tim UI Racing juga memberikan edukasi mengenai tahapan pengecatan dengan menampilkan body UIRT-02 separuh sisi sudah melalui proses livery atau pengecatan, dan sisi yang lain masih memperlihatkan kondisi pada proses pengecatan.

"Tujuan kami ingin selalu bisa mendukung karya anak bangsa di kancah internasional dan sekaligus juga ingin memperkenalkan kepada dunia bahwa produk kreasi anak bangsa juga sama-sama memiliki kualitas yang baik dan bisa bersaing dengan merek-merek yang sudah menjadi top of mind di dunia internasional," pungkas Eric Indra Kurniawan,  Direktur PT Bintang Chemical Indonesia.

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang...

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Honda HR-V

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Pendek Terkait

RMA Indonesia sebagai Agen Pemegang Merek (APM) Ford di Indonesia meresmikan dealer Ford Tomang yang memiliki layanan 3S (Sales, Service, Sparepart). Berlokasi di Jalan Arjuna Utara No 131 Tomang Petamburan, Jakarta Barat, dealer Ford Tomang merupakan kerja sama antara RMA dengan PT Trijaya Auto Mandiri. "Kami sangat senang dapat bekerjasama dalam upaya kami memperluas jangkauan jaringan dealer resmi Ford di Indonesia dan membawa produk berkelas dunia serta pengalaman kepemilikan khas Ford kepad
PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mendonasikan lima unit kendaraan ke lima Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Teknik Kendaraan Ringan (TKR) di Indonesia. Kendaraan yang disumbangkan PT MMKSI merupakan model Multi Purpose Vehicle (MPV) Mitsubishi Xpander dan juga kendaraan niaga ringan, Mitsubishi Triton. Menurut Presiden Direktur PT MMKSI Atsushi Kurita, pemberian unit kendaraan Mitsubishi ke SMK merupakan bagian dari Mitsubishi Motors Education Program (MEP) yang bertujuan u
Kegiatan Carsentro Auto Week (CAW) kembali digelar pada Minggu, 25 Februari 2024 dengan serangkaian acara, salah satunya Lomba Mewarnai untuk Anak TK hingga SD dengan melibatkan lebih dari 50 anak. Acara yang sukses diselenggarakan di Carsentro Bogor tersebut menjadi pusat perhatian tersendiri. Pasalnya kegiatan lomba yang digelar bertujuan untuk mendukung dan menggali kreativitas anak sekaligus memperkenalkan ke orang tua deretan mobil bekas berkualitas yang disajikan oleh Carsentro. Seperti ya
Kredit Suzuki Jimny 5 pintu dengan DP rendah sangat menarik bagi sebagian orang yang ingin membelinya secara mencicil. Jimny 5 pintu secara resmi diluncurkan di IIMS 2024 dengan membawa DNA ketangguhan SUV Legendaris Suzuki. Bagian dari mobil hobi, Jimny 5 pintu dapat digunakan untuk memenuhi aktivitas off-road dengan menyuguhkan ruang yang lapang, guna meningkatkan pengalaman berpetualang bersama keluarga. Tak lama setelah peluncuran resminya, harga Jimny 5 pintu langsung digoreng oleh beberapa
Kehadiran Mitsubishi Xforce memang memunculkan banyak komentar, baik itu yang negatif dan memandang kendaraan ini punya beberapa kekurangan, tapi ada juga yang menilai positif. Komentar-komentar negatif itu biasanya malah datang dari mereka yang belum pernah mencoba langsung dan merasakan apa saaja keunggulan Mitsubishi Xforce. Sementara penilaian positif justru datang dari kalangan yang sudah membeli Xforce serta menggunakannya sehari-hari untuk menemani aktifitas mereka. Nah komentar-komentar

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Toyota

Toyota Calya

Rp 161,50 - 181,10 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 334,80 - 404,80 Juta

Lihat Mobil
Mendatang
BYD

BYD ATTO 3

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Neta

Neta V

Rp 379,00 Milyar

Lihat Mobil
DFSK

DFSK Seres E1

Rp 189,00 - 219,00 Juta

Lihat Mobil
Mendatang
Neta

Neta S

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
Maxus

Maxus Mifa

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
Toyota

Toyota GR Corolla

Belum Tersedia

Lihat Mobil