Jambakannya Dijamin Bikin Ciut, Torsi Motor Listrik Davinci Sentuh 850 Nm!

Performa dan durabilitas baterai pada motor listrik, selalu bertolak belakang. Tatkala mengejar performa, maka jarak tempuh motor tersebut menjadi lebih pendek. Sebaliknya, output bakal terpangkas apabila daya jelajah yang diutamakan. Namun, hal tersebut sepertinya terpecahkan lewat produk niremisi bernama DC100 ini. 

Saat melihat spesifikasinya, jambakan dari pemasok output miliknya dijamin bikin ciut. Bagaimana tidak. Produsen asa Cina, Davinci Dynamics mengklaim, DC100 mampu melontarkan daya sebesar 136,8 PS. Mengejutkannya lagi, torsi maksimal yang dicatatkan sanggup menyentuh angka 850 Nm!

Motor listrik Davinci DC100 bertampang futuristik.

Output Besar dengan Pengisian Ulang Baterai Singkat

Bukan cuma performa super besar saja. Davinci jua menyebut jika motor listrik DC100 punya kemampuan catatan akselerasi yang istimewa. Untuk menjangkau 0-100 km/jam, dirinya cuma butuh waktu 3 detik saja. Sementara untuk kecepatan tertingginya adalah 200 km/jam. 

Penyajian produk Davinci kian menarik karena DC100 disebut memiliki jarak tempuh hingga 357,5 km. Pencapaian tersebut tak lain berkat baterai lithium-ion 17.7 kWh yang bersarang di dalam tubuh DC100. Meski tergolong besar, baterai tersebut nyatanya dapat diisi penuh dalam waktu hanya 30 menit saja.  

Baca juga: Hebat! Skuter Listrik Cina ini cuma Butuh 30 Menit buat Isi Baterai

Baterai besar Davinci DC100 dapat terisi penuh dalam waktu 30 menit saja.

Rancang Davinci DC100 dibangun dari sasis model monokok berbahan aluminium, berpadu swingarm tunggal. Sementara dari sisi peredam kejut, motor ini menggunakan suspensi keluaran Ohlins. Desainnya sendiri terbilang sederhana namun unik. Tengok saja panel bodi yang ditawarkannya ini. Cukup futuristik.

Memiliki Self Balancing

Apalagi jika melihat fitur yang dibawanya. Kelengkapan semacam pengereman ABS (Antilock Braking System) dan traction control, tentu sudah menjadi peranti standar. Namun, mengenai terapan semacam Hill Start Assist Control (HAC), reverse assist hingga Brake Combat System (pengereman maksimal), jelas tak semua motor memilikinya.

Beragam fitur canggih tersemat pada Davinci DC100.

Baca juga: Hebat! Sekali Isi Baterai, Cruiser Listrik ini Sanggup Lakoni Perjalanan Jakarta-Semarang

Untuk diketahui pula, Davinci DC100 juga mempunyai sistem pengereman regeneratif. Melalui perangkat inilah daya baterai miliknya dapat terisi kembali, utamanya saat melalui jalan menurun. 

Belum cukup sampai di situ. Menukil dari Autoevolution, Davinci kabarnya bakal menambahkan lagi fitur canggih lain untuk DC100. Nantinya, motor listrik ini akan ketambahan fitur self balancing dan target recognation (pengenalan target). Singkat cerita, kedua fitur ini ditujukan untuk keselamatan berkendara. Dengan adanya kemampuan menyeimbangkan secara otomatis, maka risiko pengendara terjatuh menjadi minim. 

Harga Tembus Rp1,3 Miliar

Penambahan juga kabarnya meliputi penggunaan remote control. Item ini dikatakan menjadi pelengkap dari si motor yang sejatinya sudah mengaplikasi konektivitas gawai. 

Harga termahal motor listrik Davinci dipatok Rp1,3 miliar.

Baca juga: Wih, Yamaha R15 dan Yamaha MT-15 bakal Punya Konektivitas Gawai seperti NMax dan Aerox!

Saat peluncurannya beberapa waktu lalu pun terungkap, Davinci rupanya menghadirkan motor listriknya ini dalam dua varian. Selain DC100, ada pula DC Classic sebagai opsi. Perbedaan keduanya tampak muncul pada area jok dimana versi klasik mendapatkan penambahan berupa jok lapis kulit.   

