Duo Crosser Astra Honda Siap berburu Poin di MXGP Lombok

Aksi Arsenio Algifari di atas CRF250R.
  • Pacu Honda CRF250R.
  • Optimis dapatkan point kembali.

Ajang balap 'garuk tanah' dunia, yaitu FIM Motocross World Championship (MXGP) 2024 akan kembali digelar pada akhir pekan ini di Lombok, Nusa Tenggara Barat. 

Bertempat di sirkuit Selaparang, Mataram yang diikuti salah satu tim perwakilan dari Indonesia.

Yaitu dua crosser binaan Astra Honda Motor (AHM) Delvintor Alfarizi dan Arsenio Algifari yang siap kembali tampil dan menyuguhkan performa terbaiknya bersama CRF250R.

MXGP Lombok yang akan dilaksanakan pada 7 Juli 2024 merupakan seri lanjutan di Indonesia setelah sebelumnya digelar di sirkuit yang sama pada 30 Juni 2024. 

Baca juga: Rekomendasi Matic Bekas Budget Rp 10 Jutaan, Ada Honda Vario 125!

Menghadapi crosser terbaik dari berbagai belahan dunia pada kelas MX2 di ajang ini, Delvintor dan Arsenio siap untuk kembali berburu poin. 

Sebelumnya Delvintor yang merupakan pebalap regular bersama dengan JM Racing Astra Honda berhasil meraih 8 point setelah finish di posisi 19 dan 15 pada putaran pertama dan kedua, sekaligus menjadi poin perdananya pada tahun ini. 

Sedangkan Arsenio yang turun sebagai wildcard bersama Astra Honda Racing Team juga berhasil tampil cukup baik dengan finish di posisi 20 pada race pertama dan posisi 18 di race kedua.

Delvintor berharap dirinya bisa mengulang pencapaian bagus minggu lalu, pada putaran MXGP Lombok nanti.

"Dengan persiapan teknis yang lebih baik berbekal catatan di balapan sebelumnya, saya optimis bisa tampil semakin baik lagi,” ujarnya.

Delvintor membekali diri dengan catatan di balapan sebelumnya

Baca juga: Adu Spesifikasi Honda BeAT Street VS Yamaha X-Ride, Mending Mana?

Senada dengan Delvintor, Arsenio juga bertekad untuk memanfaatkan pengalaman pada putaran sebelumnya untuk kembali meraih hasil yang positif.

“Kesempatan kedua di MXGP Indonesia ini tentu akan saya manfaatkan sebaik-baiknya. Banyak pelajaran yang saya dapatkan Minggu lalu, semoga saya bisa raih hasil yang lebih baik dari Minggu lalu,” ujar Arsenio.

Qualifying Race MXGP Lombok berlangsung pada Sabtu (06/7) pukul 15:25 WITA. Dua balapan Delvintor dan Arsenio pada kelas MX2 akan digelar Minggu (07/7) dimulai pukul 12:15 WITA dan 15:10 WITA.

Selamat bertanding!

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Fariz

Senior Writer

Mulai menjadi jurnalis otomotif & test rider sejak tahun 2015, ketertarikan terhadap dunia otomotif terutama sepeda motor jad...

Video Pendek Terkait

Diikuti 196 peserta tingkat nasional. Libatkan komunitas dari berbagai daerah. Kompetisi telah berlangsung 2 dekade. PT Astra Honda Motor (AHM) kembali melakukan kompetisi instruktur safety riding bertajuk Astra Honda Safety Riding Instructors Competition (AHSRIC) 2024. Pada giat tahunan yang berlangsung 1-4 Juli 2024 di Deltamas, Cikarang itu diikuti oleh 196 peserta. Peserta yang hadir terbagi dalam 8 kategori yaitu Instruktur Instruktur Kelas Big Bike, Instruktur Kelas Sport, Instruktur Kelas
Kolaborasi sediakan lokasi charging. Polytron punya 2 produk motor listrik. Sebagai produsen motor listrik, Polytron EV menunjukkan komitmennya untuk mempercepat pertumbuhan ekosistem kendaraan listrik. Hal ini dilakukan dengan menggandeng PLN untuk berkolaborasi mencapai tujuan tersebut. Keduanya telah menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) (3/7/2024) di Jakarta. Ilman Fachrian Fadly, Head of Product dari Polytron EV menyatakan, kolaborasi ini jadi bukti pihaknya mempercepat pengembangan ekosist
Dapat sensasi Maxi Yamaha di Harga Rp 15 jutaan. Ruang bagasi 23 liter yang tergolong luas. Performa mesin responsif. PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing sudah memiliki Yamaha NMax dalam 3 generasi. Generasi terakhir merupakan NMax “Turbo” dengan desain bodi belakang yang mengingatkan pada NMax generasi pertama. Meski sudah hadir generasi ketiga, namun pesona dari Yamaha NMax generasi pertama yang diperkenalkan pada tahun 2015 masih menarik. Salah satunya tentu saja karena harga bekasnya yan
Masih banyak motor bebek 110-125 cc yang memiliki durability tangguh Koleksi motor bebek 110-125 cc rata-rata entry level Harga motor bebek saat ini bervariasi, dari belasan juta hingga puluhan juta untuk unit CBU dan berstatus motor hobi. Dan sepeda motor bebek bermesin 110-125 cc bisa jadi pilihan untuk yang masih gemar mengendarai motor dengan menginjak gigi untuk mengatur kecepatan. Ya, meski penjualan sepeda motor bebek di Indonesia tak sampai 5%, namun sejatinya jenis motor ini tetap masih
Rata-rata masih tahun muda. Ada matic 125 cc yang unggul dari performa dan dimensi. Dana Rp 10 jutaan tak termasuk untuk servis. Punya dana terbatas sekitar Rp 10 jutaan tapi butuh rekomendasi motor matic bekas untuk dipakai harian? Tenang, dana tersebut cukup kok untuk membeli motor bekas dengan tahun yang relatif masih muda. Memantau situs jual-beli online pun opsinya terhitung banyak dan motornya masih layak pakai. Dalam artian, motornya punya surat-surat lengkap, kemudian bodi utuh, mesin pu

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 32,17 - 36,30 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor