Tanpa Relaksasi PPNBM, Daihatsu Ayla 2021 Tipe R DLX Jadi LCGC Paling Value For Money

Pemerintah telah memberikan stimulus pembelian mobil baru bagi masyarakat melalui relaksasi PPNBM. Namun demikian relaksasi ini tidak diberikan pada segmen LCGC, karena memang sejak lama bebas pajak barang mewah. Dari sekian banyak model, kami menyoroti Daihatsu Ayla 2021 Tipe R sebagai city car value for money. 

Saat peluncuran New Daihatsu Ayla di Maret tahun lalu memang tidak ada perbedaan yang sifatnya besar-besaran. Daihatsu cuma menambahkan fitur-fitur tambahan dan polesan pada segi eksterior. Upgrade ini membuatnya semakin kaya fitur. 

Sedangkan dari segi mesin, Ayla 2021 masih menggunakan teknologi mesin yang sama. Ada dua pilihan mesin 1.0L 3-silinder bertenaga 65 PS dan torsi puncak 86 Nm, serta mesin 1.2L 4-silinder dengan output 88 PS dan 108 Nm torsi maksimalnya. 

Baca juga:

Punya Duit Rp 100 Jutaan, Pilih BMW Seri E46 Bekas atau Mobil Baru Daihatsu Ayla 2021?

Presiden RI Setujui Skema Pajak Nol Persen Mobil Baru, Harga Daihatsu Ayla 2021 Bisa Makin Murah?

Poin Ini Wajib Diketahui Ketika Ingin Membeli Daihatsu Ayla

Upgrade terlengkap pastinya hadir pada tipe tertinggi. Dengan pembaharuan ini, sosok Daihatsu Ayla semakin mewah dan berkelas, harga juga makin mahal. Apakah masih layak disebut sebagai LCGC? 

Transformasi Daihatsu Ayla 2021, Mobil Murah dengan Fitur Wah

Meskipun hadir sebagai mobil murah ramah lingkungan (Low Cost Green Car/LCGC), ternyata membuat kita masih bisa berharap banyak pada Ayla supaya hadir dengan fitur yang semakin baik. Upgrade AC digital dan kamera parkir berikut head unit touchscreen dinilai cukup mengangkat value di mobil murah ini.

 

Cukup menarik karena pada versi penyegaran kedua ini Daihatsu Ayla 2021 mendapat sejumlah fitur baru. Kondisinya cukup kontras dengan versi awalnya, Ayla sangat minim fitur bahkan cenderung lebih layak disebut sangat sederhana. 

Dibanding kategori LCGC lainnya, Daihatsu Ayla 2021 bisa dibilang punya harga paling terjangkau. Bayangkan saja, rentang harganya berada di kisaran Rp103,3 jutaan hingga Rp161,05 jutaan. Bandingkan dengan Honda Brio Satya yang dijual mulai dari Rp149 juta sampai dengan Rp173,5 juta. 

Dengan harga yang diberikan, Daihatsu Ayla masih menjadi pilihan mobil perkotaan paling terjangkau dengan fitur tak kalah dari mobil yang lebih mahal. Facelift jilid dua menawarkan peningkatan yang membuat Ayla lebih aman dan nyaman ketika diajak berkendara bersama keluarga. 

Daihatsu Ayla, Pelopor LCGC dengan Fitur Makin Lengkap

Ayla meluncur pertama kali pada Indonesia International Motor Show tahun 2012 sebagai jawaban dari Daihatsu atas keinginan pemerintah Indonesia memasarkan mobil LCGC yang memiliki konsumsi bahan bakar yang irit namun dengan harga yang terjangkau. 

Melihat harganya, Ayla memang masih layak menyandang status sebagai mobil murah. Sebab, untuk facelift eksterior berlaku hampir menyeluruh di setiap tipe termasuk versi 1.0. Bahkan, fitur di Ayla tipe 1.2 R DLX sebagai tipe tertinggi paling lengkap di antara jajaran LCGC lainnya. 

Pada Daihatsu Ayla 2020 1.2 R DLX, Anda akan disuguhkan fitur kamera parkir. Nantinya, ketika Anda melakukan parkir, tampilan visual sekeliling bagian belakang akan dimunculkan pada layar 7 inci terbaru. Perlu diketahui pula, fitur ini masih belum dimiliki kompetitornya baik Toyota Agya serta Honda Brio Satya. 

Bahkan, jagoan terlaris dari Honda itu belum memakai head unit model layar LCD. Fitur ini memang tergolong sangat penting dan keren karena targetnya adalah generasi milenial. 