Namun, dari sisi harga sangatlah berbeda jauh. Jika Davinci DC100 dijual dengan harga $27.500 (setara Rp398 jutaan, maka Davinci DC Classic justru dilego hingga $90.000 (Rp1,3 miliar). Davinci juga menginformasikan motor listriknya ini hanya akan dibuat terbatas, 50 unit saja. Sementara itu, pembelinya baru akan menerima unit tersebut pada tahun depan.    

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Ary

Reporter

Mengulas apapun tentang sepeda motor lalu menerjemahkannya ke dalam tulisan, mungkin hanya secuil sarana untuk berbagi inform...

Berita Terbaru

Catat, Ini Ragam Cairan Pelumas yang Harus Dibawa Saat Touring

Pelumas multifungsi bisa untuk beragam keperluan. Contact cleaner bisa mencegah konsleting. Riding jarak jauh alias touring pakai motor memang menyenangkan, kegiatan ini ampuh melepas penat karena kegiatan di kantor. Sebelum bepergian tentu ada baiknya mempersiapkan kuda besi kesayangan, untuk meminimalisir kejadian yang tak mengenakkan. Mulai dari melakukan servis rutin, mengganti oli mesin, memeriksa kondisi ban, CVT, rantai sampai tekanan ban. Dan untuk mengantisipasi kejadian di jalan yang t

Honda Pamer CBR Rp 1 Miliar di GIIAS 2023, Tampangnya Agresif Banget!

Banderol Honda CBR1000RR-R lebih dari Rp 1 miliar. Hanya ada satu opsi warna dan tipe. PT Astra Honda Motor (AHM) bukan hanya menghadirkan motor-motor produksi lokal di GIIAS 2023. Sejumlah motor besar atau moge dan produk CBU juga ditampilkan. Salah satunya Honda CBR1000RR-R. Sosok Honda CBR1000RR-R bisa Anda temui di booth Pre Function Hall 10 di ICE BSD, lokasi GIIAS 2023 berlangsung. Tampilan agresif dan sporty Honda CBR1000RR-R menyolok mata saat disandingkan bersama display lainnya. Dianta

Haruki Noguchi, Pembalap Jepang yang Kecelakaan di Mandalika Meninggal Dunia

Haruki Noguchi turun di kelas ASB1000 ARRC 2023. Sempat finish ke-4 di race pertama. Pekan ini kabar duka hadir dari dunia balap internasional. Pasalnya setelah beberapa hari dirawat setelah insiden di Mandalika pada Minggu (13/8/2023), Haruki Noguchi dinyatakan meninggal dunia. Kabar meninggalnya Noguchi diumumkan di akun Instagram Asia Road Racing Championship (ARRC) pada Kamis (17/8/2023). Sesuai permintaan keluarga, informasi tersebut disebar sehari setelah Noguchi dinyatakan meninggal. Pemb

Ragam Kegiatan Maxi Yamaha di Awal Agustus, Dari Camping Sampai Touring

Maxi Yamaha Day berlanjut di Kalimantan. Pengguna XMax touring ke Bukit Tinggi. Ratusan bikers ramaikan kedua acara tersebut. Pengguna Maxi Yamaha menggelar beragam aktivitas belum lama ini, ada yang camping, ada pula yang touring. Untuk yang camping, mereka mengikuti rangkaian Maxi Yamaha Day 2023 yang berlangsung di Pantai Panrita Lopi Beach, Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim). Giat yang berlangsung 12-13 Agustus 2023 itu jadi acara kedua, setelah sebelumnya di

Awas Bocor, Ini Efek Negatif Radiator Motor Diisi Pakai Air Kran

Air kran bisa timbulkan karat. Pendinginan mesin bisa terganggu. Untuk darurat pakai air AC atau aki. Sistem pendinginan motor kini sudah banyak yang menggunakan radiator, tapi bagaimana jika cairan yang dipakai adalah air kran? Meski kini sudah banyak tersedia radiator coolant, namun tetap ada saja yang mengisi radiatornya dengan air biasa. Bisa jadi karena darurat atau memang malas untuk membeli radiator coolant, sehingga mengisinya dengan air kran biasa. Untuk sesaat mungkin tak masalah, tapi

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor