Mercedes-Benz OH 1626 Kini Makin Laris, Apa Rahasianya?

Kelas Super Executive social distancing dengan konfigurasi seat 1-1-1
  • Bus Mercedes-Benz OH 1626 Bisa Dipakai Ke Bermacam Kelas
  • Banyak Karoseri Yang Bisa Membangun Bus OH 1626

Menjelang akhir tahun 2021 ini, industri bus kembali menggeliat di Indonesia pasca terpuruk karena imbas pandemi corona. Bahkan sejumlah perusahaan otobus (PO) mulai merilis armada-armada baru mereka dengan sasis Mercedes-Benz OH 1626.

Hal ini diakui juga oleh PT Daimler Commercial Vehicle Indonesia (DCVI) selaku agen pemegang merek bus Mercedes-Benz di Tanah Air. Menurut pihak pabrikan berlogo Three Pointed Star ini, sasis Mercedes-Benz OH 1626 menjadi salah satu varian mereka yang paling laris.

Menurut Faustina, Head of Product and Marketing Truck & Bus Product, Homologation, Marketing and Communications PT DCVI salah satu alasan bus tersebut digemari adalah hadirnya suspensi udara.

"Di bus (peranti suspensi udara) bikin OH 1626 digemari. Konsumen jauh lebih suka, lebih empuk nggak keras seperti leaf spring," paparnya beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Jalan Tol Makin Panjang, Peminat Bus Tronton Makin Banyak Di Indonesia

Perbedaan Suspensi Leaf Spring Dan Air Suspension

Seperti disebutkan sebelumnya, keunggulan Mercedes-Benz OH 1626 salah satunya ada pada penggunaan suspensi udara atau air suspension yang juga sering disebut airsus. Dari namanya bisa ditebak jika udara menjadi kunci kenyamanan suspensi tersebut.

PO Sinar Jaya ikut mempercayakan OH 1626 untuk armada jarak jauh mereka

Yup, berbeda dari leaf spring yang mengandalkan batang per panjang untuk menahan beban, maka peranti air suspension terlihat lebih rumit. Di mana terdapat kompresor, tabung udara, katup dan 'balon' udara (air bellow). Fungsi lain air bellow juga sebagai pengontrol suplai udara yang menentukan kebutuhan peredaman di bus.

Secara umum, pada bus yang beredar di Indonesia terdapat dua tipe airsus, yakni narrow dan wide. Pada bus Mercedes-Benz OH 1626 punya airsus bertipe narrow dengan posisi di bawah roda. Sementara tipe wide lokasinya sejajar ban.

Baca Juga: Tahun Depan Indonesia Mulai Uji Coba Penggunaan Bus Listrik Mercedes-Benz

Nah, kelemahan suspensi tipe narrow di Mercedes-Benz OH 1626 persis yang dialami Hino RN 285, yakni tak bisa memakai bodi yang terlampau tinggi seperti Super High Deck (3,7 meter). Karena akan membuat bus sulit dikendalikan karena limbung.

Bisa Dibangun Ke Bermacam Tipe Bus

Meski bisa dibangun dengan bodi yang terbatas Mercedes-Benz OH 1626 sendiri bisa dibangun untuk bermacam kelas dan konfigurasi seat.

Sleeper bus berbodi Suites Class dari PO Pandawa 87

Seperti bus-bus Sumatra Barat terbaru dari PO ANS yang dibangun oleh karoseri Morodadi Prima, Malang. Lalu ada PO NPM garapan karoseri Laksana, Ungaran serta Adi Putro di Malang. Keduanya berkelas eksekutif dengan seat 2-2.

Beberapa PO bus yang melintasi Trans Jawa seperti PO Pandawa 87 dan PO Sinar Jaya justru memanfaatkan sasis Mercedes-Benz OH 1626 sebagai armada sleeper bus dengan bodi Suites Class dari Laksana atau Dream Coach buatan Adi Putro.

Baca Juga: Dijuluki Scania Jawa, Kenali Bus China Golden Dragon Lebih Dekat

Karoseri Bebas Dipilih Oleh Konsumen

Selain jenis kelasnya, pilihan karoseri atau coach builder di Indonesia yang dapat membangun bodi Mercedes-Benz OH 1626 juga banyak.

Pasalnya oleh DCVI, pemilihan perusahaan karoseri tersebut tidak ditunjuk langsung. Faustina mengatakan jika DCVI memang memiliki rekanan yang sudah diaudit dan terdaftar sebagai bodi builder dari sasis mereka. Termasuk pada sasis Mercedes-Benz OH 1626.

Bus terbaru dari PO ANS untuk lintas Sumatra

"Ada QC (quality control) ada di list kami. Memang para perusahaan otobus tidak langsung diarahkan, tapi ada referensi dari kami," ucapnya.

Lebih lanjut, setelah pembelian sasis nantinya konsumen bebas memilih karoseri tapi dalam proses pembuatannya tetap didampingi oleh pihak DCVI untuk pengawasannya.

"Misalnya ada tim teknik untuk melihat pembuatan bodi, spesifikasi harus sesuai dari kami dan diikuti bodi builder. Jangan menyalahi aturan. Mulai dari bobot, beban, safety, wiring dan elektrikal," pungkasnya.

    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Mercedes-Benz Sprinter

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2019 Mercedes-Benz GLC 200 AMG NIGHT EDITION 2.0

Rp 901,00 Juta
Rp 18,36 Juta/bln

28.972 km

4 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2021 Toyota RAIZE S 1.0

Rp 235,00 Juta
Rp 4,79 Juta/bln

15.274 km

2 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2021 Suzuki ERTIGA GL 1.5

Rp 192,00 Juta
Rp 3,91 Juta/bln

5.727 km

1,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2019 Toyota CALYA G 1.2

Rp 130,00 Juta
Rp 2,65 Juta/bln

16.171 km

4 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2020 Honda BRIO RS 1.2

Rp 189,00 Juta
Rp 3,85 Juta/bln

18.587 km

3 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Berita Terbaru

Hyundai Stargazer Essential Resmi Diluncurkan dengan Harga Menarik, Ini yang Berubah

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menghadirkan Hyundai Stargazer Essential yang menjadi varian baru dari Stargazer, Senin (17/7/2023). Kehadiran Hyundai Stargazer Essential ini ternyata menggantikan tipe Trend. Alhasil, varian Stargazer saat ini untuk urutan termurah sampai termahal adalah Active, Essential, Style dan Prime. Baca juga: Hyundai Stargazer Essential Segera Diluncurkan, Fiturnya Lebih Lengkap Menurut President Director PT Hyundai Motors Indonesia, Woojune Cham kehadiran Stargazer E

Terungkap, MG Cyberster 2023 Bisa Sprint Lebih Cepat dari Ferrari dan Lamborghini

Mobil listrik pertama MG berjeniskan roadster soft top, MG Cyberster 2023 diperkenalkan pertama kali pada April lalu. Pabrikan China berdarah Inggris, MG, hadirkan Cyberster 2023 bukan cuma membawa desain yang agresif sekaligus atraktif, namun juga dengan performa tinggi. Baru-baru ini diungkapkan bahwa mobil listrik ini bahkan lebih cepat dan lebih bertenaga daripada banyak supercar terkemuka dunia. Wang Jian, director of electric propulsion development SAIC Motor, mengatakan Cyberster merupaka

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Review Pemilik: Honda City Hatchback RS 2021, Cocok Buat Dimodif

**Artikel ini adalah pengalaman pribadi dari pemilik Honda City Hatchback RS 2021 Honda City Hatchback RS dihadirkan sebagai penerus Jazz GK5 di Tanah Air. Mewarisi berbagai keunggulan yang menjadi ikonik hatchback Honda, City Hatchback RS terlihat stylish, sporty, canggih, serta memiliki performa besar, yang mempunyai karakter 11-12 dengan Jazz. Pada review pemilik kali ini, kami akan mengulas City Hatchback RS manual lansiran April 2021. Menurut cerita dari pemilik, ia membeli mobil ini dalam

Top 5 Artikel Pekan Ini, Harga Bekas Innova Reborn Diesel yang Stabil Sampai Carry Bagong Pakai Turbo

Kepopuleran Toyota Innova Reborn diesel rupanya belum luntur oleh waktu. Bahkan kemunculan Innova Zenix dengan teknologi hybrid tidak menghapus kecintaan masyarakat Indonesia akan MPV bermesin diesel tersebut. Tak heran harga jual Toyota Innova Reborn diesel saat ini masih sangat bertahan dan masih banyak peminatnya. Hal itu pula yang menjadikan artikel Autofun khususnya mengenai Toyota Innova Reborn Diesel masih tinggi pembacanya. Berikut 5 artikel paling populer di Autofun periode 10 - 15 Apri

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil
Mercedes-Benz Sprinter
Lihat