Ronin Adakan Gathering 2023, Jadi Komunitas ZX-25R yang Tak Terikat!

Pemberian plakat ke salah satu chapter dari Ronin
  • Bertujuan untuk mempererat tali silahturahmi para anggota dari berbagai daerah.
  • Melakukan ramah-tamah antar anggota hingga sunmori.

Sebuah komunitas selalu bisa menjadi wadah untuk bersilahturahmi dan melepas penat bagi para anggotanya. Suasana akan semakin menyenangkan ketika semuanya memiliki frekuensi yang sama, contohnya adalah Ronin.

Ronin adalah komunitas pengguna Kawasaki Ninja ZX-25R, tapi tidak memiliki kewajiban-kewajiban seperti komunitas pada umumnya. Seperti wajib untuk datang kopdar, bahkan Ronin sendiri tidak merekrut anggota.

“Siapa saja bisa jadi Ronin, tapi kami gak pernah mengajak. Dari ucapan langsung untuk bergabung itu kami bisa menangkap sedikit komitmen dan tanggung jawab secara moral untuk bertanggung jawab. Karena Ronin ini jiwa ya bukan komunitas, terinspirasi dari Ninja tak bertuan, kebetulan motor gua Ninja ya jadi buat lucu-lucuan dan seru-seruan.” 

“Kami gak punya obsesi dan target harus ini harus itu, mengalir begitu saja. Gak ada keharusan sebagai Ronin itu, lebih ke arah kesenggangan waktu dan keikhlasan dia. Semua kan harus effort ya ada yang ninggalin istri, kerjaan. Jadi pekerjaan nomor 1, keluarga prioritas, dan motoran kalau senggang,” ujar SA Prayitno atau yang biasa disapa Prass sebagai perwakilan Ronin.

Gathering Awal Tahun 2023

Banyaknya chapter atau wilayah dari para Ronin, jadi salah satu alasan diadakannya gathering awal tahun yang diadakan di Tawangmangu, Jawa Tengah (27-29/01/2023). Para member menuju ke venue dengan berbagai cara, ada yang melakukan touring dan mobil.

Baca juga: Ragam Tipe Kawasaki KLX150 2024, Ada yang Pas Buat Motor Operasional!

Ragam motor dari anggota Ronin.

Ronin Jakarta melakukan towing kendaraannya dari Jakarta hingga Kebumen sekaligus bertemu dengan Ronin Sukabumi, dari sini baru melakukan riding bersama hingga ke Tawangmangu.

“Acara ini juga gak memaksa yang lain untuk wajib ikut, gak harus ada perwakilan setiap kota untuk datang. Jadi yang mau datang ya silahkan saja, ibaratnya hukumnya sunah, boleh dateng boleh juga engga, hahaaa…” tambahnya.

Silahturahmi Hingga Sunmori

Acara yang digelar di Pondok Asri, Tawangmangu ini dimulai dengan perkenalan para anggota dari berbagai macam wilayah dan dilanjutkan dengan chit-chat serta ramah-tamah seluruh anggota.

Ronin jadi komunitas yang tidak terikat

Sebelum melakukan perjalanan pulang, beberapa anggota yang masih stay melakuka sunmori alias Sunday morning ride ke sekitaran Cemoro Kandang yang memang menjadi destinasi sunmori para rider di sekitaran Jawa Tengah.

Baca juga: Kawasaki Ninja ZX-25R Makin Bertenaga, Upgrade 300 Cc Tenaga Tembus 54 Dk!

Melakukan Sunday morning ride di Cemoro Kandang

“Peserta gabungan dari Jakarta, Semarang, Jogja, Sukabumi, Solo, Magetan, Ngawi, Madium, dan Malang. Tujuan gathering ini supaya yang jauh bisa kenal satu sama lain. Paling engga bisa menciptakan kedekatan, gak hanya komunikasi tapi juga secara psikologis maupun mental. 

