Jual 12 Ribuan Unit Tahun Lalu, Suzuki Fokus Motor Matic

Suzuki V-Strom 250 SX.
  • Jual lebih dari 12.000 unit.
  • Produk motor matic kuasai penjualan dengan 61 persen.
  • Belum ada rencana terkait motor listrik.

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) belakangan ini gencar merilis sejumlah produk motor baru.

Diantaranya Suzuki V-Strom 250 SX, Suzuki Avenis 125 hingga Suzuki Gixxer SF 250.

Hasil ini pun menorehkan catatan positif, dengan pencapaian mereka pada tahun 2023.

Disebutkan, Suzuki berhasil melepas lebih dari 12.000 unit motor sepanjang tahun 2023.

Baca juga : Suzuki Burgman 125 EX Ideal buat Touring, Berapa Harga Aksesorisnya?

Hal ini disampaikan di Jakarta (23/1/2024) kemarin, dan dikatakan produk motor matic paling dominan.

"Kami berhasil menjual sekitar 12.000 unit motor tahun lalu dan ada shifting konsumen."

"Mereka banyak beralih pakai motor matic," kata Zulfikar Rafi Al Ghany, Public Relations SIS.

Baca juga : Test Ride Suzuki V-Strom 250 SX 2024, Idola Baru Buat Touring?

Dari paparannya, porsu penjualan motor matic Suzuki mencapai 61 persen, sedangkan sport 39 persen.

Untuk diketahui, saat ini SIS hanya menyisakan satu produk pada segmen underbone dengan Suzuki Satria F150 saja.

Suzuki Burgman Street EX jadi produk paling anyar.

Produk motor matic yang dijualnya pun difokuskan pada produk bermesin kecil saja.

"Dengan kapasitas mesin 115-125 cc, kami memiliki produk yang ikut mendukung rendah emisi," tambahnya.

Baca juga : Daftar Harga Motor Suzuki Tahun 2024 di Indonesia, Mulai Rp 19 Jutaan

Saat ini SIS memiliki total 10 produk seperti V-Strom 250 SX, Gixxer SF 250, Satria F150, Avenis 125, GSX-R150, GSX-S150, Nex II, Nex Cross dan Address.

"Produk baru pastinya akan kami hadirkan lagi tahun ini, matic tentunya," sambung M Razwankaizar, Section Head Domestic & Digital Marketing 2W SIS.

Produk motor Suzuki.

Dan saat disinggung terkait produk motor listrik dari Suzuki, Razwankaizar mengatakan pihaknya belum kearah sana.

"Motor listrik belum ada rencana dan platform dari Suzuki Motor Corporation belum ada."

"Jadi saat ini kami fokus segmen matic, benahi layanan dan kualitas produk yang sudah ada," pungkasnya.

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Harry

Senior Reporter

Mulai menyukai dunia otomotif sejak masih duduk di bangku SMA. Kecintaannya dimulai dengan mengoprek sepeda motor yang diberi...

Video Pendek Terkait

Jadi dealer Motoplex 4 brand ke-9 untuk kota dan ke-8 untuk provinsi. Terletak di pusat ibu kota provinsi Sulawesi Selatan. Awal tahun 2024 dimulai oleh PT Piaggio Indonesia (PID) dengan memperluas jaringan dealer lengkap 4 mereknya atau yang biasa disebut dengan Motoplex 4 brand. Tentu saja ini menjadi bentuk keseriusan PID terhadap para konsumen loyalnya agar bisa dijangkau dengan lebih mudah. Baik untuk pembelian unit baru atau sebagai tempat servis resmi. Januari 2024 diawali oleh PID yang t
Terhindari dari kaki tergilas kendaraan lain. Kaki bisa menginjak pedal rem Motor lebih aman saat berhenti di jalan naik atau turun. Mengendarai motor sudah jadi aktivitas sehari-hari sebagian besar masyarakat Indonesia. Motor jadi pilihan moda transportasi yang murah dan fleksibel, juga mudah digunakan. Setiap pengendara motor haruslah mengikuti aturan lalu lintas yang berlaku di jalanan. Baca juga : Vespa 946 Dragon Edition, Langka dengan Kekuatan Sang Naga Tentunya demi keselamatan bagi diri
Hanya ada 1.888 unit. Naga berwarna hijau emerald. Kerap jadi buruan kolektor. Salah satu Vespa dengan desain unik adalah Vespa 946, dan produk satu ini kerap hadir dengan edisi spesial. Tak jarang dengan jumlah produksi global terbatas, unit spesial ini kerap jadi 'gorengan' dan buruan kolektor. Dan edisi spesial kali ini adalah Vespa 946 Dragon yang hadir untuk menyemarakkan tahun naga. Motor ini hadir dengan warna emas khusus untuk Vespa 946 Dragon, yang mencerminkan semangat dahsyat pada ken
Galeri foto dan berita peluncuran Yamaha Lexi terbaru. Daya Tarik motor listrik Polytron Fox S. Ragam matic 110 cc Honda. Sepekan sejak diluncurkan, berita terkait Yamaha Lexi LX 155 2024 masih banyak dilihat pembaca Autofun.co.id. Mulai dari berita peluncuran, review-nya hingga galeri foto untuk melihat detail motor lebih jelas. Selain itu ada pula update harga motor matic Honda bermesin 110 cc seperti Honda BeAT dan Honda Scoopy. Kemudian ada pula pilihan motor matic harga murah tak sampai Rp
Pakai mesin 125 cc. Bagasi muat dua helm. Harga mulai Rp 21 jutaan. PT TVS Motor Company Indonesia (TVSMCI) resmi mengenalkan produk terbarunya yakni TVS Callisto 125 2024 (21/1/2024). Yup, motor matic tersebut kena upgrade dengan mengusung mesin 125 cc yang lebih bertenaga. Model ini menjadi pilihan baru selain TVS Callisto 110 dan TVS Calliston IntelliGO ya! Dari keterangan resminya, motor ini menawarkan performa, ruang penyimpanan terbesar dan terpanjang dengan gaya retro klasik. Presiden Dir

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor