Perbandingan New Nissan Terra 2022 dengan Terra Pre-facelift di Indonesia, Model Baru Fiturnya Banyak?

Nissan Terra jadi salah satu model SUV yang cukup sukses di pasar otomotif global dan regional. Hal ini mendasari Nissan untuk merilis facelift Terra di Thailand, yang juga jadi basis produksi di kawasan Asia Tenggara. New Nissan Terra 2022 konon hadir dengan banyak perubahan dibanding pre-facelift, apa saja itu?

Nissan Terra merupakan versi SUV dari Nissan Navara yang merupakan pickup double cabin andalan Nissan. Keduanya dibangun dengan platform sasis ladder frame yang desainnya yang tangguh dan praktis. Ini membuat Nissan Terra dapat diandalkan sebagai penggunaan sehari-hari dan juga buat yang ingin berpetualang.

Pada versi pre-facelift, Nissan merancang Terra dengan platform dari Navara, bahkan hingga ke aspek desain. Nissan Terra hadir mengusung desain dengan lekuk bagian muka dan kap depan gagah, yang secara tersirat mengadopsi gaya macho ala Navara.

Namun demikian, belum jelas apakah Nissan Terra facelift akan hadir ke Indonesia atau tidak. Ini karena fokus Nissan Motor Distributor Indonesia selaku agen pemegang merek yang kini lebih banyak menjual lini mobil listrik dan mobil compact. 

Namun, kita boleh berharap New Nissan Terra 2022 akan hadir di Indonesia mengingat model ini bisa jadi alternatif menarik di segmen medium SUV. Untuk itu, mari kita bandingkan seperti apa perubahan yang hadir pada New Nissan Terra 2022 ini. 

Perbandingan Desain New Nissan Terra 2022 dengan Terra Pre-facelift, Apa yang Berubah?

Hadir sebagai SUV menengah atas, penampilan Terra pre-facelift cukup mewah dan maskulin melalui flared fender dengan lekukan lembut dan garis bodi yang dibuat cukup tegas melalui bagian handle door chrome yang elegan.

Melihat sosok Nissan Terra, tersuguh SUV macho dengan DNA tangguh khas Nissan dengan styling bongsor mirip Nissan Patrol. Desain depan Terra pre-facelift dapat kita kenali sebagai bahasa desain Nissan, melalui grill V-Motion dan lampu Adjustable Headlights berteknologi DRL beserta fog lamp yang berukuran kompak untuk menunjang kebutuhan cahaya di malam hari. Kemudian di bagian belakang, dilengkapi stoplamp modern LED yang desainnya mengikuti alur garis body dari sisi sampingnya. 

Sementara itu ubahan yang dilakukan Nissan terhadap Terra 2022 dari generasi sebelumnya terbilang lumayan banyak. Nissan Terra 2022 memiliki bentuk yang lebih atraktif dan macho.

Pada wajahnya, Nissan Terra 2022 ini tetap menampilkan grill berkonsep V-Motion ikonik Nissan. Namun kini memiliki dimensi lebih besar dibanding versi pra-facelift. Sisi sampingnya juga terdapat lekuk garis-garis body tegas yang kian berotot. 

Pada lampu utamanya, New Terra memiliki bentuk yang dibuat lebih pipih dan menyudut. Sistem pencahayaan memakai teknologi Quad LED headlamp yang dikombinasikan LED daytime running light bermodelkan plasma.

Pada bagian bumper bawahnya di depan dan belakang, telah mendapatkan under guard berkelir silver sebagai pelindung bumper. Sisi belakang Terra 20222 ini desainnya tak kalah tangguh, dengan desain rear lamp baru. 

Bagaimana dengan interior dan fitur didalamnya, apakah makin menarik? 

Interior New Nissan Terra 2022, Lebih Mature dan Elegan

Pada edisi pre-facelift, Nissan berusaha menjadikan Terra sebagai SUV tangguh yang kastanya di bawah Nissan Patrol. Garis-garis tegas pada desain dashboard memberi kesan tangguh dan maskulin. Kini desainnya lebih elegan karena ingin menyasar segmen pengguna yang lebih luas. 

Nissan Terra 2022 hadir dengan tampilan dalam yang lebih segar dengan banyaknya tarikan garis horizontal. Desainnya tidak lagi rame seperti pre-facelift, dengan banyaknya tombol di panel instrumen sisi tengah sebagaimana versi awal. 

Fitur layar yang tersedia pada Terra pre-facelift cukup lengkap, seperti DVD Player, HDMI, Radio AM/FM, MP3, remote control dan sistem navigasi dengan adanya fitur konektivitas. AC-nya telah dilengkapi dengan Dual Zone Automatic Temperature yang membuat kesejukan yang baik bagi penumpangnya. 

Desain dashboard New Nissan Terra 2022 lebih kalem dengan louver AC yang ramping, dan aksen merah maroon untuk mempercantik penampilan. Pada bagian lingkar kemudinya, Terra berhasil mengaplikasikan desain flat-bottom. 

Pada bagian center cluster, terdapat head unit layar sentuh 9 inci dengan Nissan Connect, Android Auto, dan Apple Carplay, Intelligent Rear View Mirror dan dukungan speaker BOSE yang memanjakan telinga. Sementara dari segi perangkat hiburan, mendapat tambahan roof monitor 11 inci dan wireless charger yang memudahkan pengisian daya ponsel masa kini.

Akses informasi kendaraan bisa dilihat melalui MID yang memiliki dimensi lebih besar, dengan ukuran 7 inci. Konsol tengah dengan tampilan terbaru kini terdapat beragam tombol pengaturan yang dibuat ergonomis dan rapi. 

Agak disayangkan kalau Terra belum memiliki sunroof seperti pada Pajero Sport. Apabila memiliki fitur tersebut, bukan tidak mungkin kalau Terra 2022 jadi SUV dengan fitur terlengkap. 

Fitur Keselamatan Dapat Beberapa Update, Terbukti Unggul Dikelasnya

Nissan Terra 2022 dirancang sebagai mobil untuk dikendarai pada trek beraspal maupun medan off-road. Untuk menunjang keselamatan dan kenyamanan berkendara, mobil ini diketahui telah mendapatkan fitur keselamatan terbaru. 

Fitur tersebut diantaranya; Around Intelligent View Monitor, Blind Spot Warning dan Lane Departure Warning, juga tersedia Intelligent Emergency Braking, Intelligent Foward Collision Warning, Intelligent Stability Control, Rear Cross Traffic Alert, Vehicle Dynamic Control, dan tak ketinggalan Intelligent Driver Alertness.

Untuk perangkat yang berguna saat dipakai di medan off road antara lain Hill Start Assist, Hill Descent Control, Traction Control, serta 6 buah airbags yang sudah ada sejak Terra pre-facelift. 

Mesin New Nissan Terra 2022, Seberapa Perkasa

Thailand, Nissan Terra 2022 berhasil dibenamkan mesin diesel twin turbo dengan kode YS23DDTT 2.298 cc yang mampu memeras tenaga 192 PS @3.750 rpm serta torsi maksimum 450 Nm @1.500-2.500 rpm.

Kemudian untuk Filipina, Terra memperoleh mesin diesel YD25DDTi I4 2.5L yang dapat menghasilkan tenaga 190 PS @3.600 rpm dan torsi maksimal 450 Nm @2.000 rpm.

Sementara itu untuk Nissan Terra pre-facelift yang ada di Indonesia dibekali mesin diesel YD25 yang diklaim mampu mengeluarkan tenaga maksimal 190 hp dan torsi puncak 450 Nm. Jadi, spesifikasinya banyak berubah bila mengikuti unit terbaru yang meluncur di Thailand dan tenaganya juga lebih baik.

Kesimpulan

Dengan berbagai ubahan tadi, kehadiran Nissan Terra 2022 di Indonesia sebenarnya layak kita nantikan. Spesifikasi dan fitur maupun desainnya dapat memberi alternatif menarik dari Toyota Fortuner yang sama-sama jadi SUV non sunroof.

Hanya saja, Nissan Motor Distributor Indonesia mungkin masih melihat seberapa besar permintaan SUV medium ini di Indonesia. Apabila atensinya tinggi, maka kita berkesempatan memiliki SUV Nissan yang terkenal tangguh dan canggih. 

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Berpengalaman di beberapa media online. Bermula menjadi reporter otomotif di situs yang lain hingga kini menjadi Editor di Au...

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Nissan Terra

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2019 Mazda CX-5 ELITE 2.5

Rp 442,00 Juta
Rp 9,01 Juta/bln

45.271 km

4 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2021 Toyota FORTUNER VRZ 4X2 2.4

Rp 521,00 Juta
Rp 10,62 Juta/bln

28.559 km

2,5 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2019 Mazda CX-5 ELITE 2.5

Rp 436,00 Juta
Rp 8,88 Juta/bln

28.043 km

4 tahun

Java East

Cek Tawaran Juli

2020 BMW X1 SDRIVE18I XLINE 1.5

Rp 653,00 Juta
Rp 13,30 Juta/bln

35.681 km

3 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2018 Mazda CX-9 2.5

Rp 550,00 Juta
Rp 11,21 Juta/bln

53.282 km

5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Video Tiktok

Related Videos

Nissan Terra balik lagi, makin mewah dan makin gagah

Nissan Terra Balik Lagi, Pajero Sport dan Fortuner Mesti Hati-hati! | First Look

Berita Terbaru

Hyundai Stargazer Essential Resmi Diluncurkan dengan Harga Menarik, Ini yang Berubah

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menghadirkan Hyundai Stargazer Essential yang menjadi varian baru dari Stargazer, Senin (17/7/2023). Kehadiran Hyundai Stargazer Essential ini ternyata menggantikan tipe Trend. Alhasil, varian Stargazer saat ini untuk urutan termurah sampai termahal adalah Active, Essential, Style dan Prime. Baca juga: Hyundai Stargazer Essential Segera Diluncurkan, Fiturnya Lebih Lengkap Menurut President Director PT Hyundai Motors Indonesia, Woojune Cham kehadiran Stargazer E

Terungkap, MG Cyberster 2023 Bisa Sprint Lebih Cepat dari Ferrari dan Lamborghini

Mobil listrik pertama MG berjeniskan roadster soft top, MG Cyberster 2023 diperkenalkan pertama kali pada April lalu. Pabrikan China berdarah Inggris, MG, hadirkan Cyberster 2023 bukan cuma membawa desain yang agresif sekaligus atraktif, namun juga dengan performa tinggi. Baru-baru ini diungkapkan bahwa mobil listrik ini bahkan lebih cepat dan lebih bertenaga daripada banyak supercar terkemuka dunia. Wang Jian, director of electric propulsion development SAIC Motor, mengatakan Cyberster merupaka

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Review Pemilik: Honda City Hatchback RS 2021, Cocok Buat Dimodif

**Artikel ini adalah pengalaman pribadi dari pemilik Honda City Hatchback RS 2021 Honda City Hatchback RS dihadirkan sebagai penerus Jazz GK5 di Tanah Air. Mewarisi berbagai keunggulan yang menjadi ikonik hatchback Honda, City Hatchback RS terlihat stylish, sporty, canggih, serta memiliki performa besar, yang mempunyai karakter 11-12 dengan Jazz. Pada review pemilik kali ini, kami akan mengulas City Hatchback RS manual lansiran April 2021. Menurut cerita dari pemilik, ia membeli mobil ini dalam

Top 5 Artikel Pekan Ini, Harga Bekas Innova Reborn Diesel yang Stabil Sampai Carry Bagong Pakai Turbo

Kepopuleran Toyota Innova Reborn diesel rupanya belum luntur oleh waktu. Bahkan kemunculan Innova Zenix dengan teknologi hybrid tidak menghapus kecintaan masyarakat Indonesia akan MPV bermesin diesel tersebut. Tak heran harga jual Toyota Innova Reborn diesel saat ini masih sangat bertahan dan masih banyak peminatnya. Hal itu pula yang menjadikan artikel Autofun khususnya mengenai Toyota Innova Reborn Diesel masih tinggi pembacanya. Berikut 5 artikel paling populer di Autofun periode 10 - 15 Apri

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Nissan Terra
Lihat