“Harapannya bisa menyampaikan atau memperlihatkan kalau ada loh sebuah kumpulan yang senang riding dan silahturahmi dengan kegiatan positif juga menyenangkan. Semoga bisa menjadi influent juga bagi para riders di luar sana yang gak suka dengan komunitas tapi mau punya banyak teman tapi juga gak bisa terikat.” tutupnya.

Keep solid!

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Perbandingan Motor Terkait

Berita Terbaru

Catat, Ini Ragam Cairan Pelumas yang Harus Dibawa Saat Touring

Pelumas multifungsi bisa untuk beragam keperluan. Contact cleaner bisa mencegah konsleting. Riding jarak jauh alias touring pakai motor memang menyenangkan, kegiatan ini ampuh melepas penat karena kegiatan di kantor. Sebelum bepergian tentu ada baiknya mempersiapkan kuda besi kesayangan, untuk meminimalisir kejadian yang tak mengenakkan. Mulai dari melakukan servis rutin, mengganti oli mesin, memeriksa kondisi ban, CVT, rantai sampai tekanan ban. Dan untuk mengantisipasi kejadian di jalan yang t

Honda Pamer CBR Rp 1 Miliar di GIIAS 2023, Tampangnya Agresif Banget!

Banderol Honda CBR1000RR-R lebih dari Rp 1 miliar. Hanya ada satu opsi warna dan tipe. PT Astra Honda Motor (AHM) bukan hanya menghadirkan motor-motor produksi lokal di GIIAS 2023. Sejumlah motor besar atau moge dan produk CBU juga ditampilkan. Salah satunya Honda CBR1000RR-R. Sosok Honda CBR1000RR-R bisa Anda temui di booth Pre Function Hall 10 di ICE BSD, lokasi GIIAS 2023 berlangsung. Tampilan agresif dan sporty Honda CBR1000RR-R menyolok mata saat disandingkan bersama display lainnya. Dianta

Haruki Noguchi, Pembalap Jepang yang Kecelakaan di Mandalika Meninggal Dunia

Haruki Noguchi turun di kelas ASB1000 ARRC 2023. Sempat finish ke-4 di race pertama. Pekan ini kabar duka hadir dari dunia balap internasional. Pasalnya setelah beberapa hari dirawat setelah insiden di Mandalika pada Minggu (13/8/2023), Haruki Noguchi dinyatakan meninggal dunia. Kabar meninggalnya Noguchi diumumkan di akun Instagram Asia Road Racing Championship (ARRC) pada Kamis (17/8/2023). Sesuai permintaan keluarga, informasi tersebut disebar sehari setelah Noguchi dinyatakan meninggal. Pemb

Ragam Kegiatan Maxi Yamaha di Awal Agustus, Dari Camping Sampai Touring

Maxi Yamaha Day berlanjut di Kalimantan. Pengguna XMax touring ke Bukit Tinggi. Ratusan bikers ramaikan kedua acara tersebut. Pengguna Maxi Yamaha menggelar beragam aktivitas belum lama ini, ada yang camping, ada pula yang touring. Untuk yang camping, mereka mengikuti rangkaian Maxi Yamaha Day 2023 yang berlangsung di Pantai Panrita Lopi Beach, Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim). Giat yang berlangsung 12-13 Agustus 2023 itu jadi acara kedua, setelah sebelumnya di

Awas Bocor, Ini Efek Negatif Radiator Motor Diisi Pakai Air Kran

Air kran bisa timbulkan karat. Pendinginan mesin bisa terganggu. Untuk darurat pakai air AC atau aki. Sistem pendinginan motor kini sudah banyak yang menggunakan radiator, tapi bagaimana jika cairan yang dipakai adalah air kran? Meski kini sudah banyak tersedia radiator coolant, namun tetap ada saja yang mengisi radiatornya dengan air biasa. Bisa jadi karena darurat atau memang malas untuk membeli radiator coolant, sehingga mengisinya dengan air kran biasa. Untuk sesaat mungkin tak masalah, tapi

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Kawasaki Ninja ZX-25R
Lihat