Ex Presdir Suzuki Thailand, Mr. Minoru Amano Bakal Jadi Orang Nomor Satu Suzuki Indonesia

Setelah menyelesaikan penugasannya sebagai Presiden Suzuki Motor (Thailand) Co., Ltd. efektif per November 2023, Mr. Minoru Amano dijadwalkan akan menduduki jabatan sebagai presiden direktur PT. Suzuki Indomobil Motor (SIM) yang baru menggantikan Mr. Shingo Sezaki.

Dituliskan secara resmi melalui press realase Suzuki Thailand, Mr. Minoru Amano memulai karirnya sebagai presiden Suzuki Thailand pada 31 Januari 2019.

Selama 5 tahun terakhir menjabat, beliau mampu bertahan dalam situasi yang sangat sulit di Thailand akibat dampak pandemi Covid-19, bahkan sanggup menambah dealer dan jumlah karyawan.

Melalui strategi dan pemahaman yang dimiliki, Mr. Monoru Amano mampu meningkatkan layanan sebelum dan sesudah penjualan Suzuki secara berkelanjutan, sehingga menghasilkan pertumbuhan penjualan yang positif hingga saat ini.

Baca juga: Begini Sejarah Suzuki Swift di Indonesia, Hatchback Sporty yang Pernah Berjaya

Mr. Minoru Amano dalam peluncuran Suzuki Swift GL Next di Thailand, Maret 2023

Salah satu keberhasilkan Mr. Monoru Amano di pasar Thailand yakni memasarkan Suzuki Swift generasi ketiga yang sangat populer di Negeri Gajah Putih.

Model ini memimpin pasar mobil hatchback berpenampilan sport dengan bahan bakar yang efisien.

Saat peluncuran Suzuki Swift GL dengan paket akesoris, MR. Monoru Amano menyebutkan; sebagai merek nomor satu di hati konsumen Thailand, Suzuki menaruh perhatian besar dalam mengembangkan dan memajukan setiap produk untuk terus memenuhi kebutuhan setiap orang.

Hal ini juga membantu Suzuki mempertahankan peran terdepannya di pasar mobil sport hatchback eco car karena mampu menghadirkan produk-produk unik namun dengan performa dan kemampuan mumpuni.

Baca juga: Suzuki Swift 2024 Bakal Segera Rilis di Jepang, Indonesia Gak Tertarik?

Posisi Mr. Minoru Amano Sebelumnya Digantikan Mr. Tadaomi Suzuki

Mr. Tadaomi Suzuki presiden baru Suzuki Motor (Thailand) Co. , Ltd. 

Pengganti Mr. Minoru Amano, Mr. Tadaomi Suzuki ditunjuk sebagai presiden baru Suzuki Motor (Thailand) Co. , Ltd. saat ini.

Kini berusia 60 tahun, Mr. Tadaomi Suzuki memulai karirnya dengan Suzuki Motor Corporation (Jepang) pada 1986 dengan menempati posisi di bagian unit pemasaran baik untuk pasar domestik maupun global.

Tak hanya itu, beliau pun pernah ditugaskan untuk mengawasi pemasaran kendaraan Suzuki di China dan Taiwan.

Memiliki pengalaman di kendaraan Suzuki, Mr. Tadaomi Suzuki mempunyai banyak prestasi yang pernah diukir.

Sebagai presiden Suzuki Motor Thailand yang baru, Mr. Tadaomi Suzuki akan bertanggung jawab untuk memastikan bisnis dan operasi perusahaan, serta menciptakan jaringan yang kuat di antara dealer Suzuki, hingga memperluas pasar otomotif.

Baca juga: 5 Mobil Masa Depan Suzuki di Japan Mobility Show 2023, Ada Swift Generasi Terbaru hingga SUV Listrik

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Enda

Reporter

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia...

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Nissan Livina

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Pendek Terkait

Setelah menyelesaikan penugasannya sebagai Presiden Suzuki Motor (Thailand) Co., Ltd. efektif per November 2023, Mr. Minoru Amano dijadwalkan akan menduduki jabatan sebagai presiden direktur PT. Suzuki Indomobil Motor (SIM) yang baru menggantikan Mr. Shingo Sezaki. Dituliskan secara resmi melalui press realase Suzuki Thailand, Mr. Minoru Amano memulai karirnya sebagai presiden Suzuki Thailand pada 31 Januari 2019. Selama 5 tahun terakhir menjabat, beliau mampu bertahan dalam situasi yang sangat
Konsumsi BBM Mitsubishi Xpander lama lansiran tahun 2017-2020 disebut-sebut lebih boros dibandingkan versi faceliftnya yang meluncur pada November 2021. Sebagai informasi, Xpander lansiran awal dipadukan transmisi matic 4-percepatan torque converter, berbeda dengan model faceliftnya sudah menggunakan transmisi otomatis tipe CVT. Bermain di segmen LMPV, harga bekas Mitsubishi Xpander saat ini berada di angka Rp170 jutaan. Berapa Konsumsi BBM Mitsubishi Xpander Lama? Diluncurkan pertama kali pada
Toyota Hilux Camp atau versi produksi Toyota Rangga Concept telah diluncurkan secara resmi di Thailand. Disebut-sebut bakal meluncur di Indonesia pada akhir tahun ini atau awal 2024 mendatang, pick up terbaru pabrikan berlogo tiga oval tersebut untuk pasar Thailand ditawarkan dalam 8 varian. Yakni; 2.0 Bensin MT SWB, 2.7 Bensin AT C&C SWB, 2.7 Bensin AT SWB, 2.4 Diesel MT C&C LWB, 2.4 Diesel MT LWB, 2.4 Diesel AT C&C SWB, 2.4 Diesel AT AT LWB dan terakhir 2.4 Diesel AT SWB Attractive Package. Bi
Kelebihan dan kekurangan Chevrolet Trailblazer gen 2 patut diketahui bagi kalian yang saat ini sedang mencarinya. Sebagai informasi, generasi kedua Chevrolet Trailblazer diperkenalkan oleh General Motors di Indonesia pada tahun 2012 silam. Dibangun berdasarkan kendaraan pick up Chevrolet Colorado, Trailblazer gen 2 merupakan pesaing erat Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport dalam memperebutkan ceruk Medium SUV ladder frame saat itu. Didatangkan secara utuh dari Thailand, untuk model pre-f
PT Chery Sales Indonesia (CSI), Agen Pemegang Merek (APM) Chery di Indonesia terus menunjukkan keseriusannya berbisnis di dalam negeri. Bukan hanya sekedar menjual produk dan mendirikan jaringan dealer serta bengkel resmi, namun sejak September 2022, CSI juga sudah melakukan aktifitas produksi secara CKD (Completely Knock Down) untuk beberapa modelnya yang dijual di Indonesia. Menggandeng PT Handal Indonesia Motor (HIM), Chery sudah merakit Tiggo 7 Pro, Tiggo 8 Pro, dan Omoda 5 serta Omoda 5 GT

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil