Sehari Chery QQ Ice Cream Terjual Lebih dari 15 Ribu Unit, Wuling Harus Waspada

Chery QQ Ice Cream menjadi ancaman serius bagi Wuling Mini EV. Kemiripan spesifikasi ternyata betul-betul membuat mobil listrik Chery ini diserbu konsumen. Alhasil, dalam sehari pemesanannya pun begitu membludak.

Chery Automobile tercatat pertama kali memperkenalkan QQ Ice Cream pada 25 Oktober 2021. Saat itu juga diumumkan kalau harga mobil mungil ini antara 29.000 Yuan sampai 43.900 Yuan atau kira-kira Rp66 jutaan - Rp97 jutaan. Ternyata pasca pengumuman resmi itu, mobil tersebut langsung diserbu konsumen.

Desainnya sangat mirip dengan Wuling Mini EV

CarNewsChina melaporkan, hanya dalam waktu 24 jam setelah diperkenalkan, sebanyak 15.624 unit QQ Ice Cream terpesan. Sepertinya QQ Ice Cream memang begitu menggoda untuk dinikmati layaknya ice cream sebagai camilan dingin dengan aneka rasa manis.

Harga Sama, Modelnya Juga Mirip Wuling Hongguang Mini EV

Kehadirannya memang untuk melawan

Dibanding Wuling Mini EV, harga Chery QQ memang beririsan. Wuling membanderol Hongguang Mini EV mulai Rp60 jutaan. Sementara untuk Mini EV Macaron harganya Rp80 jutaan - Rp90 jutaan.

Secara fisik, Chery QQ Ice Cream juga begitu identik dengan Wuling Mini EV. Desain bodinya cenderung mengkotak dengan dua pintu untuk pengemudi dan penumpang serta pintu bagasi belakang. Kapasitas tempat duduknya juga sama-sama empat penumpang, dengan jok baris kedua dapat dilipat untuk menambah ruang bagasi.

Baca juga : 3 Mobil Chery Ini Dipersiapkan Buat Indonesia, Satu Diantaranya Mobil Listrik

Atapnya juga pakai warna kontras

Lampu depannya juga sama-sama sudah pakai projector dengan tambahan LED Daytime Running Light (DRL). Bedanya pada Chery membentuk huruf "U" sementara Wuling mengikuti kontur batok lampu utama. Kemudian QQ juga masih punya lubang air intake di bagian bawah bemper depan. Dan meskipun tidak ada foglamp, tapi disediakan tempatnya jika konsumen ingin menambah secara optional.

Bagian belakangnya juga masih mirip dengan Mini EV. Lagi-lagi diferensiasi bisa ditemukan dari bentuk lampu rem yang juga membentuk huruf U, serta ada dua lampu tambahan di bagian bawah bemper. Fungsinya sebagai lampu mundur dan juga rear foglight.

Baca juga : Harga Mobil Chery Bekas Emang Murah Banget, Tapi Apa Benar Sparepartnya Susah?

Interior Chery QQ Ice Cream Juga Mirip Wuling

Tipe tertinggi ada audio steering switch di setir

Dari segi estetika, Chery mencoba tampil beda dengan Wuling, yakni menempatkan warna hitam untuk bagian atap sehingga terlihat lebih kontras. Sementara velg yang dipakai masih sama-sama ring 12 dan ditutup wheeldop serta diberi kombinasi warna menarik.

Kemiripan juga bisa Anda temui pada ruang kabin Chery dengan Wuling. Meskipun tteap ada beberap hal berbeda. Misalnya desain kisi-kisi AC, monitor yang dibuat model floating berdiri tegak dibagian tengah, serta bagian meter cluster. Kemudia juga ada tombol pengaturan audio di setir, dan jok penumpang depan bisa dilipat.

Desain jok masih mirip Wuling

Namun tata letak transmisi model putar, tombol power windows, sampai desain jok, masih begitu identik. Hanya saja kombinasi warnanya dibuat berbeda dibanding Wuling.

Chery QQ Ice Cream Bisa Masuk Indonesia

Rencana Chery untuk comeback ke Indonesia memang menarik. Karena itu berarti pasar otomotif dalam negeri akan semakin ramai yang pada akhirnya pilihan masyarakat pun jadi lebih beragam. Jika QQ Ice Cream ini begitu sukses di Cina, maka bukan tidak mungkin pula Chery Motors Indonesia akan memboyong mobil listrik tersebut.

Brian Gomgom, Media Relations Manager Wuling Motors pun menyambut baik jika memang nantinya Chery juga akan masuk ke Indonesia. "Kalau memang mereka mau masuk sini, itu berarti bukti kalau pasar otomotif di Indonesia memang menarik. Tentunya yang akan diuntungkan masyarakat, karena akan semakin banyak pilihannya," ucap Gomgom.

Baca juga : Perbandingan Wuling Formo S Baru vs Avanza-Xenia Bekas, Mana Lebih Ekonomis Buat Taksi Online?

    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang...

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Wuling Mini EV

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2020 Honda BRIO RS 1.2

Rp 189,00 Juta
Rp 3,85 Juta/bln

18.587 km

3 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2022 Honda BRIO SATYA E 1.2

Rp 178,00 Juta
Rp 3,63 Juta/bln

5.503 km

0,5 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2022 Toyota AGYA GR SPORT 1.2

Rp 149,00 Juta
Rp 3,04 Juta/bln

5.751 km

1 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2020 Honda BRIO SATYA E 1.2

Rp 152,00 Juta
Rp 3,10 Juta/bln

15.855 km

2,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2020 Honda BRIO SATYA E 1.2

Rp 164,00 Juta
Rp 3,34 Juta/bln

16.096 km

3,5 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Video Tiktok

Related Videos

Iconic and Futuristic Exterior Design dari Wuling Mini EV

Wuling Hongguang Mini EV: Kecil tapi Lega

Berita Terbaru

Hyundai Stargazer Essential Resmi Diluncurkan dengan Harga Menarik, Ini yang Berubah

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menghadirkan Hyundai Stargazer Essential yang menjadi varian baru dari Stargazer, Senin (17/7/2023). Kehadiran Hyundai Stargazer Essential ini ternyata menggantikan tipe Trend. Alhasil, varian Stargazer saat ini untuk urutan termurah sampai termahal adalah Active, Essential, Style dan Prime. Baca juga: Hyundai Stargazer Essential Segera Diluncurkan, Fiturnya Lebih Lengkap Menurut President Director PT Hyundai Motors Indonesia, Woojune Cham kehadiran Stargazer E

Terungkap, MG Cyberster 2023 Bisa Sprint Lebih Cepat dari Ferrari dan Lamborghini

Mobil listrik pertama MG berjeniskan roadster soft top, MG Cyberster 2023 diperkenalkan pertama kali pada April lalu. Pabrikan China berdarah Inggris, MG, hadirkan Cyberster 2023 bukan cuma membawa desain yang agresif sekaligus atraktif, namun juga dengan performa tinggi. Baru-baru ini diungkapkan bahwa mobil listrik ini bahkan lebih cepat dan lebih bertenaga daripada banyak supercar terkemuka dunia. Wang Jian, director of electric propulsion development SAIC Motor, mengatakan Cyberster merupaka

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Review Pemilik: Honda City Hatchback RS 2021, Cocok Buat Dimodif

**Artikel ini adalah pengalaman pribadi dari pemilik Honda City Hatchback RS 2021 Honda City Hatchback RS dihadirkan sebagai penerus Jazz GK5 di Tanah Air. Mewarisi berbagai keunggulan yang menjadi ikonik hatchback Honda, City Hatchback RS terlihat stylish, sporty, canggih, serta memiliki performa besar, yang mempunyai karakter 11-12 dengan Jazz. Pada review pemilik kali ini, kami akan mengulas City Hatchback RS manual lansiran April 2021. Menurut cerita dari pemilik, ia membeli mobil ini dalam

Top 5 Artikel Pekan Ini, Harga Bekas Innova Reborn Diesel yang Stabil Sampai Carry Bagong Pakai Turbo

Kepopuleran Toyota Innova Reborn diesel rupanya belum luntur oleh waktu. Bahkan kemunculan Innova Zenix dengan teknologi hybrid tidak menghapus kecintaan masyarakat Indonesia akan MPV bermesin diesel tersebut. Tak heran harga jual Toyota Innova Reborn diesel saat ini masih sangat bertahan dan masih banyak peminatnya. Hal itu pula yang menjadikan artikel Autofun khususnya mengenai Toyota Innova Reborn Diesel masih tinggi pembacanya. Berikut 5 artikel paling populer di Autofun periode 10 - 15 Apri

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil
Wuling Mini EV
Lihat