Cari Tahu Yuk Kelebihan dan Kekurangan Wuling Confero

Sebagai produk perdana Wuling Motors, mobil Wuling Confero secara resmi diluncurkan oleh PT. SGMW Motor Indonesia pada tanggal 2 Agustus 2017. Mobil Wuling Confero terbagi dalam empat varian, yaitu Confero S Act, Confero S 1.5C Lux, Confero S 1.5L Lux+ dan Confero Double Blower. Untuk kisaran harganya sendiri, Wuling Confero dijual mulai Rp. 150 jutaan hingga Rp. 197 jutaan.

Bicara soal PT. SGMW Motor Indonesia, pabrikan asal ini pertama kali terjun ke kancah persaingan otomotif Indonesia pada Agustus 2017. Sebagai pemain baru, Wuling hadirkan 3 Line-up andalannya yang diawali dengan Wuling Confero yang berada di segmen Low MPV. Kemudian disusul dengan MPV Wuling Cortez pada 8 Februari 2018, dan SUV terbarunya Wuling Almaz pada 27 Februari 2019.

Wuling Confero yang bermain di segmen Low-MPV ini sukses menyangkal stigma negatif terhadap kualitas produk asal China dengan menitikberatkan ‘Value’ dalam penerapan layanannya. Bahkan, Wuling Confero S sempat dinobatkan sebagai Indonesia Car of The Year (ICOTY) versi Majalah Mobilmotor kategori Best Small MPV di 2017. Selanjutnya, mobil ini kembali mendapat nominasi ICOTY di 2018 dengan Kategori Best Value of Money.

Mobil Wuling Confero memiliki nama yang cukup terkenal di Indonesia. Harga Wuling Confero terbaru berkisar dari Rp 151 juta hingga Rp 198 jutaan. Harga Wuling Confero 2020 ini tidak beda jauh dengan harga Wuling Confero 2019. Mobil Wuling Confero memiliki saudara, mobil Wuling Cortez dan Wuling Almaz. Harga Wuling Cortez berkisar dari Rp 220 juta hingga Rp 277 jutaan dan harga mobil Wuling Almaz berkisar dari Rp 267 juta hingga Rp 342 jutaan.

Kelebihan Dan Kekurangan Wuling Confero

Dengan demikian, mobil ini memang layak untuk disandingkan dengan pemain kuat Low MPV Tanah Air seperti Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Mitsubishi Xpander, Honda Mobilio dan Suzuki Ertiga. Namun perlu diketahui bahwa meskipun mobil ini menawarkan banyak kelebihan, bukan berarti mobil ini tidak memiliki kekurangan. Maka dari itu, artikel ini akan mengulas kelebihan dan kekurangan Wuling Confero. Mari kita simak ulasan berikut!

Inilah salah satu contoh tipe Wuling Confero

Kelebihan Wuling Confero

Sebagai pemanis di awal ini, akan dibahas lebih dulu soal kelebihan Wuling Confero. Menurut pendapat kami, Wuling memang sengaja memberikan fitur terlengkap di kelasnya sehingga mampu melakukan bersaing di kancah nasional.

1. Harga Wuling Confero Relatif Murah Ketimbang Pesaingnya

Saat ini, harga mobil Wuling Confero berada di kisaran Rp. 150,8 juta yang berarti hanya mengalami peningkatan sebesar 7 juta dari harga Wuling Confero 2019. Sedangkan rival sekelasnya di Low MPV, yakni Toyota Avanza, Mitsubishi Xpander, Daihatsu Xenia, Honda Mobilio dan Suzuki Ertiga dijual dengan patokan harga mulai dari Rp. 190 hingga Rp. 200 jutaan. Berikut daftar harga Wuling Confero selengkapnya:

DAFTAR HARGA WULING CONFERO TERBARU
TIPE HARGA
Wuling Confero 1.5 DB M/T Rp. 150.800.000
Wuling Confero S 1.5 C M/T Rp. 165.000.000
Wuling Confero S 1.5 C Lux M/T Rp. 174.500.000
Wuling Confero S 1.5 C Lux + M/T Rp. 176.500.000
Wuling Confero S 1.5 L Rp. 177.800.000
Wuling Confero S 1.5 L Lux M/T Rp. 186.500.000
Wuling Confero S 1.5 L Lux + M/T Rp. 188.500.000
Wuling Confero S ACT M/T Rp. 197.500.000

Faktanya, harga mobil dari semua tipe yang ditawarkan Wuling Confero ini tidak ada yang mencapai Rp. 200 juta. Mobil ini dapat dikatakan paling ekonomis jika dibandingkan dengan beberapa mobil lain di segmen Low MPV. Bahkan harga yang dimilikinya cukup mendekati harga MPV LCGC seperti Daihatsu Sigra dan Toyota Calya.

2. Performa Mesin Unggulan Wuling Confero

Wuling Confero menggunakan mesin 4-silinder, 16 katup DOHC berkapasitas 1.500 CC dengan teknologi mesin DVVT. Mesin yang digunakan tersebut diklaim dapat menghasilkan tenaga maksimal sebesar 107 HP pada 5.800 RPM dengan torsi maksimal mencapai 142 Nm di kisaran 3.800 Rpm - 4.400 Rpm. Menariknya lagi, mobil Wuling Confero menggunakan roda belakang (RWD) dipadu transmisi manual 5 percepatan sehingga mampu melaju dengan akselerasi yang baik.

Tampilan mesin Wuling Confero 1.5L DVVT, DOHC, MPI

Selain itu, jika dibandingkan dengan Toyota Avanza dan Suzuki Ertiga, mobil Wuling Confero ternyata punya daya mesin yang lebih besar. Bukan saja membuatnya nyaman digunakan sebagai kendaraan sehari-hari, tapi juga gesit untuk area perkotaan dan perbukitan.

3. Konsumsi BBM Wuling Confero

Masalah efisiensi bahan bakar tentu menjadi hal utama yang sering dipertimbangkan, terutama di segmen Low MPV. Terkait dengan hal tersebut, mobil Wuling Confero mengusung teknologi MPI dengan sistem injeksi Low MPV berbahan bakar Gasoline. Teknologi ini meningkatkan keiritan konsumsi bahan bakar, namun tetap menjaga keunggulan performa yang diberikan.

Dari catatan kami, Wulin Confero S mampu mencapai angka konsumsi 11 Km/Liter (dalam kota) dan bisa meraih hasil 14 Km/Liter (luar kota). Jika dilihat dari mesinnya yang menggunakan 1.500 cc, hasil tersebut terbilang cukup lumayan untuk sebuah mobil keluarga.

4. Kelegaan Dan Kepraktisan Kabin Wuling Confero

Salah satu kelebihan mobil Wuling Confero yang cukup terkenal adalah kelegaan ruang kabin nya. Dengan dimensi panjang 4.530 mm, lebar 1.691 mm, dan tinggi 1.730 mm, ukuran kabin yang dimiliki mobil ini begitu luas sehingga mampu menampung 8 orang penumpang sekaligus. Selain itu, tersedia juga kepraktisan dalam kabin seperti pintu geser, pelipatan kursi dan juga konfigurasi yang fleksibel.

Contoh kelegaan ruang Kabin Wuling Confero

5. Berbagai Fitur Wuling Confero

Mobil Wuling Confero dibekali dengan berbagai fitur canggih yang diantaranya adalah sistem audio dengan Head Unit Touchscreen 8” yang tersambung dengan koneksi USB, Bluetooth, dan ponsel pintar. Ada pula penunjang kepraktisan seperti Foldable Remote Keyless Entry, Remote Open Windows and Trunk, Immobilizer, Luxury Meter Cluster, dan ISOFIX.

Ini tampilan interior dan berbagai fitur dari Wuling Confero

Untuk mengoptimalkan keamanan, disediakan juga fitur seperti Rear Parking Camera, Tire Pressure Monitoring System (TPMS), Sistem pengereman ABS & EBD Dual SRS AIRBAG, dan Anti-Theft Alarm.

Kekurangan Wuling Confero

Setelah puas membahas kelebihannya, kini kita akan beranjak tentang kekurangan Wuling Confero. Kira-kira apa yang menjadikan mobil ini kurang sempurna?

1. Tidak Adanya Pilihan Transmisi Otomatis

Kekurangan pertama mobil Wuling Confero ini terletak di ketidaktersediaan transmisi otomatis di seri pertamanya. Transmisi otomatis sendiri bertujuan untuk memberikan perpindahan gigi yang lebih halus. Mengingat tidak adanya sistem transmisi otomatis, maka mobil ini akan mengeluarkan bunyi saat hendak melakukan perpindahan gigi.

2. Stigma Masyarakat Tentang Produk China

Tidak sedikit masyarakat Indonesia yang seringkali berasumsi bahwa produk berlabel “Made in China” cenderung memiliki kualitas yang tidak menjanjikan. Hal ini tentu mempengaruhi citra Wuling sebagai salah satu otomotif asal China yang masih baru menjajakan bisnisnya di Indonesia. Apalagi kebanyakan kompetitor yang dimilikinya berasal dari Jepang yang dianggap memiliki teknologi yang lebih maju daripada China.

3. Kabin Kurang Kedap Suara

Kabin mobil Wuling Confero masih dianggap kurang memberikan efek kenyamanan terkait kesenyapan suara dalam kabin terutama pada saat melaju di kecepatan yang tinggi. Suara bising mesin mobil saat melaju cenderung masih bisa didengar, walaupun sedang berada di dalam kabin. Hal ini diperkirakan karena kualitas sistem peredam suara yang digunakan oleh mobil ini masih belum mumpuni.

4. Dealer Servis Masih Jarang Ditemui

Kekurangan mobil Wuling Confero yang terakhir terletak pada keterbatasan jumlah bengkel resmi Wuling di Indonesia. Jaringan bengkel-bengkel resmi Wuling hanya dapat dijumpai di kota-kota besar saja, dan penyebaranya masih belum merata. Sehingga, pengguna yang tinggal jauh dari daerah pusat akan cenderung mengalami kesulitan apabila hendak melakukan servis.

Kesimpulan

Sebagai kesimpulan, mobil keluaran China yang eksistensinya terbilang fenomenal di Tanah Air ini sangatlah Value of Money. Lantaran mobil dengan fitur yang melimpah tersebut memiliki harga jual yang terlampaui murah. Sehingga mobil ini cocok untuk Anda pengincar mobil fungsional dengan harga terjangkau.

Meskipun demikian, mobil Wuling Confero juga memiliki kekurangan yang sekiranya bisa menjadi bahan pertimbangan Anda. Demikianlah ulasan kami mengenai Kelebihan dan Kekurangan Wuling Confero ini. Semoga informasi yang disampaikan dapat sedikit membantu Anda.

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Berhati-hatilah dalam membuat keputusan yang benar di hadapan semua orang...

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Wuling Confero S

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2021 Daihatsu TERIOS X 1.5

Rp 205,00 Juta
Rp 4,18 Juta/bln

19.465 km

2,5 tahun

Banten

Cek Tawaran Juli

2021 Daihatsu ROCKY X 1.2

Rp 197,00 Juta
Rp 4,01 Juta/bln

13.726 km

1,5 tahun

Banten

Cek Tawaran Juli

2022 Daihatsu ROCKY X 1.2

Rp 197,00 Juta
Rp 4,01 Juta/bln

9.761 km

1,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2019 Daihatsu TERIOS R 1.5

Rp 205,00 Juta
Rp 4,18 Juta/bln

16.243 km

4,5 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2021 Daihatsu TERIOS R 1.5

Rp 221,00 Juta
Rp 4,50 Juta/bln

10.438 km

2,5 tahun

Java East

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Video Tiktok

Related Videos

Kenali Fitur Wuling New Confero S

Virtual Launch Wuling New Confero S

Berita Terbaru

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Review Pemilik: Honda City Hatchback RS 2021, Cocok Buat Dimodif

**Artikel ini adalah pengalaman pribadi dari pemilik Honda City Hatchback RS 2021 Honda City Hatchback RS dihadirkan sebagai penerus Jazz GK5 di Tanah Air. Mewarisi berbagai keunggulan yang menjadi ikonik hatchback Honda, City Hatchback RS terlihat stylish, sporty, canggih, serta memiliki performa besar, yang mempunyai karakter 11-12 dengan Jazz. Pada review pemilik kali ini, kami akan mengulas City Hatchback RS manual lansiran April 2021. Menurut cerita dari pemilik, ia membeli mobil ini dalam

Top 5 Artikel Pekan Ini, Harga Bekas Innova Reborn Diesel yang Stabil Sampai Carry Bagong Pakai Turbo

Kepopuleran Toyota Innova Reborn diesel rupanya belum luntur oleh waktu. Bahkan kemunculan Innova Zenix dengan teknologi hybrid tidak menghapus kecintaan masyarakat Indonesia akan MPV bermesin diesel tersebut. Tak heran harga jual Toyota Innova Reborn diesel saat ini masih sangat bertahan dan masih banyak peminatnya. Hal itu pula yang menjadikan artikel Autofun khususnya mengenai Toyota Innova Reborn Diesel masih tinggi pembacanya. Berikut 5 artikel paling populer di Autofun periode 10 - 15 Apri

Asyik, Jalan Tol Puncak - Cianjur Segera Dibangun

Pemerintah terus menggeber akses jalan tol di Indonesia, termasuk mempersiapkan pembangunan jalan tol Puncak - Cianjur dengan rute Bogor-Sukabumi-Cianjur-Bandung (Bosuciba). Langkah ini direncanakan langsung oleh Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kota atau Kabupaten, untuk mengurai kemacetan belasan tahun dan meningkatkan ekonomi di wilayah yang menjadi favorit pariwisata. Baca juga: Begini Caranya Biar Lewati Gerbang Tol Tanpa Berhenti Menurut Gubernur Jawa Barat, jalan tol P

Bukan LMPV, Ini Mobil-mobil Honda Terlaris di Indonesia

Penjualan mobil Honda mengalami peningkatan secara nasional hingga 26 persen di semester pertama tahun 2023. Menurut catatan, penjualan retail (dealer ke konsumen) Honda sejak Januari sampai Juni 2023 tercatat 67.797 unit, sedangkan di periode yang sama tahun lalu hanya terjual 53.910 unit. Sales & Marketing and After Sales Director PT Honda Prospect Motor Yusak Billy mengatakan, alasan peningkatan penjualan Honda di semester pertama tak lepas dari penyegaran produk-produk Honda yang diterima ba

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Wuling Confero S
Lihat