Sebagian dari mereka baru memahami cara menyetir mobil. Hadirnya fitur kamera parkir bisa memudahkan para newbie agar tidak terjadi tabrakan saat mundur. 

Pakai Fitur AC Digital, Bikin Daihatsu Ayla Harganya Tidak Seperti Rp160 Jutaan

Ubahan yang baru hadir ialah dari AC Digital yang ditanamkan pada dashboard Daihatsu Ayla. Ini memberikan kesan yang lebih stylish dan pengoperasian yang mudah ketika berada di dalam mobil. 

Memang sih, fitur ini sudah tidak lagi istimewa karena Honda Brio Satya tipe terendah juga sudah memakainya. Namun, memang fitur AC digital belum digunakan secara massal di mobil baru. 

Fitur yang Absen Dari Daihatsu Ayla Tipe R DLX, Bikin Harga Tetap Bersahabat

Namun tiada gading yang tak retak. Kelengkapan fitur tak sebanyak saudaranya Toyota Agya. Memang, absennya beberapa fitur ini lebih bertujuan supaya harganya tidak semakin mahal. 

Beberapa fitur memang masih belum terlihat pada mobil Ayla terbaru. Fitur tersebut seperti sistem start/stop engine guna membuat pengoperasian mobil semakin praktis serta pengaturan keyless entry yang lebih mewah.

Eksterior Sporty Daihatsu Ayla Tipe R DLX, Tidak Terkesan Murahan 

Dibandingkan edisi sebelumnya, tampilan eksterior Daihatsu Ayla bisa dibilang lebih maskulin dan sporty. Tentu saja, mengingat Ayla dan Agya memang dipasarkan untuk menggaet konsumen dari generasi muda.

Bisa dibilang Ayla mendapatkan desain grille yang lebih besar dengan finishing berwarna hitam yang terinspirasi dari Ayla Turbo, menawarkan tampang yang lebih agresif.

Interior Daihatsu Ayla Tipe Termurah dan Termahal Cuma Beda Tipis 

Ada perbedaan antara model varian tertinggi dengan varian entry level dalam fitur dari setir. Yaitu tombol kontrol audio yang dimaksudkan untuk mempermudah akses ke sistem hiburan. Sedangkan setir palang tiga yang diberikan pada varian entry level polos tanpa tombol.

Selain itu, tidak ada perubahan dari desain jok yang ditawarkan. Daihatsu menghadirkan jahitan warna merah di tengah interior berwarna hitam yang senada dengan tampilan interior. Kenyamanannya masih terasa, meski getaran di jalan terlalu menghilang.

Fitur Keselamatan di Daihatsu Ayla, Penuhi Standar Layak di Mobil Kekinian

Harga Daihatsu Ayla bisa dibilang lebih terjangkau apabila dibandingkan pesaingnya di segmen yang sama. Namun demikian Daihatsu tetap menawarkan berbagai daftar fitur keselamatan yang dipasangkan pada mobil ini terutama pada tipe tertinggi.

Pada varian 1.2R A/T, fitur keamanan juga dilengkapi dengan ABS (Anti-Lock Braking System) & EBD (Electronic Brakeforce Distribution), untuk memberikan performa keamanan yang maksimal. Fitur dual airbag yang ditanamkan setelah facelift pertama masih dipertahankan tanpa banyak tambahan.

Kesimpulan

Untuk sekelas mobil perkotaan, ubahan terbaru dari facelift Daihatsu Ayla menawarkan tampilan yang lebih segar. Tak hanya pada tampilan luar dengan desain yang lebih sporty, kabin juga mendapatkan sedikit penyegaran dan dibuat lebih stylish.

Dua pilihan mesin serta berbagai warna yang ditawarkan memberikan banyak pilihan bagi generasi muda. Untuk ukuran mobil yang menawarkan kepraktisan berkendara sehari-hari, Ayla masih tetap memuaskan walaupun tidak istimewa.  

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Berpengalaman di beberapa media online. Bermula menjadi reporter otomotif di situs yang lain hingga kini menjadi Editor di Au...

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Daihatsu Ayla

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2022 Toyota AGYA GR SPORT 1.2

Rp 149,00 Juta
Rp 3,04 Juta/bln

5.751 km

1 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2020 Honda BRIO SATYA E 1.2

Rp 152,00 Juta
Rp 3,10 Juta/bln

15.855 km

2,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2020 Honda BRIO SATYA E 1.2

Rp 164,00 Juta
Rp 3,34 Juta/bln

16.096 km

3,5 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2021 Toyota AGYA GR SPORT 1.2

Rp 156,00 Juta
Rp 3,18 Juta/bln

14.892 km

2 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2020 Honda BRIO SATYA E 1.2

Rp 151,00 Juta
Rp 3,08 Juta/bln

18.537 km

3 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Video Tiktok

Related Videos

Menimbang Toyota Agya G dan Daihatsu Ayla R, Lebih Pas Mana?

5 Hal Menarik di Daihatsu Ayla X ADS Buat Lawan Honda Brio

Jadi Mending Agya Baru, Brio Satya, atau Cukup Ayla? | Komparasi Mobil di Bawah Rp 200 juta!

New Astra Daihatsu Ayla, Tampil Lebih Keren Dengan Desain Sporty dan Lebih Bergaya

Berita Terbaru

Terungkap, MG Cyberster 2023 Bisa Sprint Lebih Cepat dari Ferrari dan Lamborghini

Mobil listrik pertama MG berjeniskan roadster soft top, MG Cyberster 2023 diperkenalkan pertama kali pada April lalu. Pabrikan China berdarah Inggris, MG, hadirkan Cyberster 2023 bukan cuma membawa desain yang agresif sekaligus atraktif, namun juga dengan performa tinggi. Baru-baru ini diungkapkan bahwa mobil listrik ini bahkan lebih cepat dan lebih bertenaga daripada banyak supercar terkemuka dunia. Wang Jian, director of electric propulsion development SAIC Motor, mengatakan Cyberster merupaka

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Review Pemilik: Honda City Hatchback RS 2021, Cocok Buat Dimodif

**Artikel ini adalah pengalaman pribadi dari pemilik Honda City Hatchback RS 2021 Honda City Hatchback RS dihadirkan sebagai penerus Jazz GK5 di Tanah Air. Mewarisi berbagai keunggulan yang menjadi ikonik hatchback Honda, City Hatchback RS terlihat stylish, sporty, canggih, serta memiliki performa besar, yang mempunyai karakter 11-12 dengan Jazz. Pada review pemilik kali ini, kami akan mengulas City Hatchback RS manual lansiran April 2021. Menurut cerita dari pemilik, ia membeli mobil ini dalam

Top 5 Artikel Pekan Ini, Harga Bekas Innova Reborn Diesel yang Stabil Sampai Carry Bagong Pakai Turbo

Kepopuleran Toyota Innova Reborn diesel rupanya belum luntur oleh waktu. Bahkan kemunculan Innova Zenix dengan teknologi hybrid tidak menghapus kecintaan masyarakat Indonesia akan MPV bermesin diesel tersebut. Tak heran harga jual Toyota Innova Reborn diesel saat ini masih sangat bertahan dan masih banyak peminatnya. Hal itu pula yang menjadikan artikel Autofun khususnya mengenai Toyota Innova Reborn Diesel masih tinggi pembacanya. Berikut 5 artikel paling populer di Autofun periode 10 - 15 Apri

Asyik, Jalan Tol Puncak - Cianjur Segera Dibangun

Pemerintah terus menggeber akses jalan tol di Indonesia, termasuk mempersiapkan pembangunan jalan tol Puncak - Cianjur dengan rute Bogor-Sukabumi-Cianjur-Bandung (Bosuciba). Langkah ini direncanakan langsung oleh Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kota atau Kabupaten, untuk mengurai kemacetan belasan tahun dan meningkatkan ekonomi di wilayah yang menjadi favorit pariwisata. Baca juga: Begini Caranya Biar Lewati Gerbang Tol Tanpa Berhenti Menurut Gubernur Jawa Barat, jalan tol P

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

  • Daihatsu Ayla
    Rp 103,30 Juta
    VS
    Suzuki Karimun Wagon R
    Rp 122,00 Juta
    Ayla vs Karimun Wagon R
  • Daihatsu Ayla
    Rp 103,30 Juta
    VS
    Honda Brio
    Rp 156,90 Juta
    Ayla vs Brio
  • Daihatsu Ayla
    Rp 103,30 Juta
    VS
    Toyota Agya
    Rp 175,40 Juta
    Ayla vs Agya
  • Daihatsu Ayla
    Rp 103,30 Juta
    VS
    Nissan March
    Rp 185,80 Juta
    Ayla vs March
  • Daihatsu Ayla
    Rp 103,30 Juta
    VS
    Suzuki Ignis
    Rp 175,50 Juta
    Ayla vs Ignis
Daihatsu Ayla
Lihat