Biar Harganya Bisa Murah, Xiaomi Bangun Pabrik Mobil Listrik dan Pusat Riset di China

Langkah Xiaomi menapaki bisnis mobil listrik bakal segera terealisasi. Bukan cuma sekadar mengikuti tren atau menjual produk lain lewat rebadge, tetapi juga akan membangun pabrik sendiri di Beijing, China.

Mengutip laporan China Daily, perusahaan gadget dan elektronik ini bakal mendirikan fasilitas produksi kendaraan listrik dengan kapasitas tahunan mencapai 300 ribu unit. Sebenarnya sedikit lebih rendah dibanding pabrik Tesla di Shanghai, yang bisa memproduksi 500 ribu unit per tahun. 

Baca Juga: Xiaomi Resmi Bikin Mobil Listrik, Kucurkan 10 Miliar Dolar AS Untuk Investasi

Saking seriusnya, bukan cuma manufaktur biasa untuk memproduksi mobil listrik, nantinya kompleks pabrik Xiaomi itu bakal menjadi kantor pusat riset dan pengembangan, termasuk pemasaran khusus divisi kendaraan listrik perusahaan yang didirikan 6 April 2010 itu.

"Dalam pengumuman yang dibuat pada upacara penandatanganan kontrak pada Sabtu (27/11/2021) antara perusahaan dengan komite manajemen Area Pengembangan Ekonomi dan Teknologi Beijing, disebutkan Xiaomi juga akan mendirikan kantor bisnis, penjualan, dan R&D di area itu," mengutip pemberitaan media tersebut. 

Pembangunan pabrik mobil listrik Xiaomi akan dilakukan dalam dua tahap. Masing-masing memiliki kapasitas produksi 150 ribu unit. "Mobil listrik pertama yang diproduksi di pabrik ini diharapkan dapat meluncur pada 2024 nanti," demikian bunyi pernyataan perusahaan yang memiliki brand Pocophone. 

Baca Juga: Setelah Xiaomi dan Huawei, Giliran OPPO yang Tertarik Bikin Mobil Listrik Pesaing Apple Car

Bakal Ada Mobil Listrik Xiaomi Murah?

Sebelumnya pabrikan sudah resmi mendaftarkan entitas atau divisi perusahaan kendaraan di kantor hak paten di China. Juga telah menyiapkan dana sekitar 10 miliar dolar Yuan atau sekitar Rp22 triliun untuk kelangsungan proyek ini dengan mitra Great Wall Motors. 

CEO sekaligus pendiri Xiaomi, Lei Jun memimpin langsung divisi pengembangan mobil listrik ini, dengan nama Xiaomi Automobile Co.Ltd, dan mendapat dukungan lebih dari 500 karyawan, yang diambil dari total 13.919 karyawan yang bekerja di sana, demikian dilaporkan Gizmochina. 

Tentu bakal semakin menarik persaingan kendaraan yang berorientasi pada ramah lingkungan dan bebas emisi. Jauh sebelum ini, ada Apple dan Huawei yang juga berkomitmen untuk ikut serta dalam iklim popularisasi kendaraan listrik secara global. 

Oppo juga tak mau kalah. Perusahaan ini juga telah terendus tengah mengincar investasi di sektor otomotif yang belakangan menjanjikan keuntungan besar. Rival dari Xiaomi ini juga disebut-sebut sedang dalam penjajakan pengembangan mobil listrik, sejalan dengan tren dunia yang mengarah ke sana. 

Bahkan perusahaan juga diyakini sudah merekrut beberapa teknisi otomotif terkenal demi kelancaran pengembangan produk. Salah satunya Eric Guo yang diketahui bekerja untuk perusahaan kendaraan listrik Xpeng di negeri tirai bambu itu.

Balik lagi ke Xiaomi. Dengan komitmen terbaru ini, bukan tidak mungkin bisa menghadirkan mobil listrik yang lebih terjangkau. Mengingat kemampuan perusahaan ini yang mampu mendisrupsi pasar lewat beberapa inovasi produk yang murah dan kaya akan fitur, khususnya dalam bentuk gadget.

Baca Juga: Xiaomi Gandeng Great Wall Motors Produksi Mobil Listrik, Falsafah Harga Murah Berkualitas Berlaku?

    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Honda City

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2021 Suzuki ERTIGA GL 1.5

Rp 192,00 Juta
Rp 3,91 Juta/bln

5.727 km

1,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2019 Toyota CALYA G 1.2

Rp 130,00 Juta
Rp 2,65 Juta/bln

16.171 km

4 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2020 Honda BRIO RS 1.2

Rp 189,00 Juta
Rp 3,85 Juta/bln

18.587 km

3 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2018 Suzuki ERTIGA GX 1.4

Rp 164,00 Juta
Rp 3,34 Juta/bln

17.724 km

5,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2019 Toyota CALYA G 1.2

Rp 130,00 Juta
Rp 2,65 Juta/bln

12.488 km

3,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Berita Terbaru

Hyundai Stargazer Essential Resmi Diluncurkan dengan Harga Menarik, Ini yang Berubah

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menghadirkan Hyundai Stargazer Essential yang menjadi varian baru dari Stargazer, Senin (17/7/2023). Kehadiran Hyundai Stargazer Essential ini ternyata menggantikan tipe Trend. Alhasil, varian Stargazer saat ini untuk urutan termurah sampai termahal adalah Active, Essential, Style dan Prime. Baca juga: Hyundai Stargazer Essential Segera Diluncurkan, Fiturnya Lebih Lengkap Menurut President Director PT Hyundai Motors Indonesia, Woojune Cham kehadiran Stargazer E

Terungkap, MG Cyberster 2023 Bisa Sprint Lebih Cepat dari Ferrari dan Lamborghini

Mobil listrik pertama MG berjeniskan roadster soft top, MG Cyberster 2023 diperkenalkan pertama kali pada April lalu. Pabrikan China berdarah Inggris, MG, hadirkan Cyberster 2023 bukan cuma membawa desain yang agresif sekaligus atraktif, namun juga dengan performa tinggi. Baru-baru ini diungkapkan bahwa mobil listrik ini bahkan lebih cepat dan lebih bertenaga daripada banyak supercar terkemuka dunia. Wang Jian, director of electric propulsion development SAIC Motor, mengatakan Cyberster merupaka

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Review Pemilik: Honda City Hatchback RS 2021, Cocok Buat Dimodif

**Artikel ini adalah pengalaman pribadi dari pemilik Honda City Hatchback RS 2021 Honda City Hatchback RS dihadirkan sebagai penerus Jazz GK5 di Tanah Air. Mewarisi berbagai keunggulan yang menjadi ikonik hatchback Honda, City Hatchback RS terlihat stylish, sporty, canggih, serta memiliki performa besar, yang mempunyai karakter 11-12 dengan Jazz. Pada review pemilik kali ini, kami akan mengulas City Hatchback RS manual lansiran April 2021. Menurut cerita dari pemilik, ia membeli mobil ini dalam

Top 5 Artikel Pekan Ini, Harga Bekas Innova Reborn Diesel yang Stabil Sampai Carry Bagong Pakai Turbo

Kepopuleran Toyota Innova Reborn diesel rupanya belum luntur oleh waktu. Bahkan kemunculan Innova Zenix dengan teknologi hybrid tidak menghapus kecintaan masyarakat Indonesia akan MPV bermesin diesel tersebut. Tak heran harga jual Toyota Innova Reborn diesel saat ini masih sangat bertahan dan masih banyak peminatnya. Hal itu pula yang menjadikan artikel Autofun khususnya mengenai Toyota Innova Reborn Diesel masih tinggi pembacanya. Berikut 5 artikel paling populer di Autofun periode 10 - 15 Apri

